TKW Indonesia Tewas Disiksa Majikan di Malaysia, Polisi Tangkap Nenek 60 Tahun

Epochtimes.id- Polisi Malaysia akhirnya menahan seorang nenek-nenek yang juga seorang majikan seorang TKW asal Indonesia, Adelina Lisao yang meninggal dunia setelah disiksa majikannya.

Seperti diwartakan Astro Awani, Senin (12/02/2018) Kepala Polisi Seberang Perai Tengah, Nik Ros Azhan Nik Abd Hamid mengatakan wanita berusia 60 tahun itu ditangkap oleh seorang polisi sekitar pukul 15.30 hari ini di depan gedung Karpal Singh di George Town, Penang, Malaysia.

Nik Roz Azhan mengatakan penangkapan tersebut dilakukan untuk membantu menyelidiki kematian pembantunya.

Baca juga : TKW Indonesia Tewas Dianiaya Majikan di Malaysia, Alami Kegagalan Multi Organ

Wanita tersebut akan dibawa ke Pengadilan Negeri Bukit Mertajam. Polisi setempat mengatakan telah mencatat sejumlah saksi termasuk tetangga korban.

Sehari sebelumnya, polisi menahan seorang pria (36) dan wanita (39) untuk membantu penyelidikan.

Sementara itu, laporan post-mortem tentang Adelina, menemukan bahwa penyebab kematian korban adalah karena luka parah di organ tubuh karena kekurangan darah.

Korban kemungkinan tidak mendapatkan perawatan yang layak.

Konsulat Indonesia di Penang, Neni Kurniati, mengatakan proses membawa pulang jenazag Adelina masih belum memungkinkan karena masih ada beberapa hal yang harus diselesaikan oleh rumah sakit dan kepolisian.

Laporan media Malaysia, Adelina telah bekerja dengan keluarga tersebut sejak 2014 silam.

Adelina meninggal dunia pada Minggu (11/02/2018) pukul 16.45 waktu setempat di Rumah Sakit Bukit Mertajam yang diyakini disiksa oleh majikannya.

Dia sebelumnya diselamatkan oleh personil polisi setelah ditemukan lemah di rumah majikannya.

Korban juga diyakini telah dipaksa tidur di teras rumah majikannya hanya di atas tikar dan ditemani seekor anjing. (asr)