Meningkatnya Minat Tiongkok Investasi Teknologi dan Transfer Teknologi Militer di Israel Bertujuan Melawan AS

Wakil Ketua Tiongkok Wang Qishan baru-baru ini mengakhiri kunjungan empat hari ke Israel setelah penandatanganan beberapa perjanjian kerja sama besar dengan negara Yahudi tersebut sebagai bagian dari rencana untuk meningkatkan hubungan mereka.

Kedua negara telah menandatangani delapan perjanjian bersama di bidang ilmu kehidupan, inovasi, kesehatan digital, dan pertanian, menurut pengumuman pada 24 Oktober oleh Kementerian Luar Negeri Israel. Perjanjian ini berlaku hingga tahun 2021.

Namun Tiongkok memiliki motif tersembunyi untuk berinvestasi di negara Timur Tengah tersebut, khususnya di bidang sains dan teknologi.

Selama kunjungan empat hari tersebut, Wang dan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu juga mengambil bagian dalam sesi keempat Komite Bersama Israel-Tiongkok mengenai Kerja Sama Inovasi, pertemuan antar-pemerintah yang diadakan setiap tahun secara bergantian antara Yerusalem dan Beijing untuk memacu kerjasama penelitian dalam sains dan industri.

“Perusahaan-perusahaan Tiongkok sudah membuka pusat R&D di seluruh Israel,” kata Netanyahu dalam pertemuan dengan Wang, menurut Kementerian Luar Negeri Israel. Dia menambahkan, “Dan perusahaan-perusahaan Tiongkok juga telah terlibat dalam lusinan proyek-proyek infrastruktur strategis di Israel.”

Saat ini, ada tujuh perusahaan multinasional Tiongkok dengan pusat R&D di Israel, termasuk raksasa telekomunikasi Tiongkok Huawei, menurut Kementerian Luar Negeri.

Menurut media berita yang dikelola pemerintah Tiongkok The Paper, Tiongkok telah menginvestasikan total $16 miliar di Israel pada tahun 2017, dengan sebagian besar investasi masuk ke sektor teknologi.

STRATEGI BEIJING DALAM PERANG DAGANG

Kepentingan bisnis Tiongkok di Israel banyak terkait dengan perang dagang Sino-AS saat ini, menurut Xia Ming, seorang profesor ilmu politik di City University of New York.

Xia, dalam wawancara baru-baru ini dengan Radio Free Asia, mengatakan bahwa Tiongkok melihat Israel sebagai “jalan menuju harapan,” karena Israel memiliki teknologi canggih, senjata militer canggih, dan kemampuan untuk mempengaruhi masyarakat Amerika, sejak Amerika Serikat dan Israel bersekutu, menurut Xia. Israel dapat menjadi mitra dagang alternatif di dalam menghadapi pasar AS yang menutup diri terhadap barang-barang Tiongkok.

Sementara itu, Israel membutuhkan dukungan keuangan untuk membangun infrastruktur negaranya. Tiongkok telah memanfaatkan ini: perusahaan-perusahaan Tiongkok saat ini memiliki beberapa proyek infrastruktur yang sedang berjalan di Israel, termasuk sistem angkutan kereta ringan Tel Aviv, kereta api listrik Tel Aviv – Jerusalem, dan dua situs desalinasi air.

Keberhasilan Tiongkok untuk mengoperasikan fasilitas pelabuhan di Haifa dimulai pada tahun 2021, pusat komersial yang sibuk yang juga menjadi rumah bagi pangkalan angkatan laut Israel, telah meningkatkan kekhawatiran tentang risiko-risiko keamanan nasional.

tujuan investasi cina tiongkok di israel
Manuver pesawat udara Angkatan Laut AS mendarat di dekat kapal serbu amfibi USS Iwo Jima yang berlabuh di pelabuhan Haifa di Israel utara pada 15 Maret 2018. (JACK GUEZ / AFP / Getty Images)

“Para operator pelabuhan Tiongkok tersebut akan dapat memantau pergerakan kapal AS secara dekat, mengenali aktivitas pemeliharaan, dan dapat memiliki akses untuk menggerakkan peralatan ke dan dari situs-situs perbaikan, dan berinteraksi secara bebas dengan awak-awak kapal kita selama periode yang berlarut-larut,” Gary Roughead, pensiunan Laksamana AS, mengatakan kepada Newsweek dalam wawancara 14 September.

Selain itu, Angkatan Laut AS dapat menghadapi kemungkinan tidak dapat secara teratur menelepon di pangkalan angkatan laut tersebut, menurut majalah maritim Maritime Executive.

Pada saat yang sama, investasi AS dalam infrastruktur Israel saat ini diabaikan, menurut 26 Oktober artikel oleh Stratfor, pusat penelitian yang berbasis di Texas, meskipun Menteri Keuangan AS Steven Mnuchin menyatakan minat AS dalam meningkatkan dukungan keuangan untuk infrastruktur Israel pada 21 Oktober saat berbicara dengan wartawan di Yerusalem di tengah perjalanan ke Timur Tengah.

