Li Mingfei/Luo Ya/ Gao Yu – NTD
Di tengah pemulihan ekonomi Tiongkok yang lamban dan ketegangan geopolitik, banyak maskapai penerbangan dari seluruh dunia mengurangi penerbangan ke daratan Tiongkok, meninggalkan pasar Tiongkok yang tampaknya besar ini. Apa alasan di balik tren ini?
Maskapai penerbangan Inggris, British Airways, baru-baru ini mengumumkan bahwa penerbangan dari London ke Beijing akan ditangguhkan selama setahun mulai 26 Oktober, karena alasan komersial.
Beberapa hari sebelum pengumuman ini, British Airways baru saja membatalkan salah satu dari dua penerbangan harian ke Hong Kong.
Maskapai penerbangan terbesar kedua Inggris, Virgin Atlantic, mengambil sikap yang lebih tegas dengan menarik diri dari pasar Tiongkok, mengumumkan penghentian tanpa batas waktu untuk rute London ke Shanghai.
Sebelumnya, Virgin juga menangguhkan layanan penerbangan dari London ke Hong Kong untuk waktu yang tidak ditentukan dan menutup kantor di Hong Kong.
Dengan demikian, Virgin secara praktis menarik diri sepenuhnya dari pasar Tiongkok.
Selain itu, Royal Brunei Airlines juga mengumumkan penghentian penerbangan ke Beijing pada Juli; sementara Qantas Airways Australia mengumumkan pada Mei bahwa penerbangan dari Sydney ke Shanghai akan ditangguhkan mulai 28 Juli.
Beberapa maskapai penerbangan yang masih melayani penerbangan ke Tiongkok telah beralih menggunakan pesawat dengan kapasitas kursi yang lebih sedikit. Emirates, misalnya, telah mengganti Airbus A380 di rute ke Beijing dan Shanghai dengan pesawat yang lebih kecil, Boeing 777.
Pakar keuangan Taiwan, Huang Shicong, menyatakan bahwa keputusan maskapai Barat untuk mengurangi atau bahkan membatalkan rute ke Tiongkok sebagian besar didasarkan pada pertimbangan kebutuhan dan permintaan.
Huang Shicong mengatakan: “Jumlah wisatawan ke Tiongkok dari berbagai negara telah menurun drastis, termasuk jumlah penduduk Tiongkok yang bepergian ke luar negeri. Mungkin ini karena pemeriksaan visa yang lebih ketat, dan juga untuk menghindari keluarnya modal. Selain itu, orang-orang dari Amerika Serikat dan Eropa, karena adanya perang dagang dan perang teknologi dengan Tiongkok, serta penerapan Undang-Undang Keamanan Nasional oleh PKT , merasa enggan untuk berinvestasi atau mengurangi investasi mereka. Dengan demikian, permintaan perjalanan bisnis dan pariwisata telah berkurang.”
Sejak Beijing mencabut pembatasan COVID-19 pada awal 2023, meskipun ada peningkatan lalu lintas penumpang internasional, pemulihan berjalan lebih lambat dibandingkan negara lain karena ekonomi yang lesu dan penurunan konsumsi.
Data dari Cirium menunjukkan bahwa jumlah penerbangan yang berangkat dari Tiongkok pada Juli turun 23% dibandingkan periode yang sama pada tahun 2019.
Saat ini, jumlah penerbangan antara Amerika Serikat dan Tiongkok hanya sekitar 20% dari jumlah pada tahun 2019.
United Airlines menyatakan bahwa karena permintaan perjalanan ke Tiongkok menurun tajam, kapasitas telah dialihkan ke wilayah Asia-Pasifik lainnya.
Beberapa profesional di industri penerbangan percaya bahwa peningkatan biaya juga merupakan salah satu alasan utama bagi maskapai asing untuk menangguhkan rute ke Tiongkok.
Sejak pecahnya perang Rusia-Ukraina pada tahun 2022, maskapai penerbangan Tiongkok masih dapat terbang melalui wilayah udara Rusia menuju Eropa dan Amerika Utara; sebaliknya, maskapai dari Amerika dan negara-negara lain harus menghindari wilayah udara Rusia ketika terbang ke Tiongkok, yang mengakibatkan biaya waktu, tenaga kerja, dan bahan bakar yang lebih tinggi.
Ekonom Amerika, Huang Dawei, berpendapat bahwa dengan mundurnya maskapai-maskapai Barat dari Tiongkok, ini dapat dianggap sebagai “mata uang buruk mengusir mata uang baik.”
Huang Dawei menjelaskan: “Penerbangan di udara sering kali melambangkan masalah diplomasi internasional dan sikap politik. Dengan mundurnya maskapai Barat dari pasar Tiongkok dan beralih ke pasar lain, ini menunjukkan bahwa hubungan antara Tiongkok dan negara-negara Barat semakin menjauh. Dalam jangka pendek, ini mungkin memberikan pangsa pasar untuk industri penerbangan Tiongkok, tetapi dalam jangka menengah dan panjang, ini tidak menguntungkan bagi perkembangan ekonomi Tiongkok dan kebijakan diplomasi di masa depan.”
Ketika maskapai asing mundur dari Tiongkok, maskapai penerbangan Tiongkok berusaha memperluas bisnis internasional mereka.
Menurut statistik dari Flight Steward, pada paruh pertama tahun ini, pangsa pasar penerbangan langsung internasional ke Eropa oleh maskapai domestik Tiongkok mencapai 72,2%; sementara sebelum pandemi, angkanya hanya 52,7%.
Secara umum diyakini bahwa peningkatan maskapai Tiongkok dalam membuka lebih banyak rute internasional dikarenakan kelebihan kapasitas yang tidak dapat dihindari.
Saat ini, volume penumpang belum kembali ke level pra-pandemi, tetapi jumlah pesawat penumpang maskapai domestik terus meningkat. Pada akhir 2023, jumlahnya mencapai 4.013 unit, meningkat lebih dari 10% dibandingkan tahun 2019.
Huang Dawei menyatakan bahwa sebagian besar maskapai penerbangan domestik adalah perusahaan milik negara, dan ekspansi rute internasional mereka didorong oleh pertimbangan politik.
Huang Dawei menyebutkan: “Ekspansi oleh perusahaan milik negara berbeda dalam filosofi operasinya dibandingkan dengan perusahaan Barat. Tiongkok ingin mengubah ekonomi dan produksi dunia, perdagangan, dan tatanan, sehingga Tiongkok terus memperluas pangsa pasar penerbangan internasionalnya. Terkadang, melalui ekspansi tanpa memperhitungkan biaya, ini adalah upaya untuk menggambarkan citra Tiongkok sebagai negara besar yang bangkit.”
Data terbaru menunjukkan bahwa empat maskapai besar milik negara Tiongkok mengalami kerugian kumulatif lebih dari RMB.7 miliar pada paruh pertama tahun ini. (Hui)