Home Blog Page 1937

Otoritas Inggris Dakwa Dua Warga Rusia dalam Kasus Serangan Racun Saraf Soviet

0

EpochTimesId — Otoritas Inggris telah mendakwa dua orang Rusia atas percobaan pembunuhan terhadap mantan mata-mata Inggris, Sergei Skripal dan putrinya, Yulia Skripal. Dua warga Rusia itu dituduh menyerang duo Skripal dengan racun pelumpuh saraf (agen) kelas militer, Novichok.

“Hari ini menandai momen paling signifikan sejauh ini, dalam apa yang telah menjadi salah satu penyelidikan paling kompleks dan intensif yang telah kami lakukan dalam kebijakan Penanggulangan Terorisme,” kata Asisten Komisaris Neil Basu, Pimpinan Nasional Penanggulangan Terorisme Inggris.

Polisi mengidentifikasi tersangka sebagai Alexander Petrov dan Ruslan Boshirov, dan merilis foto mereka.

Keduanya dikatakan berusia sekitar 40 tahun dan bepergian dengan paspor Rusia. Namun, polisi menyatakan mereka mungkin menggunakan nama alias dan indentitas palsu. Nama itu mungkin bukan nama asli mereka.

Sergei Skripal, mantan kolonel di intelijen militer Rusia yang mengkhianati puluhan agen mereka dengan menyerahkan data diri ke organisasi mata-mata asing Inggris, MI6. Sergei dan putrinya, Yulia Skripal, ditemukan tidak sadarkan diri di bangku umum di kota Salisbury, Inggris, pada 4 Maret 2018.

Inggris menyalahkan Rusia atas keracunan itu, dan mengidentifikasi racun itu sebagai agen saraf mematikan yang dikenal sebagai Novichok. Racun pelumpuh saraf yang dikembangkan oleh militer Soviet pada 1970-an dan 1980-an.

Rusia telah berulang kali membantah keterlibatan dalam serangan itu.

Sergei Skripal ketika dipenjara di Rusia. (Foto : Reuters/The Epoch Times)

Ekstradisi Mustahil
Surat perintah penangkapan Eropa telah dikeluarkan untuk dua orang Rusia tersebut. Akan tetapi, jaksa mengatakan mereka tidak akan mencari ekstradisi mereka.

“Kami tidak akan mengajukan permohonan ke Rusia untuk ekstradisi terhadap orang-orang ini. Karena konstitusi Rusia tidak mengizinkan ekstradisi warga negaranya sendiri,” kata Sue Hemming, direktur Layanan Hukum di Pusat Penuntutan Crown.

Peneliti mengatakan bahwa keracunan Novichok lainnya di kemudian hari di Amesbury, menewaskan seorang ibu dari tiga anak. Kematian wanita berusia 44 tahun ini, juga terhubung dengan dua tersangka tersebut.

Korban Ganda
Polisi Metropolitan memberikan laporan terperinci tentang ‘gerakan’ para tersangka pada hari ketika Skripal dan putrinya terpapar agen saraf Novichok.

Dua orang Rusia diyakini telah melakukan perjalanan pengintaian ke Salisbury, tempat Skripal tinggal, pada hari Sabtu, 3 Maret 2018. Kemudian pada hari berikutnya, mereka terekam kamera CCTV di sekitar rumah Skripal.

Polisi yakin pada saat itulah kedua tersangka mengkontaminasi pintu depan Skripal dengan agen saraf kelas militer buatan Soviet, Novichok.

“Mereka kembali ke Moskow pada penerbangan Aeroflot SU2585, berangkat pukul 10.30 malam pada hari Minggu, 4 Maret 2018. Kami tidak memiliki bukti bahwa mereka masuk kembali ke Inggris setelah tanggal tersebut,” kata polisi dalam sebuah pernyataan.

Setelah terpapar Novichok, duo Skripal menghabiskan waktu berminggu-minggu di rumah sakit sakit dalam kondisi kritis. Polisi mengatakan mereka kini semakin sehat dan pulih.

Seorang petugas polisi Wiltshire yang merupakan bagian dari penyelidikan juga menjadi sakit parah setelah terkena agen saraf ketika mengevakuasi duo Skripal.

