Home Blog Page 195

Gadis Penderita Penyakit Langka, Menua 8 Tahun Setiap dalam Satu Tahun, Meninggal dengan Berat Hanya 12 Kilogram

0

EtIndonesia. Beandri Booysen, seorang gadis remaja asal Afrika Selatan meninggal dunia pekan ini di usia 19 tahun. Gadis ini menderita penyakit langka bernama progeria atau sindrom penuaan dini, yang membuat tubuhnya menua sekitar 8 tahun setiap melewati satu tahun kehidupan. Beberapa bulan sebelum meninggal, berat badannya hanya tersisa 11,8 kilogram. Meskipun menghadapi siksaan batin akibat penyakit ini, Beandri tetap menunjukkan sikap optimis dan aktif di media sosial. Berita kematiannya membuat banyak warganet merasa kehilangan.

Dalam video yang diunggah di TikTok, terlihat Beandri kerap memposting video dirinya yang percaya diri bernyanyi dan menari. Walau dilahirkan dengan penyakit langka, dia tetap percaya diri, bersekolah, berteman, dan menjalani hidup yang penuh makna seperti anak-anak lainnya. Semasa hidupnya, Beandri bercita-cita menjadi seorang guru, menikah di usia 25 tahun, dan memiliki sepasang anak kembar.

Menurut laporan New York Post, ibu Beandri, Bea Booysen, mengumumkan berita duka ini melalui unggahan di media sosial: “Dengan kesedihan yang mendalam, kami mengumumkan meninggalnya Beandri. Dia adalah salah satu wanita muda paling dicintai dan inspiratif di Afrika Selatan. Beandri dikenal karena kepribadiannya yang supel dan tawa cerianya. Semangatnya menginspirasi ribuan orang di seluruh dunia, dan ia tidak pernah berhenti berjuang.”

Beandri adalah pasien terakhir penderita progeria yang masih hidup di Afrika Selatan. Beberapa bulan sebelum meninggal, dia baru saja menjalani operasi jantung. Progeria adalah penyakit genetik yang sangat langka, di mana penderitanya mengalami penuaan cepat dan drastis. Gejala penyakit ini mencakup osteoporosis, pengerasan kulit di beberapa bagian tubuh, tubuh yang semakin kurus, rambut rontok, pertumbuhan terhambat, hingga perubahan bentuk wajah dan ukuran mulut yang mengecil.Penyakit ini tidak dapat disembuhkan, dan peluang terjadinya hanya satu dari delapan juta kelahiran. Kebanyakan penderita meninggal di usia anak-anak akibat stroke atau serangan jantung, dengan rata-rata usia harapan hidup hanya 14 tahun. Kepergian Beandri pada usia 19 tahun menunjukkan daya tahan hidupnya yang luar biasa.(jhn/yn)

Drone Ukraina Masuk Ke Wilayah Rusia, Serang Apartemen Bertingkat Tinggi di Kazan

ETIndonesia. Ukraina melancarkan serangan besar menggunakan drone ke kota Kazan, Rusia, yang berjarak 1.000 kilometer dari perbatasan,  pada 21 Desember 2024.  Menurut pejabat setempat, sebuah drone menabrak gedung apartemen 37 lantai, menyebabkan kerusakan pada bangunan tersebut, namun tidak ada korban jiwa.

Kazan adalah ibu kota Republik Tatarstan, wilayah kaya minyak di Rusia, dengan populasi lebih dari 1,3 juta jiwa. Serangan ini merupakan bagian dari gelombang serangan udara yang semakin intens dalam perang yang telah berlangsung hampir tiga tahun.

Kantor berita pemimpin Tatarstan, Rustam Minnikhanov, menyatakan bahwa Kazan diserang oleh delapan drone. Enam diantaranya menyerang gedung apartemen mewah, satu menyerang fasilitas industri, dan satu lagi berhasil ditembak jatuh di atas sungai.

Video yang beredar di media sosial menunjukkan dua drone menabrak lantai atas gedung pencakar langit mewah setinggi 37 lantai. Kedua serangan terjadi dalam selang waktu sekitar 30 menit, mengenai area kaca dan logam bangunan pada lokasi yang hampir sama.

Dalam video yang diunggah ke media sosial Rusia, terlihat drone menabrak gedung bertingkat tinggi dan menyebabkan bola api besar. 

Wali Kota Kazan, Ilsur Metshin, menyatakan bahwa warga telah dievakuasi dari gedung yang rusak, dan mereka kini mendapatkan akomodasi serta makanan. Semua acara besar di kota tersebut telah dibatalkan.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Maria Zakharova, menyebutkan bahwa dua drone menabrak gedung apartemen 37 lantai. Ia juga menyatakan bahwa Ukraina menargetkan sebuah fasilitas industri, meskipun fasilitas tersebut tidak mengalami kerusakan.

Serangan ini merupakan salah satu serangan udara paling intens dalam perang Rusia-Ukraina yang hampir tiga tahun. Meskipun serangan ke wilayah Rusia jarang terjadi, Kazan dan daerah kaya minyak Tatarstan sebelumnya juga pernah menjadi sasaran drone Ukraina.

Menurut laporan dari Central News Agency, dalam beberapa bulan terakhir, Ukraina meningkatkan serangan terhadap target di wilayah Rusia. Hal ini terutama dipicu oleh persetujuan Amerika Serikat bulan lalu yang memungkinkan Kyiv menggunakan rudal untuk menyerang target militer Rusia yang dekat dengan perbatasan.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy pada 21 Desember tidak secara khusus menyebutkan serangan terhadap Kazan, tetapi ia menyatakan, “Kami pasti akan terus menggunakan drone dan rudal untuk menyerang target militer Rusia.”

Di tengah ancaman drone Ukraina, Badan Transportasi Udara Federal Rusia (Rosaviatsia) sementara waktu menutup Bandara Internasional Kazan, salah satu bandara tersibuk di Rusia.

Para ahli Barat menyebutkan bahwa drone yang digunakan dalam serangan ke Kazan tampaknya merupakan drone buatan Ukraina tipe Lyitiy, sebuah drone ringan yang menyerupai pesawat. Hingga saat ini, pihak berwenang Ukraina belum memberikan komentar terkait hal ini. (Hui)

Sumber : NTDTV.com 

Dialog dengan Jiwa Sang Ibu yang Meninggal karena COVID-19

EtIndonesia. Pandemi COVID-19 telah merenggut nyawa jutaan orang di seluruh dunia. Banyak orang yang kehilangan orang-orang terkasih. Bagaimana perasaan mereka yang ditinggalkan? Dan apa yang mungkin dipikirkan oleh mereka yang telah pergi? Dalam sebuah kasus unik, sebuah keluarga dibantu oleh dr. Manmeet Kumar untuk terhubung dengan jiwa ibu mereka yang telah meninggal.

Selama gelombang kedua pandemi, seorang anak laki-laki berusia 22 tahun serta dua anak perempuan berusia 18 dan 24 tahun kehilangan ayah dan ibu mereka secara beruntun. Sang ayah meninggal lebih dulu akibat COVID-19. Ketika ibu mereka menjenguk ayah di rumah sakit, dia tertular virus yang sama, hingga akhirnya meninggal dunia seorang diri di rumah sakit. Ketiga anak ini bahkan tidak bisa menghadiri proses kremasi ibunya, apalagi memberikan penghormatan terakhir. Kepergian kedua orangtua ini menjadi pukulan berat, dan mereka bertanya-tanya mengapa sang ibu pergi begitu cepat, apakah dia baik-baik saja di alam sana, dan merasa bersalah karena tidak dapat mendampingi ibunya di saat-saat terakhir.

Saat pertama kali bertemu, dr. Manmeet merasakan ketakutan mendalam di antara anak-anak ini terhadap pandemi, juga rasa bersalah karena terlalu mengutamakan keselamatan diri sendiri sehingga membiarkan ibu mereka meninggal sendirian. 

Ketika ditanya tentang sosok ibu mereka, anak-anak ini menggambarkan sang ibu sebagai wanita sederhana, seorang ibu rumah tangga yang dikenal akan kepribadian baiknya dan keahlian memasaknya. Dia sering menghadiri acara doa di lingkungan tempat tinggal mereka, dan menjadi perwakilan keluarga dalam pertemuan sosial.

Dr. Manmeet kemudian mencoba berkomunikasi dengan jiwa sang ibu. Dalam penglihatannya, dia melihat seorang wanita muda yang dulu bercita-cita membangun karier. Sang ibu bercerita bahwa dia pernah ingin melanjutkan studi ke luar negeri, menjadi pribadi mandiri, dan mengejar impian. Namun, dia memilih menikah dan membangun keluarga lebih dulu. Ketika membangun rumah tangga, dia menerima peran sebagai ibu rumah tangga yang patuh pada keluarga, menjadi ibu dan menantu yang baik. 

