Trump mulai menandatangani sejumlah perintah eksekutif setelah pidatonya di Capitol One Arena sebelum mengeluarkan lebih banyak perintah eksekutif saat tiba di Ruang Oval, Gedung Putih.
ETIndonesia. Presiden Amerika Serikat Donald Trump menandatangani serangkaian perintah eksekutif beberapa jam setelah pelantikannya pada 20 Januari 2025
Dia menandatangani perintah untuk mencabut puluhan tindakan eksekutif dari mantan Presiden Joe Biden, meningkatkan keamanan perbatasan dan memperketat imigrasi ilegal, meningkatkan produksi energi, mendefinisikan gender secara federal, serta memberikan platform media sosial TikTok waktu 75 hari untuk menemukan pembeli yang berbasis di AS sebelum dikenai larangan federal.
Meskipun banyak perintah presiden yang kemungkinan akan ditantang di pengadilan, termasuk salah satunya yang mengakhiri kewarganegaraan berdasarkan kelahiran, perintah lainnya lebih bersifat simbolis. Secara keseluruhan, kebijakan-kebijakan ini menunjukkan perbedaan yang jelas dari era Biden, dan dalam banyak hal, mengingatkan kembali pada masa pemerintahan Trump sebelumnya.
Berikut adalah beberapa perintah yang ditandatangani Trump pada hari pertamanya sebagai presiden ke-47.
Imigrasi dan Perbatasan
- Sebuah proklamasi yang menyatakan bahwa “invasi sedang berlangsung di perbatasan selatan,” menjamin perlindungan negara bagian terhadap invasi tersebut, dan menggunakan kekuasaan eksekutif terkait lonjakan imigrasi ilegal.
- Perintah eksekutif berjudul “Melindungi Rakyat Amerika dari Invasi,” sebagai respon terhadap “masuknya imigran ilegal yang belum pernah terjadi sebelumnya” di perbatasan selatan.
- Memerintahkan pengamanan perbatasan selatan dengan berbagai metode, termasuk membangun tembok perbatasan dan mengakhiri penggunaan aplikasi CBP One.
- Deklarasi keadaan darurat nasional di perbatasan AS-Meksiko.
- Penyesuaian kembali Program Penerimaan Pengungsi AS agar “lebih selaras dengan prinsip-prinsip dan kepentingan Amerika.”
- Perintah eksekutif yang mengakhiri kewarganegaraan berdasarkan kelahiran.
- Pemulihan hukuman mati untuk pembunuhan agen federal atau penegak hukum.
- Deklarasi kartel sebagai organisasi teroris.
- Perlindungan dari teroris asing dan ancaman keamanan nasional serta keselamatan publik lainnya yang terkait dengan perbatasan selatan.
Pekerja Federal
- Perintah untuk mereformasi proses perekrutan di pemerintahan federal berdasarkan kompetensi.
- Perubahan kebijakan untuk mempermudah pemecatan pegawai yang berkinerja buruk di lingkungan kerja federal.
- Perintah untuk meminta pertanggungjawaban mantan pejabat pemerintah atas campur tangan dalam pemilu dan pengungkapan informasi sensitif secara tidak sah, dengan mengacu pada pejabat keamanan nasional yang menandatangani surat yang menyebut laptop Hunter Biden sebagai disinformasi Rusia.
- Memorandum untuk memastikan pejabat senior eksekutif karir di pemerintahan federal melaksanakan agenda presiden, atau mereka akan dicopot.
- Pembekuan regulasi untuk mencegah birokrat mengeluarkan peraturan baru hingga administrasi baru sepenuhnya mengendalikan pemerintahan.
- Pembekuan perekrutan federal, kecuali untuk militer dan kategori lain yang dikecualikan, hingga pemerintahan baru memahami tujuan pemerintah.
- Persyaratan bagi semua pegawai federal untuk segera kembali bekerja penuh waktu secara langsung.
Gender dan DEI
- Kebijakan federal yang mendefinisikan laki-laki dan perempuan sebagai satu-satunya dua jenis kelamin.
- Perintah eksekutif untuk mengakhiri program dan kebijakan diversity, equity, and inclusion atau keberagaman, kesetaraan, dan inklusi (DEI) dalam pemerintahan federal.
