Gempar Belalai Air di Danau Tempe Wajo, Sulsel, Begini Kejadiannya

Epochtimes.id- Warga di kota Sengkang, ibu kota Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan dihebohkan dengan munculnya belalai air atau Waterspouts pada Selasa (27/02/2018) petang.

Kejadian ini membuat warga terkejut. Bahkan warga di wilayah ini beramai-ramai menggunggah di akun medsosnya mereka . Namun ada juga belum mengetahui sepenuhnya apa yang terjadi.

Sejumlah video amatir beredar di media sosial. Warga berhasil merekam detik-detik penampakan angin puting beliung di Danau Tempe itu.

Video beredar terlihat adanya pusaran angin menjulur ke air danau hingga menjulang tinggi ke awan.

Kejadian ini bisa disaksikan oleh warga di penjuru Kota Sengkang hingga ke pelosok desa. Kejadian tesebut berlangsung hingga 30 menit.

https://www.facebook.com/cr3128/videos/2022140737816018/

Kepala Pusat Data, Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho membenarkan kejadian ini seperti ditulisnya melalui akun twitternya @Sutopo_pn. Berdasarkan video yang diperolehnya, belalai puting beliung terlihat di Desa Wetuwo Kecamatan Tanasitolo Kabupaten Wajo Sulsel pada Selasa (27/2/2018) pukul 16.20 Wita.

Sutopo menambakan kejadian belalai puting beliung itu menyebabkan adanya korban luka. Kejadian tak menyebabkan terjadinya korban jiwa hanya saja adanya kerusakan rumah warga.

“Dampaknya 4 orang luka ringan dan 9 rumah rusak berat. Alam sudah berubah. Lingkungan banyak yang rusak. Fenomena puting beliung terus meningkat,” tulis Sutopo.

Berdasarkan penelusuran lebih jauh, waterspouts atau belalai air berkembang di atas perairan laut tropis yang hangat.

Kejadian ini merupakan  fenomena yang biasa terjadi di perairan, bedanya puting beliung atau tornado terjadi di daratan.

Bahkan pusaran air belalai air ini disebut-sebut penyebab adanya kapal atau pesawat tenggelam di Segitiga Bermuda.

Secara ilmu Meteorologi, “Waterspouts terdiri Waterspouts tentang cuaca tenang dan Watespouts’ tornadik.

https://www.facebook.com/cr3128/videos/2022142567815835/

Adapun Waterspouts Tornadik mempunyai definsi tornado di atas tanah atau daratan dan kemudian pindah berjalan ke atas air.

Sedangkan, ‘Waterspouts’ cuaca tenang berkembang dalam cuaca yang tenang. Belalai air ini terbentuk hanya di atas air terbuka, berkembang di permukaan air dan naik ke angkasa menuju awan.

Fenomena ini pernah diberitakan terjadi di beberapa negara Eropa, Selandia Baru, Great Lakes, Florida AS, Antartika dan wilayah di Indonesia.

Kejadian di Probolinggo, Kepala BPBD Kabupaten Probolingo Dwijoko Nurjayadi mengatakan sejumlah nelayan sudah pernah kejadian ini. Namun peristiwa Jumat (2/12/2016) merupakan yang cukup besar dan terekam oleh warga. (asr)