Dalam pesan spiritualnya, dia bertanya, “Dalam batasan ini, apa lagi yang bisa saya lakukan?” 

Meski merasa tidak cukup berani untuk mewujudkan semua mimpinya, dia merasa dicintai oleh keluarga, sehingga tidak pernah merasa hidupnya menyedihkan, meski ada sedikit penyesalan yang tidak diketahui siapa pun.

Jiwa sang ibu juga mengungkapkan bahwa dia menyukai puisi-puisi dalam bahasa Hindi, namun tidak ada yang mengetahuinya, bahkan suaminya sendiri. Meskipun dia menjalani perannya sebagai ibu dengan sepenuh hati, tidak ada yang mencoba memahami dirinya sebagai individu. Dia berpesan kepada anak-anaknya untuk tidak larut dalam kesedihan, tetapi mengenang kehidupannya yang penuh cinta dan kebahagiaan. Dia merasa puas dengan hidupnya, kecuali pada momen terakhir yang penuh ketakutan. Dia berharap dalam kehidupan berikutnya dia dapat mengejar kebebasan dan melayani orang lain.

Dr. Manmeet menutup pertemuan dengan pesan penting: orangtua sering kali memberikan segalanya untuk anak-anak mereka, namun jarang mendapatkan pemahaman atau penghargaan. Orangtua bukan hanya pelayan rumah atau sopir pribadi, mereka juga pernah memiliki mimpi-mimpi yang besar. Meski fisik mereka menua, tetapi jiwa mereka tetap muda dan penuh harapan. (jhn/yn)

Detik-detik Hari Terakhir Assad: Bahkan Menipu Saudara Sendiri

ETIndonesia. Pada 7 Desember 2024  pukul 22:30, PM Suriah Mohammad Ghazi Al-Jalali menelepon Presiden Bashar al-Assad untuk terakhir kalinya. Kepada wartawan Reuters, Jalali mengatakan, “Saya memberitahukan Assad betapa sulitnya situasi saat ini. Sejumlah besar kelompok bersenjata oposisi sedang bergerak maju dari Homs menuju Latakia, dan suasana panik menyebar di mana-mana.” Mendengar itu, Assad menjawab, “Besok, kita lihat apa yang bisa kita lakukan. Besok saja, besok.” Setelah mengulang kata “besok” beberapa kali, Assad menutup telepon. Yang tidak disangka oleh Perdana Menteri Jalali adalah bahwa keesokan harinya Assad melarikan diri.

Baru-baru ini, dengan runtuhnya rezim Assad di Suriah, kantor berita Reuters mengungkapkan kisah hari terakhir Assad. Kantor berita Reuters mewawancarai banyak tokoh terkait dari Suriah, Iran, bahkan Rusia, dan membuat laporan yang sangat rinci. Mari kita lihat apa yang dilakukan Assad pada hari terakhirnya hingga ia berani menipu saudara kandungnya sendiri.

Pertama-tama, Assad merahasiakan rencana pelariannya sepenuhnya tanpa memberitahukan siapa pun. Sebelum melarikan diri, ia bahkan menggelar rapat dewan pertahanan dengan 30 perwira tinggi dari militer dan badan intelijen untuk membahas situasi di medan perang. Seorang jenderal yang menghadiri rapat itu mengatakan kepada wartawan bahwa Assad meyakinkan mereka, “Bantuan militer Rusia sedang dalam perjalanan. Saudara-saudara, kita harus bertahan menghadapi serangan musuh.”

Pada hari yang sama, Assad mengatakan kepada kepala staf kantornya bahwa ia akan pulang setelah selesai bekerja. Namun, ia justru naik mobil langsung menuju Bandara Damaskus tanpa menoleh ke belakang.

Selain itu, Assad meminta kepala media kantornya datang ke rumahnya pada malam hari untuk menulis pidato. Ketika kepala media tersebut tiba, rumah Assad kosong sama sekali.

Seorang pakar Suriah berkomentar bahwa Assad tidak hanya tidak melakukan perlawanan terakhir, tetapi juga tidak memiliki keberanian untuk mengunjungi pasukannya dan menyemangati mereka. Ia meninggalkan para pendukungnya.

Assad menipu semua orang, bahkan saudara kandungnya sendiri. Adiknya, Maher, adalah komandan Divisi Lapis Baja Keempat, pasukan elit Suriah. Maher sama sekali tidak tahu rencana pelarian Assad. Setelah Assad melarikan diri, Maher buru-buru naik helikopter ke Irak, lalu melanjutkan perjalanan ke Rusia.

Namun, dua sepupu Assad tidak seberuntung itu. Mereka yang terjebak di Damaskus mencoba melarikan diri ke Lebanon menggunakan mobil kecil. Di tengah perjalanan, mereka disergap kelompok bersenjata oposisi, mengakibatkan satu tewas dan satu terluka parah.

Assad melarikan diri pada  8 Desember. Pesawat yang ditumpanginya mematikan perangkat komunikasi, terlebih dahulu menuju pangkalan udara Khmeimim di kota pelabuhan Suriah, yang dikelola oleh Rusia. Di sana, ia berganti pesawat Rusia untuk terbang ke Moskow. Istri dan tiga anaknya sudah lebih dahulu melarikan diri ke Rusia dan menunggunya di Moskow.

Pelarian tergesa-gesa Assad disebabkan oleh kekuatan oposisi yang kuat di dalam negeri serta penolakan Rusia dan Iran untuk membantu. Ketika oposisi mulai menyerang Aleppo, Assad buru-buru mengunjungi Moskow. Menurut laporan Reuters, Assad meminta Rusia untuk campur tangan secara militer, tetapi permintaan itu ditolak mentah-mentah.

Juru bicara Rusia, Dmitry Peskov, mengatakan pada Rabu lalu bahwa Rusia telah menghabiskan banyak sumber daya untuk membantu Suriah di masa lalu, tetapi prioritas utama Rusia sekarang adalah perang di Ukraina. Namun, sepulang dari Rusia, Assad tetap meyakinkan jenderal dan komandan pasukannya bahwa bantuan Rusia sedang dalam perjalanan.

Setelah penolakan dari Rusia, Assad mengalihkan perhatiannya ke Iran. Pada  2 Desember, Menteri Luar Negeri Iran mengunjungi Damaskus dan bertemu Assad. Pada saat itu, Aleppo telah jatuh, dan oposisi sedang bergerak menuju Damaskus. Dalam pertemuan itu, Assad mengakui bahwa tentaranya terlalu lemah untuk melakukan serangan balik yang efektif. Namun, Assad tidak secara tegas meminta Iran mengirim pasukan, karena ia mengetahui bahwa jika Iran turun tangan, Israel pasti akan ikut campur, memperburuk situasi.

Dalam keadaan terdesak, Assad bahkan meminta bantuan dari Israel, musuh lamanya. Menurut sebuah surat kabar lokal di Arab Saudi, Assad melalui sekutunya di Eropa mengirim pesan permohonan bantuan kepada Israel. Jawaban Israel sangat jelas: “Kami tidak peduli apa yang terjadi di Suriah, tetapi jika Anda menginginkan bantuan, syarat utama adalah mengusir semua elemen Iran, termasuk milisi. Setelah itu, kami akan mempertimbangkan memberikan bantuan.”

Namun, ruang dan waktu bagi Assad untuk bermanuver dan bernegosiasi sudah hampir habis. Assad akhirnya menyadari bahwa ia tidak memiliki pilihan lain selain melarikan diri. Pada awalnya, ia mempertimbangkan untuk melarikan diri ke Uni Emirat Arab, tetapi permohonannya ditolak karena kekhawatiran bahwa Amerika Serikat dan Uni Eropa mungkin akan memberi tekanan pada Uni Emirat Arab.

Meskipun Rusia tidak dapat memberikan bantuan militer, mereka bersedia memberikan perlindungan kepada Assad. Untuk itu, Menteri Luar Negeri Rusia, Sergey Lavrov, melakukan mediasi dengan Turkiye dan Qatar untuk memastikan Assad dapat meninggalkan Suriah dengan selamat. Inilah alasan mengapa pesawat Assad terlebih dahulu terbang ke pangkalan militer Rusia sebelum melanjutkan ke Moskow. Selama penerbangan, Rusia mencapai kesepakatan dengan Turkiye untuk memastikan pesawat tersebut tidak akan ditembak jatuh oleh Turkiye atau kelompok oposisi.