“Dia juga terus membuat kemajuan yang bagus, tetapi belum bertugas,” kata polisi.

Dawn Sturgess dan Charlie Rowley dari Amesbury juga menjadi korban terpapar agen saraf yang digunakan dalam percobaan pembunuhan terhadap Skripal.

“Kami tidak percaya Dawn dan Charlie sengaja ditargetkan, tetapi menjadi korban sebagai akibat dari kecerobohan di mana agen saraf beracun itu dibuang. Kami tahu bahwa Novichok diaplikasikan ke pintu depan Skripal di area yang dapat diakses oleh publik, yang juga membahayakan nyawa anggota masyarakat dan responden layanan darurat,” kata polisi.

Sturgess, ibu tiga anak berusia 44 tahun, meninggal di rumah sakit pada hari Sabtu, 8 Juli. Dia jatuh sakit pada 30 Juni setelah dipapar Novichok, kolaps dan tidak pernah sadar hingga meninggal dunia.

Rowley, kekasihnya yang berusia 48 tahun, juga terpapar dan jatuh sakit, tetapi berhasil selamat.

Potensi Bahaya Tersisa
Polisi mengatakan mereka telah melakukan ‘pencarian intensif dan teliti’ terhadap sisa-sisa agen saraf yang dibuang. Mereka mengatakan tidak mungkin untuk menjamin bahwa tidak ada sisa bahan lain di daerah Salisbury.

“Oleh karena itu kami mengulangi nasihat dari Departemen Kesehatan Inggris bahwa orang-orang seharusnya tidak menyentuh barang-barang yang bukan milik mereka.”

Pihak berwenang mengatakan mereka tidak tahu di mana para tersangka membuang sisa Novichok yang mereka gunakan untuk menyerang Skripal. (The Epoch Times/waa)

Video Pilihan :

https://youtu.be/fTKcu82AtsA

Warga Taiwan Jual Paspor Taiwan ke Kelompok Kejahatan Berbasis Tiongkok

0

Jaksa wilayah di Taichung, sebuah kota di pusat Taiwan, telah menuduh 10 orang Taiwan melanggar peraturan paspor negara kepulauan tersebut dengan menjual dokumen mereka kepada kelompok-kelompok kriminal yang berbasis di Tiongkok, menurut laporan 4 September oleh Kantor Berita Pusat Taiwan, Central News Agency (CNA).

Otoritas Inggris memberi tahu Kementerian Dalam Negeri Taiwan setelah menangkap beberapa orang Tiongkok daratan yang mencoba memasuki Inggris dengan paspor Taiwan.

Antara tahun 2015 dan 2016, ke 10 tersangka tersebut semuanya pergi ke Kementerian Luar Negeri Taiwan untuk mengajukan paspor, lalu menjualnya ke kelompok kriminal, yang mengkhususkan diri dalam memodifikasi dokumen. Masing-masing menerima NT$5.000 hingga NT$6.000 (sekitar US$162 hingga US$194), menurut laporan.

Dua dari tersangka, yang diidentifikasi hanya dengan nama belakang mereka Tu dan Lai, kembali mengajukan permohonan untuk mengganti paspor pada bulan Desember 2015, setelah mereka melapor ke polisi wilayah Taichung bahwa mereka telah kehilangan paspor miliknya. Tu mendapat paspor keduanya, dan menjualnya pada bulan Juli 2016. Dia kemudian mengajukan paspor lagi setelah melaporkannya lagi atas kehilangannya pada polisi.

Paspor Taiwan menawarkan kebebasan bergerak yang lebih besar daripada paspor Tiongkok daratan, itulah sebabnya mengapa para pelaku kejahatan di Tiongkok berupaya memanfaatkan peluang tersebut. Menurut Indeks Paspor Henley & Partners 2018, yang memeringkat paspor negara-negara di seluruh dunia berdasarkan tingkat perjalanan bebas visa dan kebebasan bergerak, Taiwan ditempatkan di posisi ke-26, sementara Tiongkok mendarat di peringkat ke-69.

