Mantap! Kevin Marcus Kumpulkan Enam Gelar Super Series dalam Satu Tahun

EpochTimesId – Pasangan Ganda Putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil menjuarai turnamen Hong Kong Open Super Series 2017, akhir pekan kemarin. Ini adalah gelar Super Series ke-enam mereka dalam tahun 2017 saja.

Gelar keenam ini diraih setelah Kevin/Markus mengalahkan pasangan Denmark, Mads Conrad Petersen/Mads Pieler Kolding di babak puncak Hongkong Open. Mereka menang dalam dua game langsung, 21-12 dan 21-18 di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, Minggu (26/11/2017).

Mereka sebelumnya juga menjuarai di All England Open, India Open, Malaysia Open, Japan Open dan China Open 2017. Kevin/Marcus kini berhasil menyamai rekor Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong yang merebut enam gelar super series dalam satu tahun.

Kevin/Markus ketika berlaga di turnamen Super Series. (Photo : PBSI)

“Kami cukup puas dengan hasil di dua turnamen ini (China Open dan Hong Kong Open). Dua-duanya bisa maksimal dan dua-duanya bisa juara. Senang pastinya,” kata Marcus, seperti dikutip dari keterangan tertulis PBSI, Selasa (28/11/2017).

“Hari ini saya cukup puas dan menikmati perminan saya. Bisa menguasai keadaan, cukup nyaman,” imbuh Kevin, dalam rilis yang sama.

Pertandingan ini merupakan yang kelima kali bagi Kevin/Marcus dan Petersen/Kolding. Rekor pertemuan mereka sejauh ini imbang 2-2, dengan dua kemenangan terakhir berhasil diamankan oleh Kevin/Marcus, yaitu pada All England 2017 dan India Open 2017. (waa)