Performa Zelenskyy saat Invasi Rusia

Setelah melihat bagaimana Assad bertindak, mari kita lihat bagaimana Zelenskyy menghadapi situasi saat invasi Rusia.

Zelenskyy menghadapi keadaan yang jauh lebih sulit dibandingkan Assad. Kekuatan militer Rusia berlipat kali lebih besar daripada Ukraina, dan saat itu pasukan Rusia sudah bergerak menuju ibu kota, Kyiv. Rusia juga melancarkan perang intelijen secara besar-besaran terhadap Ukraina, sambil menyebarkan desas-desus di internet, seperti “Zelenskyy sudah kabur hari ini” atau “besok dia akan kabur,” dengan klaim bahwa dia sudah tidak berada di Kyiv.

Untuk melawan rumor ini, Zelenskyy setiap hari merekam video dan mengunggahnya secara online, mengatakan, “Saya di sini, di Kyiv, bersama kalian semua dalam pertempuran ini.” Jujur saja, pada saat itu negara-negara Barat tidak memberikan banyak bantuan militer kepada Ukraina. Ukraina bertahan hingga hari ini sepenuhnya atas kekuatan mereka sendiri dan pemimpin mereka.

Pada waktu itu, media Amerika Serikat melaporkan bahwa beberapa pakar militer dan analis memperkirakan Kyiv akan jatuh dalam waktu tiga hari. Pandangan ini tidak hanya muncul di kalangan opini publik berbahasa Mandarin, tetapi juga sangat umum di media Barat. Saat itu, negara-negara Barat belum memberikan tank, pesawat, meriam, atau senjata berat lainnya kepada Ukraina. Mereka hanya mengirim bantuan terbatas sebelum perang, seperti rudal anti-tank Javelin dari Amerika Serikat, rudal NLAW dari Swedia dan Inggris, serta beberapa sistem pertahanan udara Stinger.

Zelenskyy menghadapi situasi yang jauh lebih sulit daripada Assad. Bayangkan saja, Rusia bahkan memiliki pangkalan militer dan pasukan di dalam wilayah Suriah. Saat pasukan oposisi menyerang, angkatan udara Rusia bahkan membantu pemerintah Assad dengan mengebom target-target tertentu. Rusia memiliki pangkalan angkatan laut dan udara di Suriah, dilengkapi dengan jet tempur MiG-31, Su-35, serta sistem pertahanan udara S-400. Namun, saat Ukraina menghadapi invasi Rusia, mereka sepenuhnya mengandalkan diri sendiri. Bukannya mengirim pasukan langsung, negara-negara Barat bahkan ragu-ragu dalam memberikan bantuan militer. Ukraina meminta sistem pertahanan udara Patriot dari Amerika Serikat, tetapi jawabannya adalah, “Tidak mudah, tunggu dulu,” yang akhirnya membuat Ukraina menunggu selama setahun. Ketika Ukraina meminta tank, Amerika Serikat berkata, “Kami akan mempertimbangkannya, jangan terlalu memprovokasi Rusia,” yang lagi-lagi membuat Ukraina menunggu satu tahun lagi. Ukraina benar-benar bertahan melawan serangan Rusia pada tahun 2022 hanya dengan mengandalkan kekuatan sendiri.

Bahkan pada  26 Februari, hanya beberapa hari setelah perang dimulai, Amerika Serikat secara proaktif menawarkan kepada Zelensky, “Jika Anda ingin kabur, kami bisa membantu Anda keluar dari negara ini.” Mendengar ini, Zelenskyy marah dan berkata, “Pertempuran ada di sini. Yang saya butuhkan adalah amunisi, bukan tumpangan.”

Pernyataan ini benar-benar membangkitkan rasa hormat. Jika saat itu Zelenskyy memilih melarikan diri, situasi di Ukraina akan runtuh seketika, seperti yang terjadi di Suriah dan Afghanistan. Rusia mungkin akan menguasai seluruh wilayah Ukraina dalam waktu seminggu, membentuk pemerintahan boneka, dan akhirnya mencaplok Ukraina melalui berbagai cara.

Pada Maret 2024, Assad dalam wawancara dengan media Rusia mengatakan bahwa Zelenskyy lebih berhasil berperan sebagai aktor komedi daripada sebagai pemimpin negara. Namun, hanya enam bulan kemudian, Assad sendiri kehilangan posisinya sebagai pemimpin negara dan malah menjadi bahan lelucon. Assad, yang mendapat bantuan dari Rusia dan Iran, tetap melarikan diri dengan panik, menipu para jenderal, bahkan saudaranya sendiri. Benar-benar tidak pantas dibandingkan dengan Zelenskyy. (Hui)

5 Wilayah Panjang Umur Dunia: Lansia Berusia 100 Tahun Tidak  Lari atau Berolahraga, tetapi Melakukan 9 Hal Ini

ETIndonesia. Sebuah penelitian selama 20 tahun yang bertujuan mengungkap rahasia panjang umur menemukan bahwa faktor komunitas, gaya hidup, dan kepercayaan memiliki peran penting dalam meningkatkan harapan hidup.

Menurut situs National Library of Medicine Amerika Serikat, penelitian ini dipimpin oleh peneliti umur panjang, Dan Buettner, yang memulai proyeknya sejak tahun 2004. Dalam proses penelitian, timnya berhasil mengidentifikasi lima wilayah dengan populasi umur panjang terbesar di dunia: Okinawa (Jepang), Sardinia (Italia), Nicoya (Kosta Rika), Pulau Ikaria (Yunani), dan Loma Linda (California, AS). 

Proporsi lansia berusia 100 tahun di wilayah-wilayah ini 10 kali lebih tinggi dibandingkan rata-rata nasional di Amerika Serikat.

Melalui wawancara dengan 263 orang berusia di atas 100 tahun di wilayah ini, ditemukan 9 kebiasaan umum yang berkontribusi pada panjang umur:

1. Aktivitas Fisik Alami

Orang-orang dengan umur panjang tidak mengangkat beban, lari maraton, atau pergi ke gym. Sebaliknya, gaya hidup mereka mendorong aktivitas fisik secara alami, seperti berkebun, melakukan pekerjaan rumah tanpa bantuan alat modern, serta berjalan kaki ke tempat ibadah atau untuk mengunjungi teman.

2. Tujuan Hidup

Di Okinawa, konsep ini disebut Ikigai, sementara di Nicoya dikenal sebagai plan de vida, yang berarti “alasan untuk bangun pagi”. Penelitian menunjukkan bahwa memiliki tujuan hidup dapat menambah hingga 7 tahun pada harapan hidup seseorang.

3. Melambatkan Ritme Hidup

Meskipun tinggal di wilayah umur panjang, stres tetap ada. Namun, mereka memiliki kebiasaan untuk melepaskan stres: penduduk Okinawa mengenang leluhur mereka setiap hari, orang Kristen berdoa, penduduk Ikaria tidur siang, dan orang-orang Sardinia menikmati waktu bersama dengan keluarga atau teman.

4. Makan dengan Porsi 80%

Penduduk Okinawa memiliki kebiasaan mengucapkan “hara hachi bu” sebelum makan, yang berarti makan hingga 80% kenyang. Perbedaan 20% antara tidak lapar dan kenyang penuh bisa menjadi faktor penentu antara menurunkan atau menambah berat badan. Mereka biasanya makan paling sedikit di sore hari atau malam, kemudian tidak makan lagi hingga hari berikutnya.

5. Pola Makan Didominasi Nabati

Kacang-kacangan seperti kacang fava, kacang hitam, kedelai, dan lentil adalah makanan pokok para lansia ini. Konsumsi daging, terutama daging babi, hanya dilakukan rata-rata lima kali dalam sebulan, dengan porsi sekitar 3-4 ons.

6. Minum Anggur Secara Teratur dan Moderat

Semua wilayah ini memiliki kebiasaan konsumsi alkohol secara moderat. Mereka minum 1-2 gelas anggur setiap hari, biasanya bersama teman atau makanan, bukan minum berlebihan di akhir pekan.

7. Kepercayaan Agama

Dari 263 lansia yang diwawancarai, hanya lima orang yang tidak tergabung dalam komunitas agama. Penelitian menunjukkan bahwa menghadiri ritual keagamaan empat kali dalam sebulan dapat meningkatkan harapan hidup hingga 4-14 tahun.

8. Fokus pada Keluarga

Mereka menempatkan keluarga sebagai prioritas, menjaga orangtua dan kakek-nenek tetap dekat atau tinggal bersama, memiliki pasangan seumur hidup, serta mencurahkan waktu dan kasih sayang untuk anak-anak mereka.

