Seekor tikus untuk pertama kalinya mendapatkan penghargaan sipil tertinggi dari badan amal Inggris untuk keberanian hewan, atas pengbdiannya untuk mencari ranjau darat yang tidak meledak di Kamboja.
Magawa, seekor tikus raksasa Afrika, dianugerahi Medali Emas PDSA untuk ‘keberanian dan pengabdiannya yang menyelamatkan nyawa” setelah menemukan 39 ranjau darat dan 28 item peledak lainya yang tidak meledak dalam tujuh tahun terakhir, menurut badan amal tersebut.
Pertama kali dikenal sebagai People’s Dispensary for Sick Animals, PDSA dimulai sebagai klinik hewan gratis pada tahun 1917 dan telah menghormati hewan heroik sejak 1943.
Magawa dilatih oleh organisasi Belgia yang telah mengajari tikus menemukan ranjau darat selama lebih dari 20 tahun. Kelompok tersebut, APOPO, bekerja dengan program di Kamboja, Angola, Zimbabwe dan Mozambik untuk membersihkan jutaan ranjau yang tertinggal dari perang dan konflik.
Magawa adalah kelompok tikus yang paling sukses, setelah membersihkan lebih dari 141.000 meter persegi tanah, setara dengan sekitar 20 lapangan sepak bola.
Kepala eksekutif APOPO Christophe Cox menggambarkan medali Magawa sebagai kehormatan besar “untuk pelatih hewan kami”.
“Tapi juga besar bagi orang-orang di Kamboja, dan semua orang di seluruh dunia yang menderita ranjau darat,” kata Cox. “Penghargaan Medali Emas PDSA membawa masalah ranjau darat menjadi perhatian global.”
Tikus raksasa Afrika digunakan untuk mendeteksi ranjau darat karena kecerdasan, ukuran, dan umurnya selama 8 tahun. Ukurannya memungkinkan mereka berjalan melintasi ladang ranjau tanpa memicu bahan peledak – dan melakukannya jauh lebih cepat daripada manusia.(yn)
Sumber: sunnyskyz
Video Rekomendasi: