Hanya Bermodalkan Awal 20 Dolar Mendirikan “Kerajaan Dumpling”, Pendiri Restoran ‘Din Tai Fung’  Yang Bingyi Tutup Usia di Umur 96 Tahun

Dai Furuo

Restoran ‘Din Tai Fung’ pada 26 Maret 2023 mengonfirmasi bahwa pendirinya Yang Bingyi tutup usia pada umur 96 tahun.

Din Tai Fung menyatakan bahwa pendiri Yang Bingyi meninggal dengan damai beberapa hari  lalu. Pihak keluarga berharap untuk menangani pemakaman dengan cara yang sederhana.

Central News Agency melaporkan bahwa menurut situs resmi Din Tai Fung,  Yang Bingyi yang lahir di Provinsi Shanxi, Tiongkok pada tahun 1927. Pada musim panas tahun 1948 di mana sedang berkecamuk perang saudara antara Kuomintang dengan Partai Komunis, Yang Bingyi yang saat itu berusia 21 tahun, memilih untuk mencari kehidupan baru di Taiwan dengan menumpang kapal “Hualien”. 

Ketika dia datang ke Taiwan, dia hanya memiliki ‘20 dolar’ dalam sakunya. 

Yang Bingyi memutuskan untuk memulai bisnisnya sendiri pada tahun 1958. Dia dan istrinya membuka sebuah toko kecil di Taipei bernama Din Tai Fung yang menjual minyak goreng dan dumpling.

Bisnisnya berkembang pesat dan restoran ini menjadi identik dengan xiaolongbao serta hidangan seperti bakpao, nasi goreng dengan telur dan mie.

Sekitar tahun 1972, minyak salad kalengan diperkenalkan dan kebiasaan orang membeli minyak berubah total. Akibatnya, bisnis perusahaan minyak “Din Tai Fung” mengalami dampak yang belum pernah terjadi sebelumnya dan bisnisnya memburuk.

Yang Bingxiang menerima saran tersebut dan mengubah tokonya dari menjual minyak menjadi menjual setengah minyak dan setengah Xiao Long Bao.  Dengan bahan-bahan asli, para pelanggan yang makan jadi puas dan memberi pujian. Pelanggannya juga semakin banyak karena promosi dari mulut ke mulut. Pada akhirnya Din Tai Fung mengakhiri pengoperasian menjual minyak dan secara resmi memulai sebuah restauran kecil yang menjual xiaolongbao, dan makanan pastri.

Menurut situs resminya, Din Tai Fung membuka toko di Shinjuku, Jepang pada tahun 1996 dan di California, Amerika Serikat pada tahun 2000.  Hingga  2023, Ding Tai Fung  tercatat memiliki usaha restorannya di luar negeri seperti Singapura, Thailand, Indonesia, Korea Selatan, Malaysia, Australia, Uni Emirat Arab, Filipina, dan Inggris

Din Tai Fung menerima bintang Michelin pertamanya dan pada tahun 2014, Din Tai Fung terdaftar sebagai salah satu “Rantai Perjalanan Terbaik di Dunia” oleh CNN.

Terletak di gedung pencakar langit Taipei 101, Din Tai Fung pernah menjamu bintang Hollywood Tom Cruise pada tahun 2013. Cruise tidak hanya bersantap tetapi juga membuat Xiao Long Bao bersama Yang Jihua, putra Yang Pingyi dan pemilik Din Tai Fung. (sin)