Amerika Serikat Juara Umum Olimpiade Paris Secara Dramatis, Indonesia Berada di Peringkat ke-39

PARIS – Olimpiade Paris 2024 secara resmi berakhir. Amerika Serikat keluar sebagai juara umum dalam ajang kompetisi olahraga dunia yang digelar pada 26 Juli 2024 hingga 11 Agustus 2024. Sedangkan Indonesia harus puas di peringkat ke 39. 

AS menjadi juara umum setelah menyalip Tiongkok dengan perolehan emas terakhir secara dramatis di cabang olahraga bola basket putri. Tim AS mengalahkan Prancis dengan skor tipis  67-66.  Medali yang diraih AS dengan  40 emas, 44 perak, dan 42 perunggu. Diikuti Tiongkok dengan meraih 40 emas, 27 perak, dan 24 perunggu.

Indonesia berada di urutan 39 dengan meraih 2 Emas dan 1 perunggu. Dua emas diraih dari cabor angkat besi dan panjang tebing. Dari angkat besi diraih oleh Rizki Juniansyah dan panjat tebing ditorehkan oleh Veddriq Leonardo, serta perunggu dari pebulutangkis Gregoria Mariska Tunjung.

Jepang berada di peringkat ketiga dengan meraih  20 emas, 12 perak, dan 13 perunggu.

Berikut perolehan medali terakhir : 

1. Amerika Serikat 40 emas, 44 perak,, 42 perunggu,

2. China 40 emas, 27 perak, 24 perunggu,

3. Jepang, 20 emas, 12 perak, 13 perunggu

4. Australia 18 emas, 19 perak, 16 perunggu

5. Prancis 16 emas, 26 perak, 22 perunggu

Pertandingan basket putri Tim Amerika Serikat  berlangsung seru, dengan kedua tim saling bertukar keunggulan sepanjang pertandingan di kandang Prancis.

A’Ja Wilson dari Tim AS tampil sebagai Most Valuable Player (MVP) dalam pertandingan ini dengan 21 poin, 13 rebound, dan empat blok. Dengan 3,8 detik tersisa, sebuah tembakan tiga angka dari Gabby Williams dari Perancis membuat para penonton berdiri dan tim Perancis memperkecil ketertinggalan menjadi satu poin. 

Ketenangan Kalleah Copper di garis lemparan bebas memperpanjang keunggulan Amerika menjadi tiga poin. Kemudian, dalam permainan terakhir yang dramatis, Williams sekali lagi mencetak angka, kali ini dari dalam garis tiga angka, memastikan kemenangan bagi Tim AS.

Williams menjadi pemain terbaik bagi Prancis, dengan mencetak 19 poin, tujuh rebound, dan tiga steal. Australia berada di peringkat ke empat dengan 18 emas, 19 perak, dan 16 perunggu. Adapun tuan rumah berada di peringkat ke lima dengan 16 emas, 26 perak dan 22 perunggu.

Ketika upacara pembukaan diadakan di sungai Seine, upacara penutupan diadakan di Stade de France yang berkapasitas 80.000 orang, yang menjadi tuan rumah pertandingan atletik setelah pertandingan rugby.

Api Olimpiade akan dipadamkan dan Walikota Paris Anne Hidalgo akan menyerahkan bendera Olimpiade kepada rekannya dari Los Angeles, Karen Bass, sebuah serah terima simbolis kepada tuan rumah berikutnya untuk Olimpiade 2028. (asr)