Paspor Jepang menduduki peringkat No. 1 sedangkan paspor AS keempat, menyamai kedudukan Austria.

Pada Januari 2012, 12 orang Taiwan ditangkap oleh pihak berwenang setempat karena menjalankan jaringan penyelundupan manusia yang menjual lebih dari 100 paspor Taiwan kepada kelompok-kelompok kriminal di Tiongkok, menurut Badan Imigrasi Nasional Taiwan.

Kasus itu pecah setelah pihak berwenang Taiwan diberitahu oleh pejabat dari negara-negara lain bahwa wisatawan-wisatawan Tiongkok daratan menggunakan paspor Taiwan untuk masuk secara ilegal atau memiliki transit penerbangan di Irlandia, Prancis, Turki, Australia, dan Spanyol. (ran)

Uni Eropa Usulkan Undang-Undang untuk Paksa Perusahaan Internet Hapus Konten Ekstremis

0

EpochTimesId – Komisi Eropa akan mengusulkan rancangan undang-undang terkait konten ekstremis, bulan ini. RUU itu akan mengharuskan Google, Facebook, serta Twitter, dan perusahaan internet lainnya untuk menghapus konten ekstremis.

Jika RUU ini berhasil disetujui dan disahkan, ‘raksasa internet’ wajib bekerja sama dengan otoritas penegak hukum. Pemerintahan Uni Eropa itu menilai, mereka membutuhkan UU untuk memaksa perusahaan internet dalam menghapus konten ekstremis guna menekan ancaman terorisme.

Komisi mengatakan kepada perusahaan-perusahaan tersebut pada bulan Maret, bahwa mereka memiliki waktu tiga bulan untuk menunjukkan bahwa mereka dapat menghapus konten ekstremis dengan lebih cepat. Jika tidak, para raksasa internet akan berhadapan dengan undang-undang yang dapat memaksa mereka untuk melakukannya. UU ini merekomendasikan penghapusan harus dilakukan dalam jangka waktu hanya satu jam, setelah perusahaan bersangkutan diberitahu tentang keberadaan konten ekstremis.

Komisaris Hukum Eropa, Vera Jourova mengatakan pada konferensi pers pada 5 September 2018, bahwa kode etik yang ada saat ini untuk melawan ujaran kebencian hanya bersifat sukarela.

“(Tapi pada) konten teroris, kami sampai pada kesimpulan bahwa itu terlalu serius dalam hal ancaman dan risiko bagi rakyat Eropa. Bahwa kita harus memiliki kepastian mutlak, bahwa semua platform dan semua penyedia IT akan menghapus konten teroris dan akan bekerja sama dengan aparat penegak hukum,” kata Jourova.

Dia mengatakan, proposal RUU Komisi akan siap pada akhir bulan ini. Pemerintah Uni Eropa dan Parlemen Eropa kemungkinan besar akan menyetujui undang-undang baru ini.

“Ya, ini di tahap akhir,” sambung Jourova.

Komisi Eropa menyetujui kode etik atas ujaran kebencian dengan Facebook, Microsoft, Twitter, dan YouTube pada tahun 2016. Perusahaan lain telah mengumumkan rencana untuk bergabung dalam kesepakatan tersebut. (Reuters/The Epoch Times/waa)

Video Pilihan :

https://youtu.be/fTKcu82AtsA

Gajah Asia Mati Mendadak Akibat Herpes di Kebun Binatang Australia

0

EpochTimesId – Seekor gajah muda bernama Tukta dari Kebun Binatang Taronga, Sydney, Australia, tiba-tiba mati karena serangan virus herpes yang akut. Gajah Asia itu berusia 8 tahun, diberi nama Tukta.

Tukna tidak mau makan dan tampak lesu sejak Senin (3/9/2018) pagi. Gajah itu tiba-tiba meninggal pada sore hari, meskipun para medis sudah memberikan perawatan darurat.

“Kematiannya seperti kehilangan anggota keluarga. Staf dan sukarelawan dari kebun binatang sedih dan berduka,” ujar Direktur dan CEO Taronga, Cameron Kerr.