Para ahli melihat investasi-investasi Beijing sebagai upaya untuk membuat pengaruh geopolitik yang lebih besar dan melemahkan pengaruh AS di Timur Tengah.

MENGAMBIL TEKNOLOGI MILITER

Amerika Serikat dan Israel telah memiliki kemitraan strategis selama 50 tahun terakhir; sebagian besar militer Israel dilengkapi dengan perangkat keras militer AS, termasuk jet tempur, helikopter, dan rudal.

Untuk mengejar ketertinggalan Amerika Serikat, Tiongkok telah secara agresif mengakuisisi teknologi-teknologi Israel, beberapa di antaranya berasal dari Amerika Serikat.

Sebuah program pembangunan pesawat tempur Israel pada tahun 1980-an, yang disebut IAI Lavi, akhirnya memasok beberapa teknologi kunci untuk program jet tempur Tiongkok J-10, melalui transfer teknologi dan cara lain, menurut laporan tahun 2003 oleh Frost dan Sullivan, sebuah perusahaan riset pasar yang berbasis di Texas. Salah satu teknologi tersebut adalah Python 3, teknologi rudal udara-ke-udara canggih yang dibangun oleh produsen senjata Israel, Rafael Advanced Defense Systems.

Teknologi Israel lainnya yang ditransfer ke Tiongkok adalah radar EL / M-2035, sebuah sistem untuk melacak target yang dibuat oleh Elta Systems, anak perusahaan milik Israel Aerospace Industries (IAI), menurut laporan tersebut.

Transfer teknologi seperti itu telah mengkhawatirkan para pejabat AS. Pada bulan April 2005, kantor berita Inter Press Service melaporkan bahwa setelah ditekan oleh pemerintah AS, Israel membatalkan rencana untuk mengesahkan tiga pesawat udara militer Tiongkok II-76 dengan radar Phalcon. Radar yang dikembangkan oleh IAI dan Elta, dan dibiayai oleh Kongres AS, menurut laporan Frost dan Sullivan.

Nuclear Threat Initiative, sebuah organisasi penelitian yang berbasis di AS yang menganalisis transaksi-transaksi senjata di seluruh dunia, juga telah melacak bahwa Israel telah memasok Tiongkok dengan sistem rudal Patriot AS. Baik Israel maupun Tiongkok telah membantah tuduhan tersebut. Tiongkok diduga telah menggunakan teknologi Patriot untuk meningkatkan sistem rudal permukaan-nya.

Israel juga konon telah memasok Tiongkok dengan teknologi rudal jelajah AS, menurut Inter Press Service, untuk pengembangan Tiongkok sendiri dari mulai rudal jelajah YF-12A, YJ-62, dan YJ-92.

Majalah Israel, Israel Defense, juga melaporkan bahwa ASN-301 Tiongkok, kendaraan udara tak berawak (UAV) anti radiasi yang diperkenalkan pada awal tahun 2017, adalah tiruan menyerupai aslinya drone Harpy, yang dibuat oleh IAI dan dijual ke Tiongkok pada tahun 1990-an. UAV tersebut dirancang untuk terbang ke wilayah udara musuh dan mendeteksi radar. Setelah mendeteksi, ia akan mengarahkan perhatian ke target dan menghancurkan sistemnya.

UAV Tiongkok mirip dengan Harpy dalam hal baling-baling pendorongnya, panjang, dan berat.

PERETASAN

Tiongkok juga dikenal melakukan peretasan untuk mendapatkan teknologi militer Israel.

Tiga perusahaan kontraktor militer Israel untuk sistem pertahanan rudal Iron Dome, yang dirancang untuk mencegat dan menghancurkan roket-roket jarak pendek dan peluru-peluru artileri, telah diretas oleh peretas-peretas yang terkait dengan Beijing mulai tahun 2011 dan 2012, menurut artikel Juli 2014 oleh surat kabar Israel The Jerusalem Post. Tiga perusahaan itu adalah Elisra Group, IAI, dan Rafael Advanced Defense System.

Lebih dari 700 email, dokumen, dan buku-buku petunjuk tentang Iron Dome telah dicuri oleh peretas-peretas tersebut.

teknologi militer israel
Baterai sistem pertahanan Iron Dome Israel, di Israel tengah dekat Tel Aviv, pada 19 Oktober 2018. (Gil Cohen-Magen / AFP / Getty Images)

Para pejabat sekarang mendesak kewaspadaan terhadap serangan-serangan tersebut. “Israel adalah bagian dari upaya global Tiongkok karena industri teknologi tinggi dan hubungan intimnya dengan AS dan Uni Eropa,” kata Dr. Harel Menashri, kepala departemen cyber di Holon Institute of Technology di Israel, dan mantan pejabat di Shin Bet (Badan Keamanan Israel), dalam laporan 7 April oleh The Jerusalem Post. (ran)