EtIndonesia. Ada pepatah yang mengatakan bahwa semuanya senang dalam keharmonisan di rumah, tetapi jika ada ketidakharmonisan dalam keluarga, yang pertama menderita adalah orangtua dan anak-anak. Anak-anak masih bisa tumbuh dewasa, tetapi orangtua sudah memasuki usia senja, jika dia tinggal di keluarga yang ribut sepanjang hari, mungkin orangtua tidak bisa hidup tenang. Oleh karena itu, menjaga keharmonisan keluarga merupakan bentuk lain dari berbakti kepada orangtua.
Bibi Zhou berusia 62 tahun dan telah tinggal di rumah putranya. Karena menantu perempuannya adalah ibu rumah tangga, dia mengerjakan pekerjaan rumah dan memasak, jadi Bibi Zhou sangat santai. Semuanya baik-baik saja sampai suatu hari, Bibi Zhou secara tidak sengaja mengetahui bahwa putranya selingkuh.
Putra Bibi Zhou sangat menjanjikan. Dia bukan hanya seorang teknisi yang sangat diperlukan di perusahaan, tetapi juga seorang mahasiswa pascasarjana. Dia memahami teknologi dan manajemen. Sekarang dia adalah orang kedua di perusahaan setelah bos. Mungkin karena pencapaian yang datang begitu cepat ini, dia yang dulunya adalah orang yang begitu baik, menjadi sedikit arogan dan sombong.
Adapun menantu perempuannya, dia telah menjadi ibu rumah tangga di rumah sejak menikah dengan putranya lebih dari sepuluh tahun yang lalu. Meskipun hanya lulusan sekolah menengah, dia telah memberikan segalanya untuk keluarga selama bertahun-tahun, tidak hanya menjaga kebersihan rumah, tetapi juga membesarkan kedua cucunya dengan sangat baik.
Mungkin karena pendidikan menantu perempuannya tidak tinggi, sehingga putranya memandang rendah istrinya, tidak hanya sering menegurnya di depan semua orang, tetapi dia selalu mengkritiknya di depan umum.
Sebelum tinggal bersama putranya, Bibi Zhou juga berpikir bahwa menantu perempuannya bodoh. Baru setelah dia pindah ke rumah putranya, Bibi Zhou menyadari bahwa menantunya sebenarnya tidak seperti yang dia sangka.
Nyatanya, menantu perempuan itu tidak bodoh sama sekali, tapi sangat jujur ​​dan pendiam, tidak pandai berkata-kata. Melihat wallpaper di rumahnya rusak, dia tidak membeli lem, jadi dia menggunakan stapler untuk langsung menempelkannya ke dinding, cara ini cepat dan bagus. Wastafel di rumah kotor, dan dia juga tahu cara menggunakan banyak deterjen secara bersamaan untuk memaksimalkan efek pembersihan.
Terlebih lagi, menantu perempuan itu pandai memasak hidangan, warna dan rasanya enak, dan hampir seperti koki profesional. Menantu perempuannya mungkin tidak mampu bekerja kantoran, tetapi dia pandai dalam pekerjaan rumah. Hanya karena ini, Bibi Zhou yakin menantu perempuannya tidak bodoh.
Dan yang paling penting, dia sangat berbakti pada Bibi Zhou. Sejak dia pindah ke rumah putranya, dia tidak pernah melakukan pekerjaan sama sekali.
Orang tua dari rumah tangga orang lain jika pergi ke rumah putranya, mereka selalu melakukan beberapa pekerjaan rumah sesuai kemampuan mereka. Bibi Zhou juga ingin melakukan pekerjaan rumah, tetapi begitu dia mengambil sapu, menantu perempuannya akan mengambil kembali sapu dari tangan Bibi Zhou. Saat dia ingin mencuci piring, menantu perempuanya sambil tersenyum memintanya untuk istirahat.
Dia tidak melakukan apa-apa, jadi dia hanya berbaring di sofa dan menonton TV. Setelah menyelesaikan pekerjaan rumah, menantu perempuannya melihatnya berbaring telentang di sofa akan membawakan bantal untuknya. Bibi Zhou sangat tersentuh dan beruntung memiliki menantu yang begitu baik. Tetapi putranya tidak tahu bagaimana menghargainya, dan sering membentak menantu perempuannya.
Dari sudut pandang putranya, dia sekarang adalah seorang mahasiswa pascasarjana dan telah menghasilkan begitu banyak uang, jadi menantunya sama sekali tidak layak untuknya, dan menjadi istrinya adalah anugerah tersendiri, dan juga karena pandagan inilah putranya sedring menegur dan memandang rendah menantu perempuannya.