“Hati kami hancur karena kepergian Tawar yang tidak terduga,” sambung Kerr.

https://www.facebook.com/tarongazoo/posts/2017492041647010

Tim Dokter Hewan Taronga mengatakan gajah itu mati karena dugaan kasus Elephant Endotheliotropic Herpesvirus (EEHV). Virus ini tidak mempengaruhi manusia, tetapi berjangkit pada hampir semua gajah Asia, baik di alam liar maupun di kebun binatang.

“Infeksi EEHV menyebabkan beberapa gajah muda jatuh sakit. Ketika itu terjadi, hampir selalu mematikan,” Kebun Binatang Taronga mengatakan dalam sebuah rilis.

Dokter Hewan Senior, Dr Larry Vogelnest mengatakan bahwa gejala herpes gajah yang menyerang Tukta sudah ditindaklanjuti. Mereka melakukan semua tindakan darurat yang dibutuhkan.

“Segera setelah saya memeriksa Tukta di pagi hari kami mencurigai penyakit EEHV pada tahap awal, dan segera memulai pengobatan,” kata Vogelnest.

“EEHV sering fatal dan penyakit berkembang dengan cepat. Sayangnya kami tidak bisa menyelamatkannya, dan kami semua merasa ‘hancur’ oleh dampaknya.”

Vogelnest mengatakan bahwa pengobatan medis hanya dapat menyelesaikan sepertiga dari kasus EEHV. Belum ada vaksin yang tersedia untuk virus Herpes Gajah.

Gajah Asia Betina Pertama di Taronga
Tukta lahir pada November 2010. Dia merupakan gajah Asia betina pertama di Taronga Zoo Sydney.

Gajah ini adalah anak gajah ketiga dari enam ekor, yang lahir di Taronga Zoo dalam program pemuliaan regional Australasia. Sebuah program untuk melestarikan spesies gajah yang terancam punah.

“Dia adalah anggota kawanan gajah Taronga yang sangat dicintai, yang suka merawat adik laki-lakinya, Jai Dee,” kata Kerr. “Tukta menerima perawatan dan keahlian terbaik yang tersedia di Australasia.”

“Saat ini, fokus kami adalah mendukung Elephant Keeper Team (tim penjaga gajah) kami yang berdedikasi dan keluarga Tukta, termasuk induk gajah, Pak Boon, saudara Jai Dee dan bibi Tang Mo,” tutup Kerr. (MIMI NGUYEN LY/The Epoch Times/waa)

Simak juga, Pengakuan Dokter yang Dipaksa Panen Organ Hidup :

https://youtu.be/0x2fRjqhmTA

Personil Utama dalam Pengembangan Senjata Nuklir dan Rudal Korut Meninggal Dunia Setelah Menderita Penyakit Darah

0

oleh Chen Juncun

Media resmi Korea Utara melaporkan bahwa pejabat senior negara itu Ju Kyu-chang  telah meninggal dunia pada Senin (3 September) karena penyakit darah. Ju Kyu-chang yang meninggal pada usia 89 tahun diyakini sebagai tokoh kunci dalam pengembangan senjata nuklir dan rudal Korea Utara.

Kantor berita Korea Utara KCNA dalam laporannya menyebutkan bahwa Ju Kyu-chang sang Akademisi dan Profesor meninggal dunia akibat pancytopenia (kondisi medis akibat berkurangnya jumlah sel darah merah, darah putih dan trombosit).

Menurut Kantor Berita Korea Selatan ‘Yonhap’, Ju Kyu-chang yang lulusan Kim Chaek University of Technology, setelah lulus langsung mengabdikan hidupnya untuk pengembangan senjata.

Pada tahun 2010, ia diangkat sebagai Menteri Industri Permesinan Komite Sentral Partai Buruh Korea Utara yang bertanggung jawab atas pengembangan senjata nuklir dan rudal. Pada tahun 2013, demi mencegah penyebaran senjata nuklir Kementerian Keuangan Amerika Serikat mengeluarkan sanksi kepada sejumlah orang, Ju Kyu-chang adalah salah satunya.

Laporan menyebutkan bahwa Ju Kyu-chang telah mendampingi pemimpin saat itu Kim Jong-il ke pusat peluncuran roket pada tahun 2009 untuk menyaksikan peluncuran roket jarak jauh Unha-2.