9. Lingkaran Sosial yang Tepat

Orang-orang dengan umur panjang memilih atau tumbuh dalam komunitas yang mendorong perilaku sehat. Penelitian menunjukkan bahwa merokok, obesitas, kebahagiaan, bahkan kesepian bisa “menular”. Oleh karena itu, jaringan sosial yang sehat membantu membentuk kebiasaan positif mereka. (Hui)

Sumber : NTDTV.com

Khawatir Atas Peningkatan Kekerasan, Albania Umumkan Larangan TikTok Selama Setahun

Albania baru-baru ini diguncang oleh kasus seorang remaja yang dibunuh oleh temannya setelah pertengkaran di TikTok. Insiden ini memicu kekhawatiran sosial yang mendalam. Perdana Menteri Edi Rama pada Sabtu (21 Desember) mengumumkan bahwa Albania akan memberlakukan larangan selama setahun terhadap platform video pendek TikTok, yang diperkirakan mulai berlaku awal tahun depan

ETIndonesia. Bulan lalu, seorang remaja berusia 14 tahun di Albania tewas ditikam oleh temannya. Media lokal melaporkan bahwa insiden kekerasan ini bermula dari pertengkaran di TikTok antara kedua pihak.

Peristiwa ini memicu aksi protes oleh para orangtua, serta perdebatan di kalangan psikolog dan institusi pendidikan mengenai dampak media sosial terhadap kaum muda.

Rama menyalahkan media sosial, terutama TikTok, karena dianggap memicu kekerasan di dalam dan luar lingkungan sekolah. Dia menyatakan, “Masalah hari ini bukanlah anak-anak kita, tetapi kita sendiri. Masyarakat kita memiliki masalah, dan TikTok serta semua media sosial yang telah menjadikan anak-anak kita sebagai sandera juga bermasalah.”

Keputusan larangan ini diambil setelah Rama mengadakan pertemuan dengan kelompok orang tua dan guru dari seluruh negeri. Langkah ini juga menjadi bagian dari rencana peningkatan keamanan sekolah.

Rama mengatakan, “Selama setahun ini, kami akan sepenuhnya menutup TikTok untuk semua orang. Tidak akan ada TikTok di Albania.”

Ia menambahkan bahwa pemerintah akan meluncurkan sejumlah program untuk “mendukung pendidikan siswa dan membantu orang tua memantau aktivitas anak-anak mereka.”

TikTok, dengan konten video pendek yang tidak terbatas, telah menarik perhatian pengguna muda dan memiliki lebih dari 1 miliar pengguna aktif di seluruh dunia.

Di Amerika Serikat, TikTok menghadapi ancaman larangan, sementara di Uni Eropa, platform ini sedang diselidiki atas dugaan intervensi dalam proses pemilu. (Hui)

Sumber : NTDTV.com 

AS dan Pemimpin HTS Suriah Bertemu, Hadiah $10 Juta untuk Penangkapan Dihentikan

ETIndonesia. Delegasi senior dari Departemen Luar Negeri AS tiba di ibu kota Suriah, Damaskus, pada  Jumat (20 Desember), untuk bertemu dengan Ahmed al-Sharaa, pemimpin kelompok Hayat Tahrir al-Sham (HTS), yang telah menggulingkan rezim Assad. Pejabat AS menyebutkan bahwa pembicaraan berjalan positif, dan hadiah untuk penangkapan al-Sharaa dihentikan.

Pertemuan ini menjadi kontak pertama diplomatik AS dengan al-Sharaa setelah rezim Assad digulingkan pada 8 Desember. Sebelumnya, al-Sharaa menggunakan nama samaran Abu Mohammed al-Jolani, namun setelah jatuhnya Assad, ia kembali menggunakan nama aslinya.

Dipimpin oleh Asisten Sekretaris Urusan Timur Dekat, Barbara Leaf, delegasi AS tiba di Damaskus dengan pengamanan ketat. Leaf ditemani oleh mantan utusan AS untuk Suriah, Daniel Rubinstein, yang sementara waktu akan menjadi diplomat senior AS di Suriah.

Ini adalah kunjungan pertama pejabat Departemen Luar Negeri AS ke Suriah dalam lebih dari satu dekade dan merupakan langkah penting dalam memulihkan hubungan diplomatik antara AS dan pemerintahan transisi Suriah setelah runtuhnya rezim Assad.

Barbara Leaf menggambarkan al-Sharaa sebagai seseorang yang “realistis” dengan pandangan moderat dalam isu hak perempuan dan minoritas. Namun, ia menegaskan bahwa tindakan nyata akan menjadi indikator utama, bukan hanya kata-kata.

Menurut Leaf, pertemuan dengan al-Sharaa “efektif dan produktif”. Al-Sharaa berjanji untuk tidak mengizinkan kelompok teroris beroperasi di Suriah atau mengancam negara tetangga maupun AS.

Sebelumnya, pemerintah AS menetapkan al-Sharaa sebagai teroris dan menawarkan hadiah 10 juta dolar AS untuk penangkapannya. Namun, Leaf menyatakan bahwa penghargaan tersebut dihentikan karena pembicaraan yang lancar dan untuk membuka jalan dialog dengan HTS.

Dia menekankan bahwa dihentikannya hadiah jutaan dolar AS itu adalah langkah kebijakan untuk mendukung dialog. 

“Jika kita ingin berdiskusi tetapi tetap menawarkan hadiah untuk menangkap lawan bicara kita, ini akan menjadi hambatan,” ujarnya.

Banyak negara Barat dan rakyat Suriah mendukung milisi yang dipimpin HTS dalam menggulingkan Assad. Namun, masih belum jelas apakah HTS akan menerapkan aturan Islam yang ketat atau menunjukkan fleksibilitas menuju demokrasi.

Sebelum delegasi AS tiba, Prancis dan Inggris juga mengirimkan perwakilan untuk berkomunikasi dengan pemimpin de facto Suriah.

Delegasi AS juga berusaha mendapatkan informasi baru mengenai Austin Tice, seorang jurnalis AS yang diculik pada tahun 2012 saat meliput di Suriah dan menjadi salah satu warga AS yang hilang selama rezim Assad.

Pada hari Jumat, ribuan warga Suriah berkumpul di Alun-alun Ummayad di pusat Damaskus untuk merayakan kemenangan HTS. Lagu-lagu revolusi diputar melalui pengeras suara, dan warga mengibarkan bendera baru Suriah serta meneriakkan slogan mendukung pemerintah baru dan menentang Assad.

Serangan Udara AS Bunuh Pemimpin ISIS

Di saat yang sama dengan kunjungan delegasi AS ke Damaskus, Komando Pusat Militer AS (CENTCOM) mengumumkan bahwa serangan udara pada 19 Desember di Provinsi Dayr az Zawr, Suriah, berhasil menewaskan Abu Yusif, pemimpin ISIS yang juga dikenal sebagai Mahmud.

Wilayah tersebut sebelumnya dikuasai oleh rezim Assad yang telah digulingkan dan milisi bersenjata Rusia.

CENTCOM melaporkan bahwa seorang anggota ISIS lainnya yang tidak dikenal juga tewas dalam serangan itu.

Jenderal Michael Kurilla, komandan CENTCOM, menyatakan bahwa AS bekerja sama dengan mitra-mitra di kawasan tersebut untuk memastikan ISIS tidak memanfaatkan situasi di Suriah untuk bangkit kembali.

Kurilla juga menyebutkan bahwa ISIS berencana membebaskan lebih dari 8.000 anggota ISIS yang saat ini ditahan di penjara Suriah. AS akan terus memburu para pemimpin dan agen ISIS, termasuk yang mencoba beroperasi di luar wilayah Suriah. (jhon)

Sumber : Epochtimes.com 

Beijing Hindari Larangan, Ungkap Cara Mendapatkan Chip Semikonduktor

0

Tianxin

Sorotan utama hari ini tentang FAA keluarkan larangan drone, meliputi 22 fasilitas di New Jersey; Beijing  hindari larangan chip AS dengan berbagai cara; Putin menyatakan siap bertemu Trump; larangan penjualan rokok elektrik sekali pakai pertama di Uni Eropa diterapkan di Belgia.

[FAA Keluarkan Larangan Drone, Meliputi 22 Fasilitas di New Jersey]

Administrasi Penerbangan Federal AS (FAA) pada Kamis (19 Desember) mengeluarkan aturan sementara yang melarang penerbangan drone di atas 22 lokasi infrastruktur penting di New Jersey.

Menurut laporan CBS News, lokasi yang dilarang termasuk gardu listrik, Pelabuhan Kearny, wilayah udara dekat Pangkalan Gabungan McGuire-Dix-Lakehurst, dan bandara seperti Bandara Internasional Newark Liberty.

