Jet Tempur Red Arrow Militer Inggris Jatuh di Wales

ErabaruNews – Sebuah jet tempur milik tim aerobatik Red Arrow, Angkatan Udara Kerajaan Inggris (RAF) jatuh di sebuah pangkalan udara di Wales, Selasa (20/3/2018). RAF sudah mengkonfirmasi insiden tersebut, namun belum bersedia menjelaskan nasib pilot atau potensi korban lainnya.

Insiden itu terjadi pada sore hari di RAF Valley di Anglesey, Wales utara.

“Kami mengetahui sebuah kejadian hari ini di RAF Valley yang melibatkan pesawat Hawk. Kami sedang menyelidiki,” kata RAF dalam sebuah pernyataan.

Polisi setempat mengatakan mereka sudah berada di TKP.

Sementara itu, saksi mata melihat dua orang terlontar dari jet, seperti dikutip dari BBC.

‘The Red Arrows’ terkenal akan pertunjukan udara mereka di acara-acara militer dan kerajaan Inggris. RAF menggambarkan mereka di situs web mereka sebagai ‘duta besar untuk Kerajaan Inggris di dalam dan di luar negeri’.

Meski sering menampilkan akrobat-akrobat di udara, sangat jarang terdengar kesatuan angkatan udara itu mengalami kecelakaan. Satu pesawat jet sempat jatuh pada tahun 2011. Insiden 2011 itu menewaskan dua pilot Red Arrows.

Sementara insiden lainnya justru terjadi ketikajet tempur mereka berada di darat. Seorang pilot meninggal dunia setelah terlontar dari jet dengan kursinya.

Red Arrows didirikan tahun 1965. Ciri khas akrobat mereka adalah membuat asap merah, putih, biru serta terbang rendah yang dramatis, dan formasi berlian. (BBC/Reuters/VOA/The Epoch Times/waa)

https://www.youtube.com/watch?v=57X5bR74ccM