Namun Ju diberhentikan dari seluruh jabatannya di partai pada bulan Mei 2015 karena reshuffle besar-besaran dari departemen yang bertanggungjawab terhadap persenjataan Korea Utara.

Kim Jong-un telah 10 hari lebih tidak muncul di depan umum

Setelah berita kematian Ju Kyu-chang tersebur, pemimpin Korea Utara Kim Jong-un telah lebih dari 10 hari tidak muncul di depan umum.

Media Korea Selatan ‘Chosun Ilbo’ melaporkan, sejak menghadiri pemakaman mantan Menteri Angkatan Bersenjata DPRK Kim Yong Chun pada 20 Agustus lalu, Kim Jong-un belum terlihat berpartisipasi dalam kegiatan apa pun.

Tampaknya Kim bersembunyi ketika komunitas internasional terus menekan denuklirisasi Korea Utara, meskipun ada dugaan mungkin ia mengambil kesempatan untuk beristirahat sejenak.

Lima pejabat senior yang dipimpin oleh Kepala Kantor Keamanan Nasional Korea Selatan, Chung Eui-yong akan mengunjungi Korea Utara pada 5 September untuk mempersiapkan KTT kedua Korea yang ketiga kalinya.

Juru bicara Cheong Wa Dae Kim Yi-ho pada 3 September mengatakan : “Kami belum yakin apakah para pejabat ini dapat bertemu dengan Kim Jong-un.” (Sin/asr)

Tiongkok Berusaha Mengecilkan Ambisi Saat Menjalin Hubungan Ekonomi dengan Afrika

0

Pemimpin Tiongkok Xi Jinping berusaha mengecilkan ambisi-ambisi geopolitik Tiongkok di Afrika selama forum kerjasama di Beijing, dengan menekankan bahwa Tiongkok tidak “campur tangan dalam politik internal negara-negara Afrika,” “tidak akan menyertakan kondisi politik apapun untuk membantu Afrika,” dan “tidak akan menggunakan investasi dan pembiayaan di Afrika untuk mencari keuntungan politik.”

Namun Tiongkok tidak sungkan-sungkan dengan keinginannya untuk menjalin hubungan ekonomi dengan Afrika. Xi menjanjikan US$60 miliar kepada negara-negara Afrika pada pembukaan forum dua hari pada 3 September, menjanjikan bahwa utang pemerintah dari pinjaman tanpa bunga Tiongkok yang jatuh tempo pada akhir tahun akan dihapuskan bagi negara-negara Afrika yang paling miskin.

Utang $60 miliar tersebut akan mencakup $15 miliar bantuan, pinjaman bebas bunga, dan pinjaman lunak; garis kredit $20 miliar; dana khusus $10 miliar untuk pembangunan Tiongkok-Afrika; dan dana khusus $5 miliar untuk impor-impor dari Afrika.

Sisanya $10 miliar akan datang dalam bentuk investasi oleh perusahaan-perusahaan Tiongkok di Afrika selama tiga tahun ke depan, kata Xi.

Pada hari kedua forum, yang dihadiri oleh 53 kepala negara dari benua tersebut, utusan khusus Beijing untuk Afrika, Xu Jinghu, melakukan upaya lain untuk mendorong balik terhadap kritik tentang hubungan-hubungan Tiongkok dengan Afrika, mengklaim bahwa Tiongkok sedang membantu Afrika berkembang, dan bukan menumpuk utang.

Upaya meyakinkan yang dilakukan rezim Tiongkok tersebut bertolak belakang dengan tajuk berita dan kekhawatiran para pengamat tentang investasi Tiongkok di benua tersebut sejauh ini.

Minat Tiongkok di Afrika

Sebagai contoh, Burkina Faso mengumumkan pada Maret bahwa mereka akan memutuskan hubungan dengan Taiwan, setelah Beijing menekan negara Afrika untuk mengakui “satu Tiongkok.”

Partai Komunis Tiongkok menganggap Taiwan sebagai bagian dari wilayahnya dan berusaha menghalangi ruang internasional apa pun untuk Taiwan, dengan meyakinkan negara-negara lain untuk memutuskan hubungan diplomatik dengan negara tersebut.

