Staff Web
Teleskop Luar Angkasa James Webb NASA menangkap ribuan bintang muda yang belum pernah terlihat sebelumnya di Nebula Tarantula, sebagai wilayah kelahiran bintang yang disebut 30 Doradus.
Sebelumnya bintang-bintang muda tertutup debu kosmik.
Para astronom menggunakan dua spektrograf Webb untuk melihat lebih dekat di wilayah ini dan menentukan susunan kimia dari bintang tua yang menonjol dan gas di sekitarnya.
Kamera Near-Infrared Teleskop Webb, juga disebut NIRCam, telah membantu para peneliti melihat wilayah itu “dalam cahaya baru, termasuk puluhan ribu bintang muda yang belum pernah terlihat sebelumnya yang sebelumnya diselimuti debu kosmik,” menurut NASA.
“Para astronom sebelumnya mengira bintang ini mungkin sedikit lebih tua dan sudah dalam proses membersihkan gelembung di sekitarnya,” demikian menurut NASA. Namun, NIRSpec menunjukkan bintang itu baru saja mulai muncul dari pilarnya dan masih mempertahankan awan debu penyekat di sekelilingnya.
“Tanpa spektrum resolusi tinggi Webb pada panjang gelombang inframerah, episode pembentukan bintang ini tidak mungkin terungkap.”
Lebih dari dua minggu yang lalu, pada 22 Agustus, NASA merilis gambar baru Jupiter yang ditangkap oleh teleskop Webb.
Teleskop Webb mengambil foto pada Juli, menangkap pemandangan cahaya utara dan selatan Jupiter yang belum pernah terjadi sebelumnya, dan kabut kutub yang berputar-putar.
Bintik Merah Besar Jupiter, badai yang cukup besar untuk menelan Bumi, menonjol dengan terang di samping badai kecil yang tak terhitung jumlahnya.
Sebuah gambar bidang lebar sangat dramatis, menunjukkan cincin samar di sekitar planet ini, serta dua bulan kecil dengan latar belakang galaksi yang berkilauan.
Menurut tim peneliti AS-Prancis, gambar inframerah secara artifisial diwarnai dengan warna biru, putih, hijau, kuning, dan oranye untuk membuat fiturnya tampak nyata. (asr)
Associated Press berkontribusi pada laporan ini.