Gempa Magnitudo 6,1 Mengguncang Wilayah Perbatasan antara Myanmar dan India

Li Jinfeng

Pusat Nasional Seismologi India mengumumkan terjadinya gempa pada pukul 05:15 waktu setempat, Jumat (26/11/2021) di daerah perbatasan antara Myanmar dan India yang terletak di 22,77 derajat lintang utara, 93,23 derajat bujur timur.  Gempa tersebut berkekuatan magnitudo  6,1 memiliki kedalaman fokus 35 kilometer.

Pusat gempa berada 181 kilometer dari Amarpur, Tripura, di Bihar India.

Menurut keterangan saksi yang dikumpulkan di situs web Euro-Mediterranean Seismic Center -EMSC, gempa dirasakan di Chittagong, Bangladesh, dan India timur. EMSC menetapkan magnitudo gempa 5,8, yang sebelumnya disebut berkekuatan magnitudo 6.

Seorang saksi di Hnahthial, Mizoram, India, menulis: “Ini adalah (gempa) (gempa bumi) terpanjang sejauh ini. Kami semua dibangunkan oleh alarm (Gempa) yang luar biasa  pagi ini. ” Saksi berada 88 kilometer jauhnya dari pusat gempa.

Seorang warga di wilayah Myanmar, meninggalkan pesan yang mengatakan: “tergoncang sangat kuat, saya terbangun dari tempat tidur.” Penduduk itu tinggal di lokasi yang berjarak 67 kilometer dari pusat gempa. (hui)