Helmut Asche, seorang profesor studi Afrika di Johannes Gutenberg University Mainz di Jerman mengatakan kepada Apple Daily, sebuah surat kabar Hong Kong, bahwa dorongan Beijing bagi negara-negara untuk mengadopsi kebijakan “satu Tiongkok” adalah contoh utama dari apa yang disebut “kondisi politik” yang telah Xi sebutkan. Dia juga mencatat bahwa segera setelah pemimpin baru Zimbabwe Emmerson Mnangagwa berkuasa, dia mengunjungi Tiongkok, menunjukkan pengaruh Beijing atas urusan politik di sana.

Investasi Tiongkok di Afrika juga sering dihubungkan dengan tujuan pembangunan ekonomi Beijing. Dalam beberapa tahun terakhir, Tiongkok telah menuangkan bantuan keuangan ke Kongo untuk mengamankan hak penambangan untuk deposit lithium dan kobalt di sana, bahan utama untuk membuat baterai mobil listrik. Kendaraan listrik termasuk di antara 10 sektor teknologi yang ditetapkan Beijing sebagai prioritas untuk pembangunan, sebagaimana digariskan dalam agenda “Made in China 2025”, sebuah rencana bagi Tiongkok untuk menjadi raksasa manufaktur berteknologi tinggi.

Dan One Belt, One Road (OBOR), prakarsa ambisius Tiongkok untuk membiayai proyek-proyek infrastruktur di Asia, Afrika, dan Eropa, telah mendapat sorotan karena membebani negara-negara miskin dengan utang.

Djibouti, misalnya, situs satu-satunya pangkalan militer Tiongkok di luar negeri, berutang hampir 82 persen utang luar negerinya ke Tiongkok, menurut laporan tentang risiko utang di negara-negara peserta OBOR oleh think tank (lembaga riset) Center for Global Development yang bermarkas di AS.

“Karena pasar-pasar Barat lebih sulit untuk ditembus, pengembangan basis konsumen untuk produsen-produsen Tiongkok di pasar berkembang sangat tinggi dalam agenda Beijing,” tulis artikel Maret 2016 di The Africa Report, sebuah majalah berita bulanan. Menyebutkan contoh tentang Xiaomi, yang menunjuk distributor lokal, Mobile in Africa Limited, untuk menjual ponsel-ponselnya ke 50 negara di sub Sahara Afrika.

Lebih Banyak Investasi

Tentu saja, ada bukti bahwa Beijing mengalihkan sebagian besar fokus perdagangannya ke Afrika, karena perang perdagangan yang sedang berlangsung dengan Amerika Serikat telah mengancam ekonomi Tiongkok.

Pada sebuah forum publik di Beijing yang diadakan pada bulan Agustus, mantan wakil menteri perdagangan Tiongkok Wei Jianguo, yang sekarang wakil ketua sebuah think tank yang berafiliasi dengan pemerintah pusat, mengatakan bahwa penjualan tahunan Tiongkok ke Afrika dapat melebihi $500 miliar dalam lima tahun ke depan, menjadikan benua tersebut pasar yang lebih besar bagi para eksportir Tiongkok daripada Amerika Serikat.

Volume perdagangan dengan Afrika telah melampaui $300 miliar, menurut China Center for International Economic Exchanges, lembaga think tank yang mempekerjakan Wei.

Sementara itu, beberapa netizen menyatakan ketidaksenangan atas keinginan Beijing untuk menggelontorkan uang ke luar negeri sementara rakyatnya sendiri menderita beberapa bencana alam baru-baru ini dan masalah-masalah domestik lainnya. (ran)

Pengawas Senjata Kimia Dunia Konfirmasi Penggunaan Novichok Soviet di Inggris

0

EpochTimesId – Uji laboratorium oleh pengawas senjata kimia dunia menegaskan bahwa dua orang di Amesbury, Inggris barat daya, terpapar dan terinfeksi agen (racun pelumpuh) saraf tipe Novichok. Itu adalah sejenis zat yang sama, yang digunakan untuk meracuni agen ganda Rusia, Sergei Skripal dan putrinya, Yulis Skripal.

