25 Ton Dinding Semen Gedung di Gwangju Korea Selatan Runtuh, Kegiatan SAR Dihentikan

NTDTV.com

Pengembangan Industri Modern HDC Korea Selatan membangun sebuah bangunan perumahan dan komersial di Gwangju, Korea Selatan. Pada 11 Januari sore, dinding luar dari bangunan runtuh. Hingga sekarang, belum seluruh korban yang merupakan pekerja bangunan berhasil ditemukan. Pada 2 Februari pagi waktu setempat, dinding semen seberat 25 metrik ton lagi-lagi runtuh, akibatnya operasi pencarian dan penyelamatan terpaksa dihentikan.

Media ‘Central News Agency’ mengutip laporan Kantor Berita Yonhap Korea Selatan memberitakan bahwa beberapa struktur semen bangunan tempat dinding luar dan struktur semen yang mengalami runtuh, sebelumnya menjadi miring kemudian jatuh pada 2 Februari sekitar pukul 8 pagi ini. Beruntung lebih dari 150 orang petugas pencarian dan penyelamatan berhasil dievakuasi sebelum jatuhnya dinding itu, sehingga tidak ada korban jiwa.

Struktur dinding yang runtuh itu diperkirakan memiliki berat 25 ton. Sebelum dinding semen itu jatuh, alarm berbunyi beberapa kali di tempat kejadian. Segera setelah itu, terdengar suara keras akibat runtuhnya dinding, sebagian puing itu jatuh ke lantai 22, dan sebagian lagi jatuh langsung ke tanah lantai dasar.

Menurut personel yang berada di lokasi bahwa, lebih dari 150 orang personil, termasuk 119 orang tukang bangunan dan 35 orang petugas pemadam kebakaran, sedang melakukan pencari di lokasi ketika kecelakaan terjadi, dan sekitar 20 orang sedang bekerja di lokasi jatuhnya dinding 25 ton ini. Beruntung bunyi sirine sebelum kejadian membuat mereka segera meninggalkan tempat untuk menghindari kecelakaan yang lebih fatal.

Penyebab kecelakaan ambrolnya dinding semen itu belum dapat dipastikan, tetapi personel di lokasi berspekulasi bahwa itu mungkin karena getaran yang disebabkan oleh peralatan mekanis yang digunakan untuk mempercepat pencarian dan penyelamatan, yang menyebabkan blok semen yang semula tidak stabil menjadi hancur dan jatuh.

Pada 11 Januari sore, bangunan yang sedang dikerjakan oleh HDC Hyundai Industrial Development di Gwangju mengalami runtuh dinding luar dari bangunan. Sejumlah besar balok semen jatuh dari gedung bertingkat 39, sehingga menimpa beberapa tiang telepon dan mobil-mobil yang sedang diparkir di bawah gedung. 6 orang pekerja dinyatakan hilang.

Gedung bertingkat yang dikhawatirkan sewaktu-waktu bisa runtuh, ditambah lagi dengan faktor cuaca musim dingin, membuat operasi pencarian dan penyelamatan jauh lebih sulit. Sampai hari keempat setelah kejadian, tim SAR baru menemukan 1 orang pekerja yang hilang, hari ke-20 baru mendapatkan lagi kedua orang korban yang berbeda. Selain korban yang ditemukan di lantai 27 namun belum berhasil diangkat dari reruntuhan, masih ada 3 orang lainnya yang belum ditemukan. (sin)