Kebakaran di Rumah Sakit Anak India, 4 Bayi Baru Lahir Terlambat Diselamatkan

NTD

Kebakaran terjadi pada (8/11/2021) di sebuah rumah sakit anak-anak di Bhopal, sebuah kota besar di India tengah. Insiden itu menyebabkan 4 dari 40 bayi yang baru lahir di bangsal itu terlambat diselamatkan dan meninggal dunia. Hasil penyelidikan awal menunjukkan bahwa penyebab kebakaran mungkin korsleting listrik

“The Hindu”  dan beberapa media cetak di India melaporkan bahwa kebakaran terjadi di Madhya Pradesh, Rumah Sakit Anak Kamla Nehru.

Menurut laporan itu, banyak anggota keluarga di tempat kejadian sangat marah dan menuduh staf rumah sakit meninggalkan bayi dan bergegas menyelamatkan diri. 

Vishwas Sarang, Menteri Pendidikan Kedokteran  Madhya Pradesh, mengatakan sekitar pukul 21.00 WIB pada 8 November, kebakaran dan asap keluar dari ruang bayi di lantai 3. Situasi di bangsal kebakaran itu “sangat mengerikan.” Di antara 40 bayi, 4 bayi terlambat diselamatkan, dan 36 lainnya telah dipindahkan ke bangsal lain untuk observasi dan perawatan.

Gubernur Negara bagian Madhya Pradesh, Shivraj Singh Chouhan, mengumumkan bahwa semua keluarga dengan bayi yang meninggal dunia ditawari ex gratia  masing-masing sebesar 400.000 rupee atau sekitar 2.000 ribu dolar dan memerintahkan penyelidikan menyeluruh atas insiden tersebut. (Hui)