“Analisis oleh laboratorium yang ditunjuk, memastikan bahwa sampel yang dikumpulkan oleh tim peneliti mengkonfirmasi temuan dari Inggris yang berkaitan dengan identitas kimia beracun,” Organisasi Dunia untuk Pelarangan Senjata Kimia, OPCW, mengatakan Selasa (4/9/2018).

Dawn Sturgess, 44, meninggal setelah terkena racun bersama pasangannya di Kota Amesbury. Kota itu terletak didekat Kota Salisbury, lokasi di mana agen ganda Rusia, Sergei Skripal dan putrinya Yulia Skripal, kolaps akibat racun yang sama pada bulan Maret 2018.

“Itu juga bahan kimia beracun yang sama, yang ditemukan dalam sampel biomedis dan lingkungan yang berkaitan dengan keracunan Sergei Skripal,” sambung OPCW.

Inggris menuding Rusia, yang mengembangkan racun saraf pada era Uni Soviet, meracuni Skripal. Moskow menyangkal semua bentuk keterlibatan mereka dalam serangan itu.

Inggris juga sudah meminta Rusia untuk mengekstradisi dua orang tersangka, yang diduga melakukan serangan agen saraf terhadap duo Skripal. Namun, Rusia belum bersedia memenuhi permintaan tersebut, karena konstitusi Rusia tidak mengijinkan ekstradisi warga negaranya ke negara lain. (Reuters/The Epoch Times/waa)

Simak juga, Pengakuan Dokter yang Dipaksa Panen Organ Hidup :

https://youtu.be/0x2fRjqhmTA

CEO JD.com Tiongkok Ditangkap Atas Tuduhan Pemerkosaan

0

MINNEAPOLIS / SHANGHAI – CEO ritel online raksasa Tiongkok JD.com, Richard Liu, ditangkap di Minneapolis minggu lalu setelah tuduhan perkosaan, menurut laporan polisi yang dirilis pada 4 September.

Pengungkapan itu menambahkan detail tentang tuduhan tersebut setelah polisi mengatakan sebelumnya dia telah ditangkap karena dicurigai melakukan perilaku kriminal seksual.

Liu, yang melalui pengacaranya telah membantah melakukan kesalahan tersebut, saat ditangkap pada 31 Agustus dalam perjalanan bisnis ke Amerika Serikat. Dia dibebaskan dari tahanan pada 1 September tanpa tuntutan atau membayar jaminan. Dia segera kembali ke Tiongkok, muncul di sebuah acara pada 4 September untuk menandatangani perjanjian dengan Shandong Ruyi, pemilik perusahaan sepatu mewah Swiss, Bally.

Tuduhan pemerkosaan tersebut kemungkinan akan meningkatkan tekanan pada Liu dan JD.com yang terdaftar di AS, yang terlihat sahamnya turun 6 persen pada hari pertama perdagangan sejak berita penangkapannya tersebar.

Jurubicara Departemen Kepolisian Minneapolis, John Elder, mengatakan pada 4 September bahwa jika ada tuduhan terhadap Liu, mereka tidak akan diajukan sampai selesainya investigasi kriminal, yang tidak akan terjadi sebelum Jumat ini, 7 September.

Laporan polisi mengatakan kekerasan dalam rumah tangga tidak terlibat. Elder mengatakan serangan tuduhan dilaporkan terjadi pada pukul 1 pagi waktu setempat pada 31 Agustus. Liu ditahan beberapa jam kemudian.

Elder menolak untuk mengungkapkan apakah ada penuduh yang bekerja sama dengan polisi. “Saya tidak akan membahas itu. Itu masuk ke penyelidikan,” katanya.

Menurut hukum Minnesota, hukuman maksimal jika terbukti bersalah melakukan serangan seksual tingkat pertama adalah 30 tahun, dan minimumnya adalah 12 tahun.

Pengacara-pengacara yang berbasis di Beijing mengatakan bahwa jika Liu dituntut, akan ada beberapa saluran hukum untuk memaksanya kembali ke Amerika Serikat, tetapi menambahkan bahwa tidak mungkin dia akan menolak, mengingat potensi dampak negatif pada kepentingan bisnisnya. Tiongkok tidak memiliki perjanjian ekstradisi dengan Amerika Serikat.