Bibi Zhou telah memberi tahu putranya berkali-kali bahwa menantu perempuannya bukan orang luar. Dia adalah istrinya. Meskipun dia tidak menjanjikan seperti yang dia harapkan, dia juga ibu dari dua anaknya dan telah mengabdikan dirinya untuk melakukan pekerjaan rumah untuk lebih dari sepuluh tahun. Setiap kali Bibi Zhou mengatakan itu, putra akan selalu mengatakan sesuatu yang tidak dapat dia sangkal.
Dia berkata: “Bu, saya bisa mendapatkan 50.000 yuan sebulan. Bagaimana dia bisa memahami visi dan bidang saya?”
Setiap kali putranya mengatakan itu, itu benar-benar membuat Bibi Zhou kesal. Kata-kata “penghasilan lima puluh ribu per bulan” hampir menjadi mantranya.
Ketika putra dan menantunya bertengkar, dia selalu melindungi menantu perempuannya dan malah dia yang bertengkar dengan putranya. Namun, menantu perempuannya yang berbakti mencoba menghentikannya: “Bu, Huizi (nama putranya) sangat lelah bekerja, sehingga dia mudah marah.” Setiap kali menantunya mengatakan itu, dia merasa sangat tidak nyaman.
Bibi Zhou khawatir putra yang pemarah dan sombong akan mengusir menantu perempuan yang begitu baik. Keluarga ini tidak akan bisa hidup tanpanya. Jika putranya berani mengusir menantu perempuannya, dia akan membelanya.
Untuk menenangkan menantu perempuannya, Bibi Zhou memberikan sebagian uang pensiunnya setiap bulan, tetapi menantu perempuannya tidak pernah menggunakan uang itu untuk dirinya, dan menggunakan uang itu untuk membeli pakaian untuknya, suaminnya atau untuk cucunya, atau untuk membeli kebutuhan sehari-hari di rumah.
Meskipun Bibi Zhou telah membujuknya bahwa uang itu dapat dihabiskan untuk dirinya, tetapi menantu perempuan itu tersenyum, dan mengatakan bahwa dia tidak punya keinginan untuk dibeli, melihat senyumnya yang polos, benar-benar membuat Bibi Zhou merasa tertekan.
Namun, perilaku putranya akhir-akhir ini sedikit aneh, yang membuat Bibi Zhou sangat khawatir. Pertama, dia mulai sering bekerja lembur, dan kedua, sikapnya terhadap menantu perempuannya tiba-tiba lembut.
Suatu kali ketika putranya pulang kerja, dia membawakan karangan bunga mawar untuk menantu perempuannya. Menantunya sangat senang sehingga dia tidak bisa berhenti untuk tersenyum. Dia mengirim video ke keluarganya saat itu. Memamerkan bunga mawar, dan mengatakan bahwa suaminya peduli padanya.
Tapi Bibi Zhou tidak merasa senang, dia merasa putranya telah menyembunyikan sesuatu darinya. Tetapi ketika dia bertanya, dia tidak mendapatkan jawaban apa pun. Sampai suatu hari, ketika menantu perempuannya keluar untuk membeli bahan makanan dan cucunya pergi ke sekolah, dan hanya ada Bibi Zhou dan putranya di rumah, putranya mengirim pesan suara ke seseorang di depannya, mengatakan: “Sayang, apa yang kamu lakukan?”
Kata-katanya membuat Bibi Zhou langsung curiga. Dia tidak pernah memanggil menantu perempuannya sayang. Siapa wanita ini? Dia menatap putranya dengan dingin. Putranya juga balas menatapnya, lalu tersenyum dan berkata kepadanya: “Bukan siapa -siapa, bu, dia hanya bawahan saya, dan dia sudah lama mengejar saya.”
Bibi Zhou sangat marah dan memarahi putranya untuk segera memutuskan hubungan dengannya, tetapi putranya dengan keras kepala mengatakan kepadanya bahwa bawahannya itu cantik dan tidak terlihat seperti menantu perempuannya, dia seharusnya sudah lama menceraikannya.
Bibi Zhou hampir kehilangan kesabaran, ketika mendengar suara kunci pintu dibuka, dia langsung diam dan tidak berkata apa-apa lagi, dan putranya dengan tenang meminta menantu perempuannya untuk membuatkan sesuatu yang enak.
Bibi Zhou memiliki perasaan campur aduk di hatinya, putranya benar-benar tidak pantas memperlakukan menantu perempuannya seperti itu, dan dia harus berbuat sesuatu untuk memberinya pelajaran.
Setelah memikirkan sepanjang malam, Bibi Zhou memikirkan cara untuk memutuskan putranya dengan wanita itu.
Ketika akhir pekan, dia memberi tahu menantu perempuannya bahwa dia yang akan memasak malam ini, dan minta menantunya istirahat. Namun, menantunya menolak, mendengar nada suara Bibi Zhou yang keras, menantunya tidak mengatakan apa-apa lagi, hanya memintannya untuk memanggilnya kapan pun jika membutuhkan bantuannya.
