Anjing Pemurung yang Tak Punya Teman, Hingga Bertemu Tupai di Taman**

EtIndonesia. Martha adalah anjing yang tidak diinginkan siapa pun, anjing yang hanya dibawa keluar untuk membuat anjing lain di Boxer Rescue Los Angeles terlihat lebih baik. Selama lebih dari setahun di tempat penampungan, tampaknya dia tidak akan pernah menemukan rumah.

Lalu, Erin Chalhub datang.

“Saya membuat janji untuk bertemu dengan anjing lain, tetapi saya tidak merasakan koneksi dengan anjing itu,” kata Chalhub kepada The Dodo. “Saya pun meminta untuk bertemu dengan anjing lain. Wanita yang membantu saya kemudian mengatakan bahwa mereka membawa anjing yang sudah paling lama tinggal di sana—anjing yang tidak ramah kepada siapa pun—dengan harapan bahwa saya akan memilih anjing pertama yang saya temui. Anjing yang tidak ramah itu adalah Martha.”

“Yang mengejutkan semua orang, dia naik ke pangkuan saya,” tambah Chalhub. “Saat itu saya langsung berkata, ‘Ini anjing saya.’ Dan dia pun pulang bersama saya.”

Di rumah barunya, Martha dengan cepat menjadi ramah kepada setiap orang yang dia temui. Namun, dia masih memiliki masalah dengan anjing dan hewan lain. Martha menjalani perawatan khusus untuk anjing agresif, menghabiskan waktu sendirian di halaman rumah, dan hanya pergi ke taman yang mewajibkan semua anjing menggunakan tali. Meskipun memiliki ibu angkat, Martha tidak memiliki teman dari dunia hewan.

Hingga suatu hari di tahun 2019, saat Martha sedang berada di taman, dia berhenti di depan sebuah pohon dan mulai mengamati beberapa tupai yang sedang bermain.

“Martha mulai memperhatikan tupai, tapi dia tidak pernah mengejar mereka—hanya menonton,” kata Chalhub. “Entah bagaimana, dia menyadari bahwa jika dia diam tak bergerak, para tupai tidak akan lari. Dia mulai duduk seperti patung di bawah satu pohon tertentu.”

“Lama-kelamaan, tupai-tupai itu mulai turun untuk melihatnya, bahkan mencium kakinya dan bermain di sekitarnya,” tambahnya. “Martha tetap diam dan membiarkan mereka berlarian di sekitarnya. Saya mulai duduk bersamanya, dan kami menghabiskan waktu berjam-jam di bawah pohon itu.”

Selama lima tahun terakhir, setiap Sabtu dan Minggu, Martha dan Chalhub selalu mengunjungi pohon tupai itu.

Setiap kali mereka datang, para tupai langsung turun untuk menyapa teman anjing mereka.

“Jika ada anjing lain yang mendekat, tupai-tupai itu langsung berlari naik kembali. Mereka sepertinya mengenali sesuatu dari Martha—mereka tahu dia bukan ancaman. Martha hanya peduli pada tupai-tupai di pohon ini. Dia melihat tupai di halaman belakang rumah atau di bagian lain taman, tapi tidak tertarik. Ada hubungan yang tidak bisa saya jelaskan.”

Hubungan manis Martha dengan para tupai juga membantunya mendapatkan teman anjing pertamanya.

Pada tahun 2020, seekor anjing gembala Jerman bernama Cali mulai memperhatikan Martha saat dia berinteraksi dengan tupai. Pemilik Cali berharap Martha bisa menjadi contoh yang baik agar Cali berhenti mengejar tupai. Awalnya, Cali duduk 10 m dari Martha, lalu secara perlahan bergerak semakin dekat.

Sekarang, Martha dan Cali berjalan serta bermain bersama tanpa tali—sesuatu yang dulu terasa mustahil. Meski persahabatan mereka tumbuh di bawah pohon favorit Martha, Cali tetap tidak bisa berhenti mengejar tupai. Untungnya, Martha selalu ada untuk menjaga teman-teman kecilnya. (yn)

Sumber: the dodo

FOKUS DUNIA

NEWS