Energi dan Lingkungan
- Perintah eksekutif untuk memaksimalkan pengembangan dan produksi sumber daya alam di Alaska agar negara bagian tersebut menjadi cadangan sumber daya untuk meningkatkan ekstraksi bahan bakar fosil.
- Deklarasi darurat energi nasional.
- Perintah untuk meningkatkan produksi energi dengan menyederhanakan proses perizinan dan sistem regulasi lainnya guna memastikan produksi energi yang efisien.
- Memorandum untuk meningkatkan akses air di California Selatan dengan mengarahkan “lebih banyak air dari Delta Sacramento-San Joaquin ke bagian lain negara bagian” untuk mitigasi kebakaran hutan.
- Penarikan sementara semua penyewaan angin lepas pantai serta perintah untuk meninjau praktik penyewaan dan perizinan pemerintah untuk proyek energi angin.
- Penarikan resmi dari Perjanjian Iklim Paris, yang menurut tim Trump akan menghemat $1 triliun bagi Amerika Serikat.
- Pemberitahuan resmi untuk dikirim ke Perserikatan Bangsa-Bangsa bahwa Amerika Serikat akan mengutamakan “America First” dalam perjanjian lingkungan internasional, termasuk Perjanjian Iklim Paris, sambil mengarahkan pemerintah federal untuk melakukan hal yang sama.
Militer dan Keamanan Nasional
- Perintah untuk mengevaluasi kembali dan menyesuaikan bantuan luar negeri AS.
- Perintah kepada Departemen Pertahanan untuk menyusun rencana melindungi integritas teritorial dan kedaulatan Amerika Serikat dengan menargetkan perdagangan narkoba, perdagangan manusia, imigrasi ilegal, dan aktivitas kriminal lainnya.
- Memorandum untuk segera memberikan izin keamanan sementara selama enam bulan kepada personel tertentu yang dipekerjakan oleh pemerintahan Trump agar mereka dapat mengakses Gedung Putih meskipun ada tumpukan backlog izin keamanan yang menurut Trump ditinggalkan oleh pemerintahan Biden.
- “Arahan Kebijakan America-First kepada Menteri Luar Negeri” untuk mengutamakan kepentingan berbasis Amerika dalam kebijakan luar negeri.
- Perintah yang mendefinisikan “Organisasi Dewan Keamanan Nasional dan Subkomite-Subkomitenya.”
Pajak dan Tarif
- Menciptakan “Kebijakan Perdagangan America First” yang memprioritaskan pekerja dan perusahaan Amerika serta membentuk “External Revenue Service (ERS)” untuk mengumpulkan tarif, bea, dan pendapatan terkait perdagangan asing lainnya.
- Memorandum yang menyatakan bahwa Kesepakatan Pajak Global OECD tidak memiliki kekuatan atau efek di Amerika Serikat.
Perubahan dalam Pemerintahan Federal
- Pembentukan komisi penasihat presiden bernama Department of Government Efficiency (DOGE).
- Pembatalan 78 tindakan eksekutif, perintah eksekutif, dan memorandum presiden yang dikeluarkan oleh mantan Presiden Joe Biden.
- Arahan untuk setiap departemen dan lembaga pemerintah federal guna menangani krisis biaya hidup.
- Arahan di seluruh pemerintah untuk mencegah sensor pemerintah terhadap kebebasan berbicara.
- Arahan bagi pemerintah federal untuk mengakhiri “weaponization of government”atau “senjata pemerintah” terhadap “lawan politik dari administrasi sebelumnya.”
Tindakan Eksekutif Lainnya
- Memberikan platform media sosial TikTok waktu 75 hari untuk menemukan pembeli berbasis AS sebelum menghadapi larangan federal.
- Pengampunan penuh untuk sekitar 1.500 terdakwa peristiwa 6 Januari dan 14 pengurangan hukuman untuk narapidana.
- Penarikan Amerika Serikat dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), setelah sebelumnya Trump melakukannya pada 2020.
- Proklamasi Hari Martin Luther King, Jr.
- Memorandum “Mempromosikan Arsitektur Sipil Federal yang Indah.”
- Perintah eksekutif yang mengembalikan nama Gunung McKinley setelah Presiden Barack Obama menggantinya menjadi Gunung Denali pada 2015, dan mengganti nama Teluk Meksiko menjadi Teluk Amerika.
Sumber : Theepochtimes.com