Misteri Kunjungan Rahasia Kim Jong-un ke Beijing

ErabaruNews – Sebuah media Korea Selatan pada 26 Maret 2018 mengungkap fakta protokol aneh di Stasiun Kereta Api Beijing. Pada suatu bagian dari stasiun KA kota Dandong, Tiongkok yang berbatasan dengan Korea Utara tiba-tiba berdiri sebuah dinding sekat.

Dinding itu berfungsi untuk menutupi pandangan mata masyarakat setempat. Konon itu berkaitan dengan kunjungan Kim Jong-un ke Beijing.

Pada hari itu juga, di daerah sekitar Stasiun KA Beijing tiba-tiba muncul sejumlah anggota keamanan yang bertugas untuk memblokir jalan. Warga Beijing yang mengunggah video adegan pemblokiran jalan itu ke media sosial.

Media Korea Selatan ‘Daily NK’ edisi bahasa Jepang mengabarkan bahwa peristiwa itu terjadi kira-kira sepekan yang lalu. Pihak berwenang Dandong sedang disibukkan oleh pekerjaan membuat sebuah dinding sekat besar di stasiun KA yang menuju Korea Utara.
Dengan demikian masyarakat tidak akan dapat melihat kereta api jenis apa yang datang dari Korea Utara, dengan melintasi Jembatan Sungai Yalu. Media mengatakan mengatakan, sepertinya sedang terjadi sesuatu yang tidak biasa di kawasan tersebut.

Kabar beredar cukup santer, bahwa Kim Jong-un mungkin sudah berada di Beijing. Spekulasi lain menyebutkan bahwa, bisa jadi Kim hendak mengunjungi Rusia lewat Beijing.

Sumber yang dapat dipercaya mengatakan, ketika alamarhum Kim Jong-il transit di stasiun KA Dandong, militer Korea Utara juga memantau Jembatan Sungai Yalu secara ketat. Situasi yang terlihat baru-baru ini, hampir tidak ada bedanya dengan yang terjadi pada waktu itu.

https://youtu.be/DZSXEDQDZXc

Sore hari itu, media sosial Tiongkok juga ramai membahas kunjungan Kim Jong-un ke Tiongkok. Bahkan, beberapa warga meng-upload video gambar situasi kota yang direkam.

Dari 2 rekaman video yang diunggah netizen dapat terlihat Stasiun KA Beijing pada 26 Maret 2018 tiba-tiba diblokir petugas keamanan. Selain itu belasan sepeda motor polisi bersenjata, mengawal sebuah mobil meninggalkan stasiun tersebut.

Ada netizen berspekulasi, bahwa mobil itu berisi sosok Kim Jong-un.

Sampai saat ini, Pihak berwenang Beijing belum menanggapi rumor yang semakin liar di media sosial. Pihak Korea Utara bahkan sama sekali tidak mau menyinggung masalah ini.

Video Pilihan Erabaru Chanel :

https://youtu.be/fTKcu82AtsA

Merebaknya isu ini bertepatan dengan mendekatnya waktu pertemuan puncak antar Korea Utara dengan Korea Selatan. Dunia juga disibukkan dengan isu rencana pertemuan Kim dengan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump.

Belum lagi isu perang dagang Amerika-Tiongkok yang sudah berada di depan mata. Maka, berita kunjungan Kim Jong-un ke Beijing tentu akan semakin menarik perhatian banyak perhatian dan membuat informasi terkait semakin simpang siur. (He Yating/NTDTV/Sinatra/waa)