Epochtimes.id- Gempabumi berkekuatan Mw 7.3 terjadi di Loyalty Islands, Kawasan pasifik, Senin 20 November 2017 pukul 05:43:29 WIB.
BMKG mencatat gempa terjadi dengan epicenter pada koordinat 21.36 LS 168.78 BT pada kedalaman 14 km.
Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG Mochammad Riyadi mengatakan Pacific Tsunami Warning Center (PTWC) memberikan informasi bahwa gempa tersebut kemungkinan berdampak menimbulkan tsunami lokal di sekitar Lifou-New Caledonia, Mare-New Caledonia, Thio-New Caledonia, Ouinne-New Caledonia dan Lenakel Vu.
Berdasarkan hasil observasi sea level gauge telah terdeteksi tsunami dengan ketinggian 0.28 m di Mare-New Caledonia, 0.22 m di Lenakel Vu, 0.19 m di Lifou-New Caledonia, 0.09 m di Thio-New Caledonia, dan 0.37 m di Ouinne-New Caledonia.
Berdasarkan hasil analisis dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempabumi tersebut menimbulkan ancaman tsunami lokal di sekitar pusat gempabumi, tetapi tidak berpotensi menimbulkan tsunami di wilayah Indonesia. Oleh karena itu, diimbau kepada masyarakat supaya tetap tenang.

Sementara Suvei Geologi Amerika Serikat (USGS) menyatakan psuat gempa di wilayah 68 km dari Tadine dengan kedalaman 25 km. Kekuatan sebelumnya disebut 7,0 SR kemudian diperbaharui menjadi 7,3 SR.
Pacific Tsunami Warning Center menyebutkan terjadinya tsunami di pantai dalam jarak 300 km dari pusat gempa. Kepulauan Loyalty di kawasan pasifik memiliki populasi lebih dari 17.000 orang. (asr)