Menantu perempuannya sangat sibuk di akhir pekan. Dia mengganti seprei dan sarung sofa, mencucinya, dan membersihkan gorden dan jendela, dan itu butuh satu hari kerja. Pada sore hari, mengirim anaknya ke kelas renang, setelah itu, ketika kembali, dia sedang duduk di sofa menunggu suaminya pulang kerja.
Setelah putranya pulang kerja, dia kembali dengan bangga. Melihat menantu perempuannya hanya duduk, bertanya, mengapa dia tidak memasak. Bibi Zhou berkata bahwa dia yang akan memasak malam ini, dan putranya diam tidak bertanya lagi.
Saat waktunya makan malam, Bibi Zhou pergi ke dapur, memasak mie dengan api besar, dan memasukkannya ke dalam mangkuk. Dia hanya masak mie dengan air, tidak ditambah garam atau bumbu apa pun, diperkirakan rasanya tidak akan enak.
Dia tidak terlalu peduli, dan memasak 3 mangkuk mie. Ketika putranya melihat mie, dia langsung mengeluh: “Hanya makan ini?” Putranya mengulurkan sumpitnya dan menggigitnya, setelah mengunyah beberapa kali, dia langsung memuntahkannya dan menatap Bibi Zhou dengan curiga.
Bibi Zhou hanya diam dan menatap menantu perempuannya, melihat menantu perempuannya makan mie dengan suapan besar, dan memujinya sambil makan: ” Bu, masakan ibu sangat enak.”
Mendengar ini, Bibi Zhou berkata: “Kamu melakukan banyak pekerjaan rumah hari ini, kamu pasti kelaparan.” Menantunya tersenyum dan terus makan mie.
Seolah-olah tidak mempercayainya, putranya mengambil mangkuk menantu perempuannya, menggigit mienya, dan memuntahkan lagi, lalu menatap menantu perempuannya dengan tak percaya, matanya berubah menjadi merah seketika.
Putranya takut ketahuan, jadi dia segera meminta menantu perempuannya untuk keluar membuang sampah. Meskipun dia sedang makan, menantu perempuannya sangat patuh, berdiri dan berjalan keluar pintu dengan membawa tempat sampah.
Setelah menantu pergi, putranya menangis. Bibi Zhou berdiri dan menampar putranya dengan keras. Putra hanya diam dan terduduk di kursi dan menangis keras.
Bibi Zhou memarahinya: “Ini adalah istri yang patuh dan setia yang kamu khianati. Dia melakukan pekerjaan rumah dengan rajin, mematuhiku dengan berbakti, dan memakan mie tawar demi keluarga. Ini adalah istri yang polos yang kamu benci. Kamu mengerti sekarang?”
Ketika putranya mendengar apa yang Bibi Zhou katakan, dia mendecakkan mulutnya sendiri saat itu, menangis dan memukul dirinya sendiri, mengatakan bahwa dia bukan manusia, dan bahwa dia telah mengecewakan istrinya yang begitu baik.
Menantu perempuannya kembali setelah membuang sampah, dan melihat putra duduk dan menangis, dia bingung dan tidak tahu apa yang terjadi. Dia pikir Bibi Zhou telah memukul putranya, jadi dia bergegas untuk menghentikannya. Putranya semakin malu.
Dia berdiri dan memeluk menantu perempuannya, meminta maaf tanpa henti. Menantu perempuan itu tampak bingung, dan akhirnya menangis juga. Bibi Zhou berdiri di sampingnya, dan tidak tahu harus berkata apa.
Belakangan, putranya memutuskan kontak dengan wanita itu, dan dia tidak lagi sering bekerja lembur dan keluar pada malam hari. Juga memperlakukan menantu perempuannya dengan baik.
Beberapa waktu yang lalu, dia menyewa seorang pengasuh di rumah untuk membantu menantu perempuannya agar tidak terlalu lelah, dan mengajaknya jalan-jalan, dan menantu perempuannya sangat senang. Bibi Zhou pun lega setelah putranya akhirnya menyadari kesalahannya
Pesan yang bisa kita ambil dari cerita di atas adalah:
Dalam sebuah keluarga, mendapatkan uang untuk menghidupi keluarga adalah kewajiban seorang suami, tetapi melakukan pekerjaan rumah juga pengorbanan.
Lebih penting lagi, tidak peduli seberapa harum bunga liar itu, mereka tetaplah bunga liar, yang akan menemanimu hanya sesaat. Dan istri yang menjagamu siang dan malam adalah orang yang akan menemanimu sepanjang hidupmu, berbaik hatilah pada istri yang merawat keluarga dan orang yang kamu cintai di rumah.(yn)
Sumber: uos