Korut Tembakkan Dua Rudal Pada Hari Kunjungan Menlu Wang Yi ke Korsel, Motifnya Memicu Spekulasi

Zheng Gusheng

Komunis Tiongkok selalu  memperhatikan rezim Korea Utara, tetapi “adik kecil komunis” ini sering menunjukkan sikap tidak ramah terhadap Beijing. Pada 15 September, selama kunjungan Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi ke Korea Selatan, Korut menembakkan dua rudal balistik. Para ahli mengatakan langkah ini mungkin ditujukan sebagai “peringatan” bagi Beijing.

Menurut militer Korea Selatan, antara pukul 12:34 dan 12:39 waktu setempat pada 15 September 2021, Korea Utara meluncurkan dua rudal balistik jarak pendek ke Laut Cina Timur di daerah Yangde, Provinsi Ping An Selatan. Lebih dari 60 kilometer dan jarak penerbangan sekitar 800 kilometer. 

Pada 13 september, media resmi Korea Utara juga mengklaim bahwa peluncuran rudal jelajah  baru, tetapi rudal tersebut hanya berbelok di sepanjang jalur penerbangan berbentuk elips dan angka delapan. Rudal itu tidak terbang keluar dari wilayah dan perairan teritorial Korea Utara.

Sedangkan pada 15 September,  Korea Utara kembali meluncurkan dua rudal yang merupakan hari kedua kunjungan Wang Yi ke Korea Selatan. Pagi itu, Wang Yi baru saja melakukan pembicaraan dengan Menteri Luar Negeri Korea Selatan, Chung Eui-yong dan juga mengunjungi Presiden Moon Jae-in. Korea Utara kemudian meluncurkan rudal tersebut, dan motifnya memicu spekulasi.

Wang Yi  kepada wartawan setelah pertemuan dengan Chung Eui-yong mengatakan , “Negara-negara lain juga terlibat dalam kegiatan militer. Bukan hanya Korea Utara. Kita semua harus bekerja sama untuk memulai kembali dialog.”

Media  Chosun Ilbo menganalisis bahwa pernyataan Wang Yi dimaksudkan untuk mengecilkan uji coba rudal Korea Utara pada 13 September, sementara menyiratkan bahwa tindakan Korea Utara adalah serangan balik terhadap latihan militer gabungan AS-Korea Selatan.

Siang hari itu, ketika Wang Yi sedang bersiap untuk makan siang bersama Chung Eui-yong , Korea Utara tiba-tiba menembakkan dua rudal lagi, yang mau tidak mau membuat Tiongkok sedikit malu.

Menurut Kantor Berita Yonhap mengutip berita dari Kementerian Luar Negeri Korea Selatan, baik Wang Yi maupun Chung Eui-yong  percaya bahwa peluncuran rudal Korea Utara pada hari yang sama, tidak akan membantu meningkatkan hubungan antara Korea Selatan dan Korea Utara, juga tidak akan kondusif untuk dimulainya kembali dialog. 

Wang Yi meminta semua pihak terkait untuk menghindari tindakan militer sepihak, agar tidak memperburuk situasi di semenanjung.

Kantor berita AFP mengutip analisis dan menunjukkan bahwa waktu uji coba rudal Korea Utara bukanlah suatu kebetulan, tetapi sebuah sinyal ke Beijing. Terlepas dari ketegangan antara kedua pihak dari waktu ke waktu, Komunis Tiongkok masih merupakan sekutu diplomatik penting dan mitra perdagangan dan bantuan utama Korea Utara.

Pada hari Korea Utara menguji rudal, Wang Yi bertemu dengan Chung Eui-yong  dan Moon Jae-in berturut-turut. Yang Moo-Jin, seorang profesor di Seoul Graduate School of Korea, mengatakan bahwa uji tembak pada hari itu mungkin merupakan sinyal bijaksana dari Korea Utara. Selain itu, Pyongyang ingin menekankan bahwa rezim Korea Utara memiliki keputusan akhir atas masalah Semenanjung Korea.

Namun demikian, beberapa analis juga percaya bahwa peluncuran rudal Korea Utara kali ini, mungkin merupakan protes terhadap latihan militer gabungan AS-Korea Selatan, atau mungkin terhadap uji tembak rudal yang diluncurkan dari kapal selam buatan Korea Selatan. 

The Blue House, Istana Kepresidenan Korsel, merilis berita pada hari itu bahwa rudal yang diluncurkan dari kapal selam Korea Selatan diluncurkan dari air dengan kapal selam. Tembakan itu mengenai sasaran secara akurat. Moon Jae-in mengamati peluncuran uji di sore hari dan mengucapkan selamat.

Sementara itu, dua rudal yang diuji oleh Korea Utara mendarat di perairan di luar zona ekonomi eksklusif (EEZ) Jepang. Perdana Menteri Jepang, Yoshihide Suga mengkritik Korea Utara yang meluncurkan rudal balistik karena “pelanggaran hukum” dan “keterlaluan.” (hui)