Anjing dikirim oleh Tuhan untuk membantu manusia melewati masa-masa sulit, dan kebanyakan dari kita setuju dengan kepercayaan yang luar biasa ini.
Dalam video yang sedang viral di media sosial saat ini, membuktikan keyakinan yang kita sebutkan di atas.
Sekelompok anak taman kanak-kanak di Batumi, Georgia, mencoba menyeberang jalan yang sibuk dengan seorang pembibingnya, namun jalan itu begitu sibuk sehingga mereka mengalami kesulitan. Jadi mereka akhirnya berhenti di penyeberangan yang ditentukan.
Kursha, seekor anjing jalanan yang ada di sana, melihat bahwa anak-anak taman kanak-kanak sedang mengalami kesulitan, jadi butuh bantuan untuk menghentikan lintas yang lewat dan membantu anak-anak menyeberang jalan dengan aman.
Dalam video tersebut, anjing itu menggonggong ke arah mobil dan memastikan jalan aman agar anak-anak bisa lewat dengan selamat.
Pada saat Kursha menggonggong pada kendaraan yang lewat, anak-anak itu berhasil menyeberang jalan tanpa harus menghadapi masalah.
Beqa Tsinadza, seorang pejalan kaki, berhasil merekam kejadian yang menggemaskan tersebut dan membagikannya di media sosial yang saat ini sedang viral.
Anjing itu luar biasa dan begitu juga manusia yang mencintai mereka sampai mati.(yn)
Sumber: allindiaroundup
Video Rekomendasi: