Ini Klarifikasi Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso Soal Info Pasien Suspek Coronavirus

ETIndonesia – Manajemen Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta Utara, akhirnya menerbitkan surat klarifikasi yang dikirimkan kepada Media cetak dan elektronik perihal info adanya pasien suspek Coronavirus.

RSPI Sulianti Saroso mengeluarkan surat pada Sabtu (25/1/2020). Surat tersebut ditandatangani oleh Direktur Medik dan Keperawatan RSPI Sulianti Saroso, dr Dyani Kusumowardhani, SpA. 

Isi surat tersebut menyatakan pasiennya negatif corona virus. Akan tetapi, isi surat tersebut tak menyebutkan tentang penyakit apa yang diidap oleh pasiennya.

“Bersama ini kami ingin melakukan klarifikasi informasi tentang pasien yang saat ini dirawat di RSPI Sulianti Saroso. Pasien tersebut bukan suspect nCoV. Hasil pemeriksaan PCR menunjukkan negative corona virus,” kata Diany seperti tertulis dari surat yang ditandatanganinya, Sabtu (25/1).

Seperti dilaporkan sebelumnya sejumlah media cetak dan elektronik dengan mengutip pernyataan pihak  RSPI Sulianti Saroso, suspek Coronavirus itu sudah dirawat sejak Rabu 22 Januari 2020 lalu. Disebutkan, pasien itu memiliki riwayat perjalanan ke Tiongkok. Dia adalah Warga Negara Indonesia.

Pihak rumah sakit menyebutkan, pasien itu masuk ke Rumah sakit dalam keadaan sudah demam di atas 38 derajat, radang tenggorokan, dan flu batuk.

Sebagai langkah upaya medis, sampel dahak dan Cairan dalam hidung pasien telah diambil untuk diuji di labat. Saat itu disampaikan kepada media bahwa hasil uji lab akan keluar sekitar dua hingga tiga hari kemudian. (asr)

Video Rekomendasi :