ErabaruNews – Pusat Pengontrolan dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat merilis bahwa setiap tahunnya, sekitar 735.000 orang Amerika mengalami serangan jantung. Dari jumlah tersebut, 525.000 orang pernah mengalami serangan jantung sebelumnya, sementara 210.000 lainnya menderita serangan jantung pertama kalinya.
Seperti dikutip dari NTD.TV, berikut ini adalah delapan tanda atau gejala peringatan alami yang kemungkinan terjadi satu bulan sebelum serangan jantung. Walau tidak berarti prediksi definitif, gejala ini dapat membantu mencegah atau mengurangi efek dari serangan jantung.
Ini hanya untuk referensi kesehatan semata. Anda tetap harus berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu jika Anda memiliki masalah kesehatan.
1. Sesak napas
Sesak napas adalah ketidakmampuan untuk menarik napas dalam-dalam dan bisa menyebabkan rasa pusing. Hal ini sering terjadi pada pria dan wanita, dan gejala semacam itu bisa muncul sampai enam bulan sebelum serangan jantung menyerang.
2. Detak jantung tidak teratur
Jika detak jantung dan denyut nadi Anda tidak teratur, sering merasa panik dan cemas, dan jika Anda wanita, sering mengalami pusing, serta kelelahan yang berarti, penting bagi Anda untu mengunjungi dokter saat mengalami kasus seperti itu.
3. Keringat berlebihan
Berkeringat lebih banyak dari biasanya, padahal sebelumnya Anda tidak berolahraga, serta munculnya keringat berlebih saat malam hari juga merupakan gejala umum dari serangan jantung.
Meskipun bagi para wanita berusia 50 tahunan, mereka dengan mudah menganggap gejala ini sebagai gejala menopause. Jangan sampai keliru untuk mendiagnosa, lebih baik konsultasikan ke dokter
4. Nyeri dada
Kebanyakan orang yang pernah mengalami serangan jantung telah mengalami semacam nyeri dada atau rasa ketidaknyamanan pada dada Anda.
Beberapa orang telah menggambarkan sensasi nyeri dada yang mereka rasakan. Beberapa orang tidak mengalami nyeri dada sama sekali, namun malah merasa sesak napas dan meremas di area dada, yang merupakan pertanda bahwa otot jantung Anda tidak mendapatkan cukup oksigen.
5. Insomnia
Insomnia dikaitkan dengan peningkatan risiko serangan jantung atau stroke, dan ini lebih sering terjadi pada wanita. Beberapa orang yang pernah mengalami serangan jantung telah mengalami kecemasan dan masalah tidur di bulan-bulan menjelang serangan jantung tersebut.
6. Sakit perut
Terkadang, rasa sakit yang disebabkan oleh serangan jantung bisa muncul sebagai sakit perut terlebih dahulu, seperti merasa nyeri di tengah perut bagian atas, perut mual, kembung, dan itu semua adalah tanda umum dari gejala serangan jantung.
7. Rambut rontok
Rambut rontok lebih banyak dialami pria berusia di atas 50 tahun, tapi bisa juga dialami wanita, dan dikaitkan dengan peningkatan kadar hormon kortisol. Kurangnya sirkulasi darah ke folikel rambut bisa mengakibatkan rambut rontok, dan ini mungkin berhubungan dengan sirkulasi darah di jantung, meski ada juga faktor lainnya.
8. Kelelahan
Kelelahan yang tidak biasa adalah salah satu gejala utama dari serangan jantung. Sebuah laporan menemukan bahwa wanita cenderung lebih banyak melaporkan gejala ini daripada pria.
Kelelahan bisa terjadi ketika Anda melakukan tugas sederhana seperti merapikan tempat tidur atau mandi, membuat Anda merasa mudah lelah.
Meskipun delapan tanda peringatan ini bisa saja bukan merupakan gejala penyakit serangan jantung, ada baiknya untuk mengingat tanda peringatan ini. Dan bila Anda merasakan tanda peringatan ini, segera hubungi dokter!(intan/yant)