FAA menyatakan bahwa larangan ini diberlakukan atas permintaan mitra keamanan federal. Sebelumnya, pada  November, FAA telah melarang penerbangan drone di dua lokasi di New Jersey.

FAA juga mencatat bahwa kekhawatiran tentang penggunaan drone di wilayah New Jersey dan sekitarnya meningkat, dengan insiden warga menggunakan laser untuk menyinari pesawat juga mengalami lonjakan. Perilaku ini tidak hanya ilegal tetapi juga berbahaya.

Larangan ini mencakup hampir 24 kota, termasuk Jersey City, Harrison, Edison, Bayonne, dan Camden.

Berdasarkan aturan ini, drone tidak boleh terbang di area tertentu pada ketinggian di bawah 400 kaki dalam radius 1 mil laut dari wilayah udara yang dilarang. Selain itu, jika drone dianggap sebagai “ancaman langsung” terhadap keamanan, pemerintah berwenang mengambil “tindakan mematikan.”

Larangan ini berlaku mulai Rabu hingga 17 Januari, dan melengkapi larangan sebelumnya yang diberlakukan pada 18 November setelah insiden misterius penampakan drone. Contohnya, larangan di fasilitas penelitian militer dan manufaktur AS, Picatinny Arsenal, berlaku hingga 26 Desember, sementara larangan di Bedminster berlaku hingga 20 Desember.

Dalam sebulan terakhir, drone telah terlihat di berbagai wilayah di New Jersey, New York, Pennsylvania, dan Maryland. Para pejabat di berbagai tingkatan sedang berusaha mendapatkan lebih banyak informasi, termasuk asal-usul drone tersebut dan cara mencegahnya. FBI telah meluncurkan penyelidikan dan menerima ribuan petunjuk.

Baru-baru ini, Raja Krishnamoorthi, anggota utama Demokrat di Komite Khusus DPR AS untuk Partai Komunis PKT (Select Committee on the CCP), mengomentari insiden drone ini.

Ketika ditanya apakah insiden drone ini mungkin merupakan operasi jahat oleh PKT, Krishnamoorthi mengatakan, “Itu jelas merupakan kemungkinan, dan mereka sangat mungkin menggunakan drone ini untuk mengumpulkan data.”

Dia juga menyuarakan kekhawatirannya jika drone tersebut buatan PKT, data yang dikumpulkan dapat diserahkan kepada Partai Komunis Tiongkok.

Sementara itu, anggota Kongres AS dari New Jersey, Jeff Van Drew, menyatakan bahwa drone tersebut mungkin diluncurkan oleh Iran menggunakan kapal induk.

Pada Sabtu (14 Desember), pejabat senior dari FBI, Pentagon, FAA, dan lembaga lainnya, melalui konferensi telepon dengan wartawan, meyakinkan publik bahwa drone tersebut tidak menimbulkan ancaman terhadap keamanan nasional atau publik, dan tidak terkait dengan kekuatan asing yang bermaksud jahat.

Gedung Putih juga menyebutkan bahwa setelah meninjau laporan penampakan tersebut, banyak dari penampakan tersebut sebenarnya adalah pesawat berawak yang sah.

[PKT Hindari Larangan Chip AS dengan Berbagai Cara]

Komite Investigasi Senat AS pada Kamis (19 Desember) merilis laporan yang menyatakan bahwa langkah-langkah pembatasan AS untuk mencegah PKT mendapatkan chip canggih belum efektif. Laporan tersebut mengungkapkan bahwa PKT menggunakan berbagai cara seperti penyelundupan, perusahaan cangkang, dan operasi bisnis luar negeri untuk membangun jaringan penyelundupan besar  memungkinkan teknologi AS yang dilarang tetap beredar luas di pasar PKT.

Menurut laporan Central News Agency, Komite Subkomite Permanen untuk Investigasi (Permanent Subcommittee on Investigations) memulai penyelidikan pada September tahun lalu untuk memahami mengapa kontrol ekspor semikonduktor AS terus gagal. Laporan setebal lebih dari 30 halaman itu menunjukkan bahwa PKT telah membangun jaringan penyelundupan besar yang hampir tidak disamarkan, memungkinkan mereka memanfaatkan teknologi AS secara terus-menerus.

The New York Times sebelumnya melaporkan bahwa sejak Oktober 2022, pemerintah AS melarang ekspor teknologi kecerdasan buatan (AI) dan peralatan manufaktur ke PKT, dengan alasan ancaman terhadap keamanan nasional AS. Ratusan perusahaan PKT juga masuk ke dalam Entity List (Daftar Entitas).

Namun demikian, larangan ini hanya berlaku untuk nama atau alamat perusahaan tertentu. Beberapa perusahaan Tiongkok mengakali aturan dengan mendirikan perusahaan baru, pindah lokasi, atau bermitra dengan perusahaan luar negeri untuk melanjutkan bisnis.

Contohnya adalah Nettrix, salah satu produsen server AI terbesar di Tiongkok. Nettrix merupakan cabang dari Sugon, perusahaan yang terkait dengan Akademi Ilmu Pengetahuan PKT. Sugon sebelumnya telah menyediakan perangkat komputasi canggih untuk militer PKT dan membangun sistem pengawasan yang digunakan untuk menekan minoritas. Meski Sugon masuk ke Entity List, para eksekutifnya mendirikan Nettrix enam bulan kemudian pada akhir 2019.

Perusahaan seperti Nvidia, Intel, dan Microsoft telah lama bekerja sama dengan Sugon. Dokumen pembelian menunjukkan bahwa Nettrix telah menjual server dengan chip Nvidia dan Intel ke beberapa perusahaan yang masuk dalam Entity List. Klien Nettrix juga mencakup universitas dengan laboratorium penelitian pertahanan serta perusahaan keamanan siber yang bekerja sama dengan militer dan Tembok Api Besar PKT.

Wartawan The New York Times mewawancarai perwakilan dari 11 perusahaan di Shenzhen yang mengatakan mereka dapat menjual atau mengirimkan chip Nvidia yang dilarang, termasuk model A100 dan H100 yang paling canggih. Puluhan perusahaan lain juga menawarkan chip tersebut secara daring.

Chip Nvidia diproduksi di Taiwan sebelum dikirimkan ke produsen dan distributor lainnya. Para ahli industri mengatakan bahwa perusahaan di negara-negara seperti Singapura dan Vietnam, di mana ekspor produk tersebut tidak dianggap ilegal, dapat menjual kembali chip ini ke PKT.

Laporan The Wall Street Journal pada Juli lalu menemukan bahwa seorang mahasiswa Tiongkok berusia 26 tahun yang belajar di Singapura membawa enam chip AI canggih Nvidia di kopernya saat pulang ke Tiongkok.

Mahasiswa tersebut mengaku bahwa chip itu diminta oleh seorang kenalan di universitasnya, dan dia menerima bayaran sebesar 100 dolar AS untuk setiap chip yang dibawa.

Penyelidikan The Wall Street Journal menemukan bahwa jaringan ini melibatkan pembeli, penjual, dan pembawa barang. Cara ini memungkinkan PKT menghindari pembatasan pemerintah AS yang bertujuan mencegah mereka memperoleh chip AI canggih Nvidia.

Seorang pengacara menyatakan bahwa mahasiswa yang membawa chip tersebut tidak melanggar hukum Singapura karena komponen teknologi itu tidak tunduk pada pembatasan ekspor di negara tersebut.

Setidaknya ada lebih dari 70 distributor yang secara terbuka mengiklankan memiliki chip Nvidia yang dibatasi. Dari 25 distributor yang berhasil dihubungi The Wall Street Journal, banyak yang mengklaim mampu menyediakan puluhan chip canggih Nvidia setiap bulan.

Penjual juga menawarkan server lengkap yang berisi delapan chip Nvidia kelas atas dengan harga sekitar 300.000 dolar AS per unit. Meski jumlah chip yang dijual tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan perusahaan teknologi besar, startup AI atau lembaga penelitian dengan kebutuhan lebih kecil dapat dengan mudah memperoleh chip tersebut.

Mahasiswa Tiongkok tersebut bahkan berkata, “Saya senang bisa melakukan sesuatu untuk negara saya sambil menghasilkan uang tambahan. Mengapa tidak?”

Namun demikian, AS juga terus menyesuaikan langkah-langkahnya untuk menutup celah ini. Presiden AS Joe Biden, yang akan segera meninggalkan Gedung Putih, telah mengambil beberapa tindakan terhadap PKT.

