Li Zhaoxi
Menurut laporan berita San Diego ABC10 Kamis (4/02/2021) selama latihan di bulan Januari, bahan peledak C-4 seberat 10 pon atau setara 4,5 Kg menghilang dari Pusat Pertempuran Udara Korps Marinir Twentynine Palms di San Bernardino County, Timur Los Angeles.
Pejabat Korps Marinir telah meneruskan informasi ke Biro Investigasi Kejahatan Angkatan Laut, termasuk informasi tentang kapan bahan peledak itu hilang, bagaimana melindunginya, unit mana yang berpartisipasi dalam latihan tersebut, dan apakah ada tersangka yang telah diidentifikasi. Tapi Jeff Houston, juru bicara Biro Investigasi Kejahatan Angkatan Laut, menolak menjawab.
Ia mengatakan, sebagai langkah menghormati proses penyelidikan, Biro Investigasi Kriminal Angkatan Laut tidak memberikan komentar yang relevan atau mengonfirmasi rincian terkait dengan penyelidikan yang sedang berlangsung.
Menurut ABC10, pejabat militer khawatir bahan peledak ini mungkin dicuri. Menurut sumber, petugas yang bertanggung jawab atas pelatihan komando, pihaknya sedang mempertimbangkan untuk memperpanjang waktu latihan hingga ditemukan bahan peledak tersebut. Bagi prajurit yang memiliki informasi tentang bahan peledak C-4 tersebut akan menerima imbalan.
Pensiunan militer, Kapten Kelly Mayer mengatakan kepada ABC10 bahwa hanya dengan satu pon C-4 dapat meledakkan sebuah mobil.Â
Meyer, mantan petugas pemadam kebakaran dan teknisi bom dengan pengalaman 23 tahun. Ia menambahkan C-4 merupakan salah satu bahan peledak buatan terkuat. Sedangkan efek 10 pon bahan peledak C-4 sekaligus akan menyebabkan sebuah lebih besar.
Departemen Keamanan Dalam Negeri AS belum mengeluarkan pernyataan apapun terkait dengan ancaman teroris asing. (hui)
Keterangan Foto : Pelatihan marinir di Pusat Pertempuran Udara Korps Marinir Twentynine Palms. (Lance Cpl. Joshua Sechser/Marine Corps Air Ground Combat Center Twentynine Palms)