Polisi Jepang Selidiki Penemuan Mayat Sekeluarga di Pegunungan Terpencil

Epochtimes.di- Polisi Jepang menggelar penyelidikan pada 27 November 2018 atas dugaan pembunuhan massal di desa pegunungan terpencil.

Penyelidikan digelar setelah enam mayat terdiri lima orang dari satu keluarga dan seorang lainnya — ditemukan di sebuah rumah pertanian.

Anggota keluarga ke enam tampaknya melompat atau jatuh dari jembatan terdekat dan ditemukan beberapa jam kemudian.

Polisi mengatakan mereka sedang menyelidiki jika pembunuhan tersebut diakibatkan perselisihan keluarga.

Kejadian ini dibongkar kepolisian prefektur Miyazaki setelah seorang kerabat keluarga korban menghubungi mereka. Akan tetapi, kerabat keluarga korban mengatakan panggilannya tak kunjung dijawab.

Mayat itu terbaring di genangan darah di beberapa lokasi di rumah.

Polisi menemukan senjata tajam bernoda darah yang mereka yakini digunakan dalam pembunuhan seperti dilaporkan kantor berita Kyodo.

Seorang cucu perempuan berusia 7 tahun dari pemilik rumah pertanian, Yasuo Iihoshi, istrinya Mihoko dan kenalan putra mereka, Fumiaki Matsuoka, juga seorang petani, termasuk di antara mereka yang tewas.

Matsuoka berada di rumah untuk menengahi perselisihan antara putra dan istrinya sebagaimana dilaporkan media Jepang.

Mayat yang ditemukan di dekat jembatan itu adalah putra Iihoshi, Masahiro, yang tampaknya melarikan diri dengan mobil keluarga.

Polisi sedang menyelidiki apakah dia bunuh diri. Pembunuhan di dusun yang tenang itu menimbulkan kekhawatiran.

Pejabat kota mendesak warga untuk berhati-hati serta menjemput anak-anak mereka setelah sekolah. Pejabat setempat meminta warga tak membiarkan anak-anak mereka berjalan pulang ke rumah.

Kota ini dekat lembah Takachiho, tujuan wisata populer di Jepang selatan yang terkenal dengan persawahan yang indah. (asr)

Oleh Mari Yamaguchi/Associated Press via The Epochtimes