Direktur Amistad Project : 280.000 Surat Suara ‘Menghilang’ Setelah Perjalanan Menuju Pennsylvania dari New York

 Sebanyak 288.000 surat suara untuk pemilihan umum Amerika Serikat 2020 “menghilang” di Lancaster, Pennsylvania, setelah diangkut dengan truk dari New York. Hal demikian disampaikan oleh  Phill Kline, Direktur Thomas More Society’s Amistad Project

oleh Jack Phillips

Phill Kline, mantan jaksa wilayah dan jaksa agung Kansas, mengatakan ia menerima bukti bahwa antara “130.000 sampai 280.000 surat suara lengkap untuk pemilihan umum 2020 telah dikirim dari Bethpage, New York, sebelum surat suara dan trailer di mana surat suara yang dikirim menghilang” pada tanggal 21 Oktober. Phill Kline mengutip pernyataan dari seorang subkontraktor Layanan Pos Amerika Serikat yang Phill Kline gambarkan sebagai whistleblower.

Phill Kline juga menegaskan dalam pernyataannya bahwa para pekerja Layanan Pos Amerika Serikat terlibat dalam “upaya ilegal yang meluas” untuk memengaruhi pemilihan umum. 

Setidaknya seorang whistleblower mengatakan bahwa mereka mengangkut ribuan surat suara yang telah diisi sebelumnya melintasi batas-batas negara bagian, yang mana, jika benar, akan menjadi kejahatan federal. Kelompok Phill Kline membuat suatu “perkiraan” dari jumlah surat suara yang hilang tersebut.

Phill Kline mengatakan bahwa kelompok tersebut akan berbagi informasi dengan penegak hukum, termasuk FBI, para pengacara Amerika Serikat di area lain, dan jaksa penuntut setempat yang “mengetahui bukti kami.”

Baik FBI maupun Layanan Pos Amerika Serikat tidak segera menanggapi permintaan komentar yang diminta oleh The Epoch Times.

Pria yang diidentifikasi oleh Phill Kline sebagai whistleblower, Jesse Morgan, adalah seorang pengemudi truk untuk seorang subkontraktor Layanan Pos Amerika Serikat, mengatakan pada konferensi pers bahwa ia mengemudikan sebuah truk berisi hingga 288.000 surat suara pada tanggal 21 Oktober, menurut Just The News. 

Truk — dan surat suara — menghilang dari sebubah depot Layanan Pos Amerika Serikat di Lancaster setelah ia menurunkan surat suara di sana, kata pria tersebut.

Morgan menambahkan, petugas Layanan Pos Amerika Serikat menunjukkan “kelakuan aneh” yang “sangat menyimpang dari prosedur dan perilaku normal” pada hari itu. Pengemudi truk tersebut mengatakan bahwa, ia sedang mengangkut surat suara yang sudah dilengkapi dengan alamat di Harrisburg, tetapi ia harus mengirimkan surat suara tersebut ke Lancaster, yang ia rasa adalah tidak lazim. Hal tersebut terjadi sebelum trailer “menghilang,” demikian dalam kata-kata Morgan.

Hal ini dipandu oleh Proyek Amistad milik Masyarakat Thomas More, sebuah inisiatif yang berfungsi untuk melestarikan kebebasan sipil, pada tanggal 1 Desember di Arlington, Virginia. 

Proyek Amistad telah mengajukan tuntutan hukum di beberapa negara bagian dalam minggu-minggu belakangan ini, termasuk satu tuntutan hukum pada tanggal 26 November 2020 di Michigan.

Whistleblower Layanan Pos Amerika Serikat lainnya, Ethan Pease dari Madison, Wisconsin, mengatakan selama konferensi pers, bahwa ia bekerja sebagai seorang subkontraktor Layanan Pos Amerika Serikat dan diduga bahwa ia diberitahu kantor pos berencana untuk memundurkan tanggal puluhan ribu surat suara sebelum pemilihan umum pada tanggal 3 November. Ethan Pease dan Phill Kline menegaskan bahwa itu adalah tawaran untuk menghindari tenggat waktu penyerahan surat suara.

Jaksa Agung Wisconsin Josh Kaul, seorang Demokrat, menuduh kelompok tersebut berupaya mencabut hak para pemilih dalam gugatan sebelumnya yang diajukan oleh Phill Kline atas dugaan upaya sistematis di negara bagian tersebut untuk menghindari undang-undang pemungutan suara.

Phill Kline mengatakan kelompoknya telah menghubungi para pengacara Amerika Serikat di Pennsylvania dan New York.

Dalam pernyataannya, Proyek Amistad menyatakan pihaknya memperoleh kesaksian di bawah sumpah yang menunjukkan bahwa “lebih dari 300.000 surat suara dipermasalahkan di Arizona, 548.000 surat suara dipermasalahkan di Michigan, 204.000 surat suara dipermasalahkan di Georgia, dan lebih dari 121.000 surat suara dipermasalahkan di Pennsylvania.” (Vv/asr)

Keterangan Foto : Phill Kline, direktur Proyek Amistad Yayasan Thomas More, dalam file foto. (Courtesy of Phill Kline)

Video Rekomendasi :

https://www.youtube.com/watch?v=TWPnTMEexws