Setelah memberlakukan pembatasan baru terhadap chip canggih pada awal Desember, The Wall Street Journal melaporkan pada 16 Desember bahwa Gedung Putih sedang mempersiapkan peraturan baru yang akan membatasi ekspor chip AI ke beberapa negara, terutama di Asia Tenggara dan Timur Tengah, untuk mengurangi kemampuan PKT mendapatkan chip ini.

[Putin: Siap Bertemu Trump untuk Membahas Perang Ukraina]

Presiden Rusia Vladimir Putin pada Kamis (19 Desember) menyatakan dirinya siap mengadakan pembicaraan dengan Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, untuk mengakhiri perang di Ukraina. Hal ini disampaikan Putin dalam konferensi pers akhir tahun.

“Saya tidak tahu kapan kami akan bertemu, karena belum ada pernyataan apa pun darinya,” ujarnya. “Tentu saja, saya selalu siap. Jika dia bersedia, saya juga siap untuk bertemu.”

Ketika ditanya apakah dia bersedia “berkompromi dalam bentuk apa pun” terkait masalah Ukraina, Putin menjawab, “Politik adalah seni kompromi.”

“Kami telah berulang kali mengatakan bahwa kami siap untuk negosiasi dan kompromi,” tambahnya. “Kami sudah siap, tetapi pihak lain juga harus siap untuk bernegosiasi dan berkompromi.”

Rusia menginvasi Ukraina pada 2022, menewaskan puluhan ribu orang, membuat jutaan orang mengungsi, dan memicu krisis hubungan terbesar antara Rusia dan Barat sejak Krisis Rudal Kuba pada tahun 1962.

Trump juga menyatakan bahwa dirinya berharap Putin siap untuk mencapai kesepakatan gencatan senjata. Selama kampanye nya, Trump berjanji akan segera mengakhiri konflik perang Rusia-Ukraina, meskipun tanpa memberikan rincian caranya.

Menurut laporan Reuters pada November, Putin bersedia membahas kesepakatan gencatan senjata Ukraina dengan Trump, tetapi menolak kemungkinan membuat konsesi besar terkait masalah wilayah, dan tetap menuntut Kiev untuk meninggalkan gagasan bergabung dengan NATO. Saat ini, Rusia menguasai sekitar seperlima wilayah Ukraina.

Selain itu, Putin juga membantah anggapan bahwa Rusia berada dalam posisi lemah, dengan mengatakan bahwa pasukan Rusia sedang maju di semua lini untuk mencapai tujuan utamanya di Ukraina.

Kementerian Pertahanan Rusia pada Kamis juga melaporkan bahwa Ukraina pada Rabu menembakkan enam rudal jarak jauh buatan AS jenis ATACMS (Army Tactical Missile System) ke wilayah Rostov di selatan Rusia, serta empat rudal Storm Shadow buatan Inggris.

Menurut laporan Reuters, Kementerian Pertahanan Rusia mengklaim bahwa semua rudal jarak jauh buatan AS dan tiga rudal Storm Shadow berhasil ditembak jatuh oleh pasukan Rusia. Rusia juga menyatakan akan merespons serangan ini.

Sejak mendapat izin dari AS dan Inggris, Ukraina telah mulai menembakkan rudal buatan Barat ke Rusia pada November. Sebagai balasan, Rusia meluncurkan rudal hipersonik baru bernama “Oreshnik.”

[Belgia Jadi Negara UE Pertama Larang Penjualan Rokok Elektrik Sekali Pakai]

Belgia menjadi negara Uni Eropa pertama yang melarang penjualan rokok elektrik sekali pakai. Aturan  ini efektif mulai Januari tahun depan. Data pemerintah menunjukkan bahwa mayoritas kaum muda mulai merokok dari rokok elektrik (vape) dibandingkan rokok biasa.

Mengutip pernyataan Menteri Kesehatan Belgia, Frank Vandenbroucke, Reuters melaporkan, “Desain rokok elektrik sekali pakai dirancang untuk menarik perhatian anak muda, termasuk mereka yang mungkin belum pernah merokok sebelumnya.”

Pendukung rokok elektrik berpendapat bahwa produk ini dapat membantu orang berhenti merokok rokok konvensional. Namun, otoritas kesehatan menilai desain berwarna-warni dan rasa buah-buahan dari produk ini justru menarik perhatian anak-anak.

Jerman dan Prancis juga sedang menyusun undang-undang untuk melarang rokok elektrik sekali pakai, sementara Inggris yang telah keluar dari Uni Eropa akan memberlakukan larangan serupa pada Juni tahun depan.

Belgia berharap larangan ini juga dapat mengurangi dampak lingkungan dari rokok elektrik sekali pakai, yang mengandung plastik, bahan kimia, dan baterai yang tidak dapat diisi ulang. (Hui)

Represi Transnasional Partai Komunis Tiongkok : Agen Ditangkap, Rincian Infiltrasi Terungkap

0

ETIndonesia. Baru-baru ini, agen Partai Komunis Tiongkok (PKT) di Amerika Serikat ditangkap secara berturut-turut. Dengan dirilisnya dokumen dakwaan, semakin banyak detail yang terungkap. Berbagai kalangan menyerukan kepada masyarakat internasional untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap infiltrasi PKT dan memperkuat sanksi atas pelanggaran hak asasi manusia yang dilakukan oleh PKT.

Pada 19 Desember, FBI menangkap Mike Sun atau  Yaoning Sun di California Selatan karena diduga bertindak secara ilegal sebagai agen PKT.

Berdasarkan informasi yang tersedia, Yaoning Sun, 64 tahun, adalah seorang sutradara yang pernah mengarahkan berbagai pertunjukan besar yang mendukung PKT. Dia juga menjabat sebagai pendiri dan wakil ketua beberapa asosiasi seperti “Sino-American Culture.” Ia dikenal sebagai tokoh komunitas Tionghoa yang pro-PKT.

Yaoning Sun diduga bersekongkol dengan mata-mata PKT, Chen Jun, untuk menganiaya kelompok Falun Gong di Amerika Serikat, bertindak sebagai agen PKT, dan menyusup ke pejabat terpilih di Amerika Serikat. Chen Jun sebelumnya telah dijatuhi hukuman 20 bulan penjara oleh Departemen Kehakiman AS pada bulan lalu karena bertindak sebagai agen PKT.

“Tindakan mereka membuktikan bahwa penganiayaan PKT terhadap Falun Gong telah meluas ke luar negeri, memasuki masyarakat internasional. Ini adalah bagian dari strategi global PKT untuk memperluas pengaruh dan mewujudkan ‘komunitas masa depan bersama umat manusia.’ Bahkan telah menyusup ke berbagai lapisan pemerintahan dan masyarakat Barat, yang memengaruhi stabilitas dan merusak sistem politik masyarakat Barat,” ujar komentator politik Lan Shu. 

Menurut dakwaan, pada tahun 2022, Yaoning Sun  menjadi manajer kampanye untuk seorang kandidat dewan kota di komunitas Tionghoa California Selatan. Selama periode itu, ia secara rutin melaporkan perkembangan kampanye kepada Chen Jun dan mengirimkan laporan pemilu kepada pejabat PKT.

Setelah kandidat tersebut terpilih, Chen Jun mengatur pertemuan makan malam untuk Yaoning Sun dan mempertemukannya dengan pejabat konsulat PKT di Los Angeles. Selanjutnya, Sun bersama anggota dewan terpilih itu melakukan kunjungan ke Tiongkok.

Pada Februari 2023, Yaoning Sun atas arahan Chen Jun, meminta dana sebesar US$80.000 dari pejabat PKT untuk mendukung kegiatan pro-PKT di Amerika Serikat. Dakwaan tersebut juga mengungkap bahwa Chen Jun berdiskusi dengan pejabat PKT tentang cara mempengaruhi politisi Amerika Serikat, termasuk membentuk opini mereka terkait isu Taiwan, serta membahas strategi untuk menekan Falun Gong.

Pada Jumat (20/12/2024), Yaoning Sun hadir di Pengadilan Federal Los Angeles untuk sidang perdananya. Jika terbukti bersalah, dia menghadapi hukuman maksimal 15 tahun penjara.


“Penganiayaan PKT terhadap hak asasi manusia tidak pernah berhenti, termasuk penganiayaan terhadap kelompok keagamaan. Oleh karena itu, masyarakat internasional memiliki tanggung jawab dan kewajiban untuk meningkatkan kecaman dan sanksi terhadap tindakan semacam ini oleh PKT,” kata Wu Shaoping, mantan pengacara hak asasi manusia Tiongkok yang kini tinggal di AS. 


