Pabrik ini merupakan tempat bagi salah satu sistem penyimpanan baterai terbesar di dunia.
ETIndonesia. Evakuasi sedang berlangsung di California Utara, Amerika Serikat setelah kebakaran besar terjadi pada Kamis (16/1/2025) sore di salah satu pabrik penyimpanan baterai terbesar di dunia.
Kantor Sheriff Monterey County mengeluarkan perintah evakuasi tak lama setelah pukul 18.30, menyusul kebakaran yang terjadi di Pembangkit Listrik Moss Landing sekitar pukul 15.00. Pabrik ini terletak sekitar 77 mil di selatan San Francisco.
Polisi Monterey County telah menutup beberapa jalan dan mendesak warga yang tinggal di zona tertentu—zona MRY-047 dan MRY-B053—untuk tetap menutup jendela dan pintu serta mematikan sistem ventilasi hingga pemberitahuan lebih lanjut.
Petugas kesehatan juga menyarankan penduduk sekitar untuk membatasi aktivitas di luar ruangan dan memantau berita lokal serta media sosial untuk pembaruan tambahan.
Sebagian dari Jalan Raya 1 di negara bagian itu juga ditutup. Belum jelas kapan jalan tersebut akan dibuka kembali.
Distrik Sekolah Terpadu North Monterey County juga mengumumkan bahwa semua sekolah dan kantor akan ditutup pada Jumat karena kebakaran tersebut.
Penyebab kebakaran belum diketahui.
Pabrik penyimpanan baterai tersebut, yang dimiliki oleh perusahaan asal Texas, Vistra Energy, menyimpan puluhan ribu baterai lithium yang penting untuk menyimpan listrik yang dihasilkan dari sumber energi terbarukan seperti tenaga surya. Jika baterai terbakar, api tersebut bisa sangat sulit dipadamkan.
Vistra mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa pihaknya telah mengevakuasi semua orang di lokasi dengan aman segera setelah kebakaran terjadi. Setelah api padam, perusahaan akan memulai investigasi terkait kebakaran itu, menurut seorang juru bicara.
“Prioritas utama kami adalah keselamatan komunitas dan personel kami, dan Vistra sangat menghargai bantuan berkelanjutan dari tim tanggap darurat lokal kami,” kata Jenny Lyon, juru bicara Vistra, dalam sebuah pernyataan.
The Epoch Times telah menghubungi juru bicara Vistra Energy untuk memberikan komentar lebih lanjut.
Rekaman video kebakaran yang beredar di media sosial menunjukkan api menghasilkan asap hitam tebal yang membumbung tinggi ke udara. National Weather Service Bay Area mencatat dalam sebuah postingan di platform media sosial X bahwa tanda panas dari kebakaran itu terlihat dalam citra satelit.
Pembangkit Listrik Moss Landing adalah pembangkit listrik tenaga gas alam berkapasitas 1.060 megawatt yang telah beroperasi di dekat Pelabuhan Moss Landing sejak 2022, menurut California Energy Commission. Pembangkit ini awalnya dibangun dan dimiliki oleh Pacific Gas & Electric dan mulai beroperasi secara komersial pada tahun 1950.
Kebakaran sebelumnya juga pernah terjadi di pabrik milik Vistra pada tahun 2021 dan 2022. Kebakaran tersebut disebabkan oleh malfungsi sistem penyiram air (sprinkler) yang mengakibatkan beberapa unit mengalami panas berlebih, menurut The Mercury News.
Associated Press turut berkontribusi pada laporan ini.
Sumber : Theepochtimes.com