Kasus Penculikan Manusia oleh Alien dari Sirius

EtIndonesia. Dalam beberapa tahun terakhir, laporan tentang penampakan UFO sering muncul di berbagai penjuru dunia. Salah satu kasus penculikan alien yang paling terkenal terjadi pada tahun 1973 di Mississippi, Amerika Serikat, yang dikenal sebagai “Peristiwa UFO Pascagoula”. Dalam insiden ini, dua pemancing dilaporkan diculik oleh alien dari Sirius, yang kemudian menjelaskan tujuan mereka melakukan hal tersebut.

Pada sore hari tanggal 11 Oktober 1973, Charles Hickson dan Calvin Parker sedang memancing di tepi barat Sungai Pascagoula, dekat sebuah jembatan. Tanpa diduga, mereka mengalami peristiwa yang sulit dipercaya.

Keduanya melihat sebuah objek berbentuk oval, panjang sekitar 9-12 meter dan tinggi sekitar 2,5-3 meter, dengan dua lampu biru besar. Objek ini melayang di atas permukaan air, hanya berjarak sekitar 1 meter dari tempat mereka berada.

Beberapa saat kemudian, pintu objek tersebut terbuka, dan tiga makhluk aneh melayang keluar menuju mereka. Makhluk-makhluk tersebut memiliki tinggi sekitar 1,5 meter, kulit abu-abu berkerut, tanpa leher, dengan kepala langsung menyatu ke bahu. Telinga mereka sangat kecil, mata hanya berupa celah kecil, hidung runcing kecil, dan mulut seperti lubang koin. Tangan mereka memiliki jari seperti capit kepiting, kaki mereka kasar seperti kaki gajah, dan tidak memiliki jari kaki.

Salah satu makhluk mendekati Parker dan menyentuhnya, yang membuatnya pingsan karena ketakutan. Sementara itu, dua makhluk lainnya mengangkat Hickson dan membawanya masuk ke dalam objek terbang tersebut.

Pengalaman Hickson di Dalam Objek Terbang

Saat itu, Hickson masih ingat dirinya berbaring di atas semacam tempat tidur tak kasat mata yang tampak melayang di udara. Dia tidak bisa menggerakkan tubuhnya sama sekali kecuali matanya. Sebuah alat berbentuk seperti bola sepak muncul dari dinding dan mulai memindai tubuhnya dari ujung kepala hingga kaki. Pada saat itu, dia baru menyadari dirinya mungkin sedang diculik oleh alien.

Tak lama kemudian, Hickson dibawa kembali ke tempat semula, di mana dia menemukan Parker yang masih pingsan di sana. Setelah itu, objek tersebut terbang lurus ke udara hingga menghilang dari pandangan. Seluruh kejadian ini berlangsung sekitar 20 menit.

Setelah Parker siuman, mereka berdua masih merasa sangat terguncang atas peristiwa yang baru saja mereka alami. Mereka kemudian menghubungi Pangkalan Angkatan Udara Keesler di Mississippi, yang menyarankan mereka melaporkan kejadian tersebut ke kantor polisi setempat.

Ketika mereka tiba di kantor polisi Jackson County, mereka ditemui oleh Fred Diamond dan Sheriff Glen Ryder. Meskipun Diamond awalnya skeptis terhadap laporan penculikan alien ini, dia melihat ketakutan yang nyata di wajah kedua pria tersebut. Untuk memastikan kebenarannya, mereka ditempatkan di sebuah ruangan yang dilengkapi dengan alat penyadap untuk merekam percakapan mereka.

Percakapan mereka, yang direkam secara diam-diam, menunjukkan bahwa keduanya tetap konsisten dan terdengar sangat takut saat membicarakan kejadian itu, meskipun mereka tidak tahu sedang direkam. Hal ini membuat pihak kepolisian mulai mempertimbangkan kemungkinan kejujuran cerita mereka.

Tidak lama kemudian, berita tentang penculikan alien ini menyebar ke seluruh dunia. Kota kecil Gautier di Mississippi, tempat asal kedua pria tersebut, menjadi pusat perhatian para astronom, wartawan, penggemar UFO, dan peneliti.

Penyelidikan dan Hasil Penelitian

Hickson dan Parker kemudian menjalani pemeriksaan medis lengkap oleh para ahli untuk memastikan apakah ada efek samping, termasuk paparan radiasi. Beruntung, tidak ditemukan tanda-tanda bahaya pada tubuh mereka. Direktur Intelijen Militer bahkan meminta bertemu dengan mereka, dan seorang seniman dari Angkatan Udara melukis sketsa makhluk alien berdasarkan ingatan Hickson.

Kasus ini juga menarik perhatian Organisasi Penelitian Fenomena Udara (APRO), yang mengutus Profesor Teknik dari Universitas California, Jamer A. Harder, untuk menyelidiki lebih lanjut. Harder bekerja sama dengan Dr. J. Allen Hynek, seorang pakar UFO terkemuka. Harder mencoba melakukan hipnosis pada Hickson, tetapi proses tersebut harus dihentikan karena ketakutan yang mendalam. Meski begitu, Hickson dan Parker berhasil melewati uji detektor kebohongan, yang memperkuat kredibilitas cerita mereka.

Dalam buku The Ra Material: Law of One), Pascagoula Abduction atau Penculikan Pascagoula ini juga disebutkan. Menurut materi tersebut, makhluk yang berinteraksi dengan Hickson dan Parker berasal dari bintang Sirius. Mereka digambarkan sebagai makhluk yang damai, berevolusi dari sejenis makhluk seperti tumbuhan. Mereka diduga mengumpulkan pengalaman hidup Hickson untuk tujuan pembelajaran.Hickson kemudian menulis buku berjudul UFO Contact at Pascagoula dan membuat film dokumenter berjudul Contact. Sementara itu, Parker mengalami tekanan psikologis yang berat dan sering keluar-masuk rumah sakit. Dia mengungkapkan bahwa alien tersebut menyampaikan pesan-pesan religius melalui telepati, termasuk mengatakan bahwa isi Alkitab itu benar. Alien tersebut juga menyatakan bahwa tujuan mereka adalah melindungi spesies di Bumi agar tidak punah akibat perang, serta mencegah kehancuran planet ini. (jhn/yn)

FOKUS DUNIA

NEWS