Gempa Sichuan : Menyadari Ada yang Tak Beres, Seorang Pria Langsung Memutar Balik Kendaraannya, Secara Tiba-tiba Batu Besar Berjatuhan

Luo Tingting

Gempa bumi besar terjadi di Kabupaten Luding, Provinsi Sichuan, Tiongkok menyebabkan tanah longsor dan retakan tanah.  Bahaya juga mengancam di mana-mana. Saat gempa, seorang pria melihat ada yang tidak beres saat mengemudi dan segera berbalik arah. Secara tiba-tiba, batu-batu besar di gunung langsung jatuh. Pria itu melarikan diri dengan cara mendebarkan.

Video yang diunggah di Internet menunjukkan bahwa pada  5 September, ketika gempa bumi terjadi, seorang pria sedang mengendarai mobil di jalanan, dia tiba-tiba menyadari ada sesuatu yang salah dan segera mengerem untuk mengamati, dan kemudian dengan cepat mundur.

Rekaman video menunjukkan bahwa pada saat pria itu dengan cepat memutar balik mobil, sejumlah besar batu besar bergulingan dari gunung dan langsung menghantam jalanan. Jika mengenai mobil,  tidak terbayangkan apa yang akan terjadi.

Setelah video seorang pria yang melarikan diri dari guguran batu  diposting di Weibo, dan netizen berseru: “Ya Tuhan! Sangat bahaya! Untung berhasil lari!” “Terlalu mengerikan terlambat sedikit akibatnya tidak terbayangkan. Untungnya, di belakang mobil  tidak ada batu yang jatuh. “

Beberapa netizen mengatakan: “Pengemudi yang sering melintasi di daerah pegunungan Sichuan sangat berpengalaman,  mereka dapat memprediksi batu jatuh dan tanah longsor berdasarkan batu dan pohon.”

Beberapa netizen menggambarkan peristiwa tragis yang mereka dengar selama gempa bumi Sichuan pada pukul 5.12 bahwa  pada pukul 5.12, seorang paman yang mengenal mereka sedang mengendarai mobil sport di Beichuan dengan tiga mobil di dekatnya. Paman mengemudi di tengah. Dia melihat mobil di depan dihantam batu besar. Mobil di belakang jatuh dari tebing, dia langsung ngegas dengan mobilnya untuk pulang ke rumah , dan tidak dapat berbicara selama sebulan.”

Gempa tragis Sichuan telah menyita perhatian publik, hingga saat ini gempa tersebut telah menyebabkan 74 orang meninggal dunia, 26 orang hilang dan 259 orang luka-luka.

Gempa tersebut menyebabkan kerusakan infrastruktur seperti air, listrik, transportasi, dan komunikasi. Karena risiko penutupan jalan, gempa susulan, hujan lebat, dan tanah longsor di daerah bencana, operasi penyelamatan dan bantuan bencana berjalan lambat.

Video yang diunggah menunjukkan bahwa ketika gempa terjadi, tanah bergetar, banyak gunung runtuh, sejumlah besar bangunan runtuh, dan jalanan terkubur. Mobil-mobil di jalanan terlempar ke atas dan ke bawah, dan orang-orang di dalamnya berteriak ngeri.

Ada juga video yang menunjukkan saat gempa, sungai bergolak, ikan-ikan mati, dan rumah banyak yang roboh. (hui)