“Mereka yang membantu PKT dalam upaya ekspansi global pada akhirnya akan menghadapi sanksi hukum dari pemerintah negara-negara Barat,” ujar Lan Shu. (hui)

Sumber : NTDTV.com

Militer AS Tewaskan Pemimpin ISIS, Pejabat AS dan Suriah Gelar Pertemuan

ETIndonesia. Komando Pusat Amerika Serikat (CENTCOM) pada Jumat (20 Desember) mengumumkan melalui platform X bahwa dua pemimpin ISIS, termasuk Abu Yusuf, pemimpin ISIS, tewas dalam serangan udara di Suriah.

Pada hari yang sama, Pasukan Pertahanan Israel (IDF) merilis video yang menunjukkan penghancuran terowongan Hamas sepanjang hampir 5 mil di Beit Lahia, utara Gaza.

Militer menyatakan bahwa di salah satu terowongan tersebut ditemukan peralatan militer, senjata, dan peta milik Pasukan Pertahanan Israel yang dicuri oleh teroris Hamas selama serangan 7 Oktober tahun lalu.

Pada Kamis (19 Desember), pasukan AS di Suriah melancarkan serangan udara yang menewaskan Abu Yusuf, pemimpin ISIS di wilayah tersebut. CENTCOM menegaskan bahwa AS akan bekerja sama dengan sekutu regional untuk memastikan ISIS tidak memanfaatkan situasi di Suriah untuk kembali bangkit.


“Jumlah pasukan kami di lokasi saat ini jauh melebihi 900 personel, itu yang dapat kami sampaikan,” ujar Juru bicara Pentagon, Brigadir Jenderal Patrick Ryder. 

Di hari yang sama, Ahmed al-Sharaa, pemimpin Hay’at Tahrir al-Sham (kelompok yang saat ini menjadi penguasa de facto Suriah), bertemu dengan Asisten Menteri Luar Negeri AS Barbara Leaf di Damaskus. Dalam pertemuan tersebut, Ahmed berjanji tidak akan membiarkan adanya aktivitas kelompok teroris di wilayahnya. Sebagai balasan, pihak AS mengumumkan akan mencabut hadiah US$10 juta yang sebelumnya ditawarkan untuk penangkapannya.

Departemen Luar Negeri AS juga mengumumkan bahwa Asisten Menteri Luar Negeri untuk Urusan Timur Dekat, Barbara Leaf, bersama mantan Utusan Khusus untuk Suriah, Daniel Rubinstein, dan Utusan Khusus untuk Negosiasi Penyanderaan, Roger Carstens, telah tiba di Suriah. Delegasi ini bertemu dengan pemimpin sementara Suriah untuk membahas bantuan bagi pemerintah baru dan memastikan Iran tidak memiliki pengaruh di Suriah di masa mendatang.

Ini adalah kunjungan resmi pertama diplomat AS ke Suriah sejak penutupan Kedutaan Besar AS di Damaskus pada tahun 2012.

Pada 8 Desember, pasukan pemberontak Suriah berhasil merebut kendali Damaskus, memaksa Presiden Bashar al-Assad melarikan diri setelah perang saudara selama 13 tahun, sekaligus mengakhiri pemerintahan keluarganya yang telah berlangsung selama beberapa dekade. Perkembangan ini membuka peluang bagi pembentukan pemerintahan demokratis yang pro-Barat di Suriah di masa mendatang. (Hui)

Sumber : NTDTV.com 

Kaki Seorang Wanita Diamputasi di Bandara Setelah Terjebak di Travelator

EtIndonesia. Seorang wanita harus diamputasi kakinya di Bandara Don Mueang Bangkok setelah tersangkut di travelator tahun lalu.

Wanita berusia 57 tahun itu sedang berjalan di sepanjang travelator ketika kakinya tersangkut di ujung jalur pejalan kaki.

Dilaporkan bahwa dia tersandung kopernya dan ‘jatuh melalui celah’ yang mengakibatkan kakinya tersangkut.

Sementara tim medis segera mencoba melepaskan kakinya, mereka akhirnya harus mengamputasi dari tepat di atas lutut setelah insiden itu memutuskan tulang dan urat wanita itu.

Dalam foto, wanita itu terlihat duduk di travelator, dengan kakinya tersangkut di mesin.

Setelah diamputasi di bandara, anggota tubuh wanita itu ditempatkan di kotak busa dengan harapan dapat disambungkan kembali. Namun, setelah dibawa ke Rumah Sakit Bhumibol Adulyadej tak lama setelah insiden mengerikan itu, wanita itu diberi tahu bahwa kakinya tidak dapat diselamatkan.

Saat itu, putra wanita yang tidak disebutkan namanya itu menulis di Facebook: “Moral ibu saya cukup memprihatinkan. Kami sempat berbicara dengannya sebentar sebelum dan sesudah operasi… Meskipun dia menunjukkan kekuatannya melalui ekspresi wajah dan nada suara, kami tahu bahwa jauh di lubuk hatinya dia patah hati karena tiba-tiba kehilangan satu kakinya.

“Keluarga kami tahu betul bahwa kami tidak dapat membuat kakinya berfungsi seperti sebelumnya, kami juga tidak dapat mengembalikan kehidupan yang telah dijalaninya.”

Sementara itu, direktur bandara Karun Thanakuljeerapat mengatakan tentang insiden tersebut: “Atas nama bandara internasional Don Mueang, saya ingin menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya terkait kecelakaan tersebut.

“Saya ingin menegaskan bahwa kami akan memastikan bahwa kecelakaan seperti itu tidak akan terjadi lagi.”

Seorang juru bicara kemudian menambahkan: “Pimpinan Bandara Don Mueang dan manajemen telah mengunjungi pasien untuk menindaklanjuti perawatan dan menerima informasi dari tim medis di Rumah Sakit Bhumibol bahwa pasien saat ini sedang dalam proses menerima perawatan dari tim medis.

“Bandara Don Mueang sangat berduka atas kejadian tersebut dan siap untuk sepenuhnya menerima tanggung jawab serta menanggung biaya pengobatan dan kompensasi.”

Beberapa bulan kemudian, wanita itu mulai melangkahkan kakinya setelah kejadian tersebut.

Berbicara tentang momen tersebut, putranya berkata: “Ibu saya berjalan selama 15 menit dan harus berlatih setiap hari. Itu sangat menggembirakan. Dia masih secantik sebelumnya terlepas dari semua yang telah terjadi. Saya berharap dia akan segera berlari lebih cepat dari saya.” (yn)

Sumber: unilad

Shen Yun Tiba di Jepang, Penggemar Sambut di Bandara, Tur Asia Segera Dimulai

ETIndonesia. Dengan restu dan harapan dari berbagai kalangan masyarakat Jepang, Shen Yun Performing Arts tiba di Nagoya, Jepang, pada ( 20/12/2024) malam waktu setempat. Tur Asia Shen Yun 2025 akan segera dimulai.


Ini adalah Bandara Internasional Chubu, Nagoya. Di tengah sambutan meriah dari para penggemar, para seniman dari Shen Yun Performing Arts dari Amerika Serikat muncul di depan publik dengan senyum cerah. Mereka tampak penuh semangat dan tanpa tanda-tanda kelelahan dari perjalanan panjang. Para penggemar menyambut kedatangan mereka dengan bunga dan tepuk tangan,” demikian reporter NTD Jepang melaporkan. 

Pembawa acara Shen Yun, Sammie Song berkata : “Masyarakat Jepang sangat menghormati budaya tradisional, dan Shen Yun menampilkan budaya ilahi yang telah ada selama lima ribu tahun. Budaya ini, setelah Partai Komunis Tiongkok berkuasa, hilang karena promosi ateisme yang merampas kepercayaan masyarakat dan menghancurkan nilai-nilai tradisional. Shen Yun, melalui seni tari klasik Tiongkok yang autentik, menunjukkan kepada dunia seperti apa budaya Tiongkok yang sejati tanpa pengaruh komunisme.”

Pada 20 Desember 2024 malam, Rombongan Seni Pertunjukan Shen Yun Amerika tiba di Nagoya, Jepang. Sammie Song, pembawa acara Rombongan Seni Pertunjukan Shen Yun, diwawancarai oleh NTD.

Pembawa acara Shen Yun, John Perry: “Terima kasih, Jepang, telah mengundang kami ke negara yang sangat indah ini.”

Pada 20 Desember 2024 malam, Rombongan Seni Pertunjukan Shen Yun Amerika tiba di Nagoya, Jepang. Pembawa acara Rombongan Seni Pertunjukan Shen Yun, John Perry, diwawancarai oleh NTDi.

