Tentara Israel Kembali Menewaskan Dua Pejuang Palestina di Perbatasan Gaza

Epochtimes.id- Serangan dari tank Israel kembali menewaskan dua anggota kelompok pejuang Palestina dan melukai korban lainnya di Jalur Gaza pada Minggu (28/05/2018).

Insiden ini terjadi protes skala besar selama berminggu-minggu dengan aksi tembakan mematikan dari tentara Israel.

Militer Israel menegaskan pihaknya menargetkan pos pengamatan. Israel menyebut serangan balasan atas sebuah bom yang ditempatkan di samping pagar perbatasan.

“Bom itu diledakkan oleh insinyur militer, tidak menyebabkan korban jiwa,” tulis militer di Twitter.

Perseteruan di perbatasan Gaza berkembang pesat sejak warga Palestina mulai melakukan demonstrasi massal pada 30 Maret lalu. Namun Israel menuding sebagai upaya untuk melanggar pagar perbatasan.

Menurut Israel, setidaknya 113 warga Palestina banyak di antaranya telah diidentifikasi sebagai anggota gerilyawan telah tewas. Bahkan ribuan orang terluka oleh tembakan tentara Israel.

Tidak ada korban dari pihak Israel di sepanjang perbatasan Gaza. Meski demikian Israel telah melaporkan terjadi kerusakan di lahan pertanian di sisi perbatasan yang dikuasai Israel gara-gara layang-layang pembawa api yang diterbangkan dari Gaza.

Gaza berada di bawah kendali Hamas, gerilyawan yang berperang dengan Israel.

Militer Israel mengumumkan Sabtu (26/05/2018) seorang tentara yang terluka parah akhirnya tewas dalam serangan di Tepi Barat. Tentara ini terluka ketika warga Palestina menjatuhkan lempengan batu di kepalanya dari sebuah gedung. Ratusan orang menghadiri pemakamannya pada Minggu (27/05/2018) di Yerusalem. (asr)