Pesawat Asal London Mendarat di Negara yang Salah Akibat Kesalahan Dokumen

EpochTimesId – Sebuah penerbangan dari London ke Düsseldorf di Jerman tanpa sengaja terbang ke bandara yang salah akibat kesalahan dokumen yang aneh. Pesawat justru terbang dan mendarat di Skotlandia, atau ke arah berlawanan sejauh 800 kilometer.

Penumpang yang naik pesawat BA3271 dari Bandara London City pada 25 Maret 2019 baru menyadari kekacauan itu, ketika pilot dengan ceria mengumumkan kedatangan mereka pada tujuan akhir, di bandara Edinburgh. Itu adalah penerbangan British Airways yang dioperasikan oleh WDL.

Seorang penumpang, Sophie Cooke, 24 tahun, mengatakan kepada BBC bahwa ketika pilot pertama kali mengumumkan bahwa mereka akan segera mendarat di Edinburgh, semua penumpang menganggap itu hanya lelucon. Dia harus bertanya kepada awak kabin apakah mereka serius.

Ketika mereka menyadari kesalahan itu, pilot meminta bording-pass untuk melihat penumpang mana yang ingin pergi ke Düsseldorf. Mereka semua menunjukkannya.

Tiga jam setelah penerbangan seharusnya mendarat di Düsseldorf, pesawat itu meninggalkan landasan di Edinburgh.

“Itu adalah pengalaman yang menjadi sangat frustasi. Toilet ditutup, dan mereka kehabisan makanan ringan. Itu juga sangat pengap,” tutur Sophie Cooke.

“Edinburgh yang nyaman pada tahun ini, menyesal bahwa penumpang yang seharusnya bepergian ke Dusseldorf menggunakan BA3271, dioperasikan oleh WDL Aviation, justru mendarat di ibukota Skotlandia, bukan di tujuan yang dituju. Ini karena rencana penerbangan yang salah disampaikan oleh WDL,” tulis pihak bandara dalam sebuah pernyataan di Twitter.

Seorang penumpang mengirim tweet ke British Airways, yang menyewa penerbangan WDL, dari landasan di Edinburgh.

“Bisakah Anda jelaskan bagaimana penerbangan saya yang lepas landas dari LCY menuju Dusseldorf, justru mendarat di Edinburgh? Saya tidak yakin salah satu dari penumpang pesawat mendaftar untuk lotre perjalanan misteri seperti ini.”

Penumpang itu, yang bernama Son Tran, menambahkan, “Ini terasa seperti kesalahan yang konyol daripada pengalihan. Awak kabin sangat yakin jalur penerbangan kami adalah menuju Edinburgh.”

Seorang juru bicara BA mengatakan dalam sebuah email, “Kami bekerjasama dengan WDL Aviation, yang mengoperasikan penerbangan ini atas nama British Airways, untuk mengetahui mengapa rencana penerbangan yang salah diajukan.”

“Kami meminta maaf kepada pelanggan untuk gangguan ini pada perjalanan mereka dan akan menghubungi mereka secara individual.”

Sementara dalam sebuah pernyataan terpisah yang dikirim melalui email, WDL Aviation mengatakan, “Kami bekerja sama dengan pihak berwenang untuk menyelidiki bagaimana kekacauan jadwal penerbangan yang jelas-jelas disayangkan ini, dapat terjadi. Tidak ada masalah keselamatan penumpang.”

Beberapa netizen berkomentar di media sosial, mengira-ngira bagaimana bisa para penumpang bisa gagal memperhatikan fakta bahwa penerbangan seharusnya terbang di atas laut terbuka antara Inggris dan Jerman dalam waktu 10 menit.

“Saya yakin akan ada setidaknya satu penumpang yang memandang keluar jendela sambil berpikir ‘Kita seharusnya sudah di atas laut sekarang,'” tulis seorang pengguna Twitter. (SIMON VEAZEY/The Epoch Times/waa)

Video Pilihan :

https://youtu.be/fTKcu82AtsA

Simak Juga :

https://youtu.be/rvIS2eUnc7M