Shen Yun Performing Arts dari Amerika Serikat mempersembahkan program baru setiap tahun, memberikan kebahagiaan dan inspirasi yang berbeda bagi penonton Jepang.


“Saya sangat bersemangat dan senang. Setiap tahun, saya sangat menantikan kedatangan Shen Yun. Selamat datang kembali di Jepang. Saya sangat bahagia,” kata penggemar Shen Yun di Jepang, Katsumi Nagai. 

Katsumi Nagai ( NTD)


“Saat menonton, hati Anda akan tersentuh, bahkan bisa menangis. Apa yang orang lain tidak berani lakukan, Shen Yun berani melakukannya. Apa yang orang lain tidak berani katakan, Shen Yun berani mengatakannya. Dengan seni tari dan teater, mereka menyampaikan sesuatu yang sangat mendalam. Saya sungguh merekomendasikan agar semua orang menontonnya,” ujar penggemar Shen Yun di Jepang, Chen Junjie. 

Chen Junjie (NTD)

Sejak pertama kali tampil di Jepang pada tahun 2007, Shen Yun Performing Arts telah mendapatkan pujian dari berbagai kalangan masyarakat Jepang. Keahlian luar biasa para seniman Shen Yun membuat mereka dicintai.


“Para seniman Shen Yun, selamat datang di Jepang. Saya telah menonton Shen Yun beberapa kali, dan setiap kali selalu luar biasa. Pertunjukan Shen Yun mewakili peradaban Asia dan memiliki karakteristik tradisional. Tahun ini, saya pasti akan menontonnya lagi dan berbagi pesta budaya ini dengan semua orang. Semangat terus!,” kata Jurnalis independen militer Jepang, Toshiki Kaji. 

Anggota Dewan Prefektur Hyogo, Takashi Ooya: “Saya telah menonton Shen Yun beberapa kali. Tahun lalu, saya memiliki kesempatan untuk menontonnya lagi, dan sekali lagi saya merasakan keindahannya. Sangat mengagumkan. Saya sangat terharu. Tingkat pertunjukan yang begitu tinggi ini hanya bisa dicapai melalui pelatihan yang tak terhitung jumlahnya oleh para seniman.”

Dikarenakan Shen Yun sering mengangkat isu pelanggaran hak asasi manusia oleh Partai Komunis Tiongkok, pertunjukan ini kerap menjadi sasaran fitnah dan ancaman dari pihak berwenang PKT.

Anggota Dewan Distrik Nakano Tokyo, Koichiro Yoshida: “(Shen Yun) tidak hanya menunjukkan kepada kami keindahan budaya tradisional, tetapi juga mengungkap realitas masyarakat modern dan kondisi saat ini di Tiongkok. Ini membuat orang menyadari masalah-masalah ini. Saya mendengar bahwa otoritas Partai Komunis Tiongkok mencoba mengganggu pertunjukan ini. Bagaimanapun juga, saya berharap semua orang tidak menyerah pada kesulitan ini. Kami sepenuhnya menyambut kalian. Selamat datang Shen Yun di Jepang.”

Pertunjukan perdana tur Jepang Shen Yun 2025 akan digelar di Nagoya dan dilanjutkan dengan 42 pertunjukan di delapan kota di wilayah Kansai dan Kanto. Selama tur ini, penonton Jepang akan memiliki kesempatan langka untuk menyaksikan pesta budaya tradisional Tiongkok yang berusia lima ribu tahun. (Hui)

Untuk informasi tiket, silakan kunjungi www.shenyun.com/tickets

Sumber : NTD Jepang, Nagoya

Tindakan Kebaikan Orang Asing Menyelamatkan Natal Seorang Ibu Tunggal

EtIndonesia. Kabar baik hari ini datang dari Bakersfield, California.

Bagi Morgan Larsen, seorang ibu tunggal dengan putra autis, liburan tahun ini tampak suram. Saat bepergian ke luar kota, Larsen kehilangan kartu banknya — sebuah penemuan yang membuatnya khawatir tidak akan dapat membeli hadiah Natal yang telah direncanakannya untuk anaknya.

Namun, tepat ketika semua harapan tampak hilang, sebuah keajaiban tiba di depan pintunya.

Seorang asing yang tak terduga membunyikan bel pintunya dan mengembalikan kartunya yang hilang. Tindakan sederhana namun mendalam itu membuat Larsen sangat lega. Dia menggambarkan momen itu sebagai titik balik dalam musim liburannya dan pandangannya terhadap orang lain.

“Rasanya menyenangkan,” katanya kepada stasiun berita lokal. “Saya merasa benar-benar ada orang baik yang benar-benar melakukan hal-hal baik.”

Sekarang, Larsen beralih ke aplikasi Nextdoor untuk mencari Orang Samaria yang Baik Hati, ingin mengungkapkan rasa terima kasihnya secara langsung. Dia ingin dia tahu bagaimana kebaikannya telah mengubah liburannya dan membawa kembali kegembiraan bagi keluarganya selama masa yang penuh tantangan.

Kisah yang mengharukan ini adalah pengingat tentang bagaimana tindakan kebaikan kecil dapat membuat perbedaan besar — ​​terutama selama musim memberi. (yn)

Sumber: sunnyskyz

Rusia Tembakkan Rudal ke Kyiv, Biden Siapkan Pengumuman Bantuan Terakhir untuk Ukraina

 Rusia dan Ukraina  pada Jumat (20 Desember) saling melancarkan serangan rudal di wilayah satu sama lain. Di sisi lain, pemerintah Biden dilaporkan akan mengumumkan paket dukungan militer terakhir untuk Ukraina dalam beberapa hari ke depan senilai US$1,2 miliar.

ETIndonesia. Pada Jumat dini hari, ledakan dahsyat terdengar di Kyiv. Pihak Ukraina melaporkan bahwa militer Rusia meluncurkan delapan rudal, termasuk rudal hipersonik Kinzhal dan rudal balistik Iskander/KN-23.

Serangan ini menewaskan satu orang, melukai sembilan lainnya, dan merusak sejumlah bangunan. Bangunan yang menjadi lokasi kedutaan besar dari enam negara, termasuk Portugal dan Argentina, juga mengalami kerusakan serius. Puing-puing rudal yang jatuh memicu kebakaran.


“Pagi kami dimulai dengan ledakan. Awalnya saya mencoba mengabaikannya, tetapi untungnya suami saya menyuruh saya berlindung di kamar mandi. Jika tidak, semua pecahan kaca ini akan mengenai saya,” ujar Warga Kyiv, Larysa Pustyntseva. 

Moskow mengklaim bahwa target serangan ini termasuk pusat komando Badan Keamanan Ukraina (SBU) sebagai balasan atas serangan Ukraina menggunakan senjata Barat yang menyerang kilang minyak Rusia.

Di sisi lain, di wilayah Rusia, rudal Ukraina menghantam kota Rylsk di wilayah Kursk, menyebabkan korban luka. Gubernur setempat menyatakan bahwa Ukraina menggunakan sistem roket HIMARS buatan AS.

Dalam hal bantuan internasional, pada Kamis (19 Desember), Uni Eropa mengumumkan dukungan keuangan tambahan sebesar €30 miliar untuk Ukraina hingga tahun 2025 dan mengadopsi putaran ke-15 sanksi terhadap Rusia.


“Paket ini menutup celah dan membatasi penghindaran, khususnya terkait dengan apa yang disebut armada bayangan,” ujar Presiden Dewan Eropa, Antonio Costa. 

Selain itu, menurut sumber Reuters, pemerintah Biden berencana menggunakan seluruh sisa dana dalam Program Bantuan Keamanan Ukraina (USAI) untuk membeli senjata senilai US$1,2 miliar bagi Ukraina, termasuk sistem intersepsi udara dan amunisi artileri.

Namun demikian, dikarenakan peralatan militer dalam program USAI diperoleh dari industri pertahanan atau mitra kerja sama, bukan dari stok AS, pengiriman senjata ini ke medan perang mungkin membutuhkan waktu berbulan-bulan hingga bertahun-tahun.

Pengamat menilai langkah ini mungkin menjadi salah satu tindakan terakhir pemerintahan Biden dalam mendukung Ukraina sebelum masa jabatannya berakhir. Ada ketidakpastian apakah pemerintahan Trump yang baru terpilih akan terus memberikan dukungan militer langsung dalam skala besar kepada Ukraina.

Sejak meletusnya perang Rusia-Ukraina, AS telah berkomitmen memberikan bantuan senilai US$175 miliar kepada Ukraina, termasuk sekitar US$61,4 miliar untuk bantuan keamanan. (Hui)

Sumber : NTDTV.com