Surabaya- Dalam rangka Hari Kesehatan Mental Sedunia yang jatuh pada 10 Oktober, Sheraton Surabaya dan Four Points Surabaya Tunjungan Plaza berkolaborasi dengan Happiness Workshop menghadirkan pengalaman unik bagi masyarakat Surabaya. Melalui kegiatan Emotional Painting, peserta diajak untuk mengeksplorasi emosi dan meredakan stres melalui seni lukis.
Kegiatan ini menghadirkan Maharani Devi, S.Psi, seorang Certified Art Therapy Practitioner dari Happiness Workshop, yang akan membimbing peserta dalam mengekspresikan diri melalui kanvas. Art Therapy dinilai dapat meningkatkan kesejahteraan mental dengan cara yang menyenangkan dan mudah diakses oleh semua kalangan. Peserta juga diajak untuk melukis tanpa batas dan mengeksplorasi berbagai emosi yang mereka rasakan. Tidak perlu memiliki bakat melukis, karena yang terpenting adalah prosesnya.
“Emotional Painting adalah ruang yang aman bagi semua orang untuk berekspresi,” ujar Devi, “Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan mental mereka dan menemukan cara-cara untuk meningkatkan kualitas hidup.”
Cindy Carolina, Director of Sales & Marketing – Complex Sheraton dan Four Points Surabaya, Tunjungan Plaza menambahkan bahwa event ini baru pertama kali digelar di Sheraton dan mendapatkan antusiasme yang cukup tinggi. “Sebagian orang percaya bahwa seni memiliki kekuatan untuk menyembuhkan,” ujar Cindy, “dengan Emotional Painting, kami ingin memberikan ruang bagi masyarakat untuk mengeksplorasi emosi mereka dan menemukan kedamaian batin.”
Emosional Painting ini diselenggarakan di Kalingga Room, Sheraton Surabaya Hotel & Towers pada Minggu, 13 Oktober 2024. Dihadiri sebanyak 25 peserta dari berbagai kalangan dan usia, Emosional Painting berlangsung selama kurang lebih tiga jam dan mendapatkan respon yang cukup baik dari masyarakat.