Mereka menolak untuk diidentifikasi karena mereka tidak berwenang untuk berbicara secara terbuka tentang masalah ini.

Ketidakhadiran yang berkepanjangan oleh Liu dapat memperburuk risiko bagi perusahaan, mengingat aturan JD.com yang tidak biasa yang mengharuskan Liu hadir di rapat dewan untuk dewan mengambil keputusan. Namun tidak jelas apakah ia harus hadir secara fisik atau dapat berpartisipasi melalui teleconference.

Liu memiliki lebih dari 15 persen saham JD.com dan menguasai hampir 80 persen hak suara perusahaan.

JD.com mengatakan pada 5 September bahwa tidak ada komentar untuk menangani kasus ini.

Danny Law, analis pialang Guotai Junan yang berbasis di Hong Kong mengatakan bahwa jika polisi AS menuntut Liu, harga saham perusahaan akan turun lebih jauh, tetapi memperkirakan tidak akan ada kejatuhan tajam karena penurunan yang sangat curam sebelumnya sepanjang tahun ini.

Saham JD.com, sekarang bernilai sekitar $42 miliar, telah kehilangan sekitar 30 persen sejak awal tahun pada penjualan yang lebih lemah di tengah persaingan ketat dari Alibaba saingan yang jauh lebih besar.

Perusahaan tersebut memperhitungkan Walmart, Google Alphabet Inc., dan Tencent dari Tiongkok sebagai investor.

“Jika belitan kasus ini sebagai fokus media, perhatian negatif dapat meniadakan beberapa hal positif yang terkait dengan dukungan oleh Walmart dan Google,” kata analis Rob Sanderson dari MKM Partners.

“Publisitas negatif juga dapat membahayakan kemampuan JD.com untuk menarik merek-merek internasional ke pasarnya, yang telah menjadi fokus utama CEO selama dua tahun terakhir atau lebih,” kata Sanderson.

Kesepakatan dengan Shandong Ruyi adalah bagian dari upaya itu. Liu berbicara tentang industri fesyen dalam siaran pers tentang kesepakatan tersebut tetapi tidak membahas masalah penangkapannya di Amerika Serikat.

Liu telah kalah dalam pertempuran pengadilan di Australia pada bulan Juli untuk mempertahankan namanya dari pengadilan kekerasan seksual. Liu tidak didakwa melakukan kesalahan dalam kasus itu, menurut dokumen pengadilan.

Kasus tersebut melibatkan seseorang yang pernah menjadi tamu di sebuah pesta yang diselenggarakan oleh Liu di rumahnya di Sydney pada tahun 2015, yang menuduh tamu lain melakukan penyerangan seksual di sebuah hotel. Terdakwa telah dinyatakan bersalah atas tujuh pelanggaran. (ran)

Perusahaan dan Supermarket Terkemuka Australia Dituduh Menjual Madu Palsu

0

EpochTimesId – Perusahaan madu terkemuka Australia yang terdaftar di ASX, Capilano, dan sejumlah jaringan supermarket Australia dituduh menjual madu palsu. Namun, mereka diduga menjual produk palsu secara tidak sengaja.

Tuduhan ini berasal dari pengujian yang dilakukan oleh laboratorium ilmiah terkemuka yang berbasis di Jerman. Mereka menemukan bahwa hampir setengah dari sampel madu yang mereka terima dari Australia tidak 100 persen murni. Madu tersebut dipalsukan, dengan cara dicampur zat lain yang bukan dari lebah.

Sampel yang ditemukan dipalsukan adalah semua produk yang diklaim sebagai madu campuran Australia dan impor. Madu Australia tidak ditemukan dipalsukan atau dicampur.

‘Capilano’s Allowrie-branded mixed blossom honey’ muncul sebagai produk palsu dan tercemar pada enam dari delapan sampel yang diuji oleh laboratorium, ABC melaporkan. Laboratorium juga menemukan bahwa empat dari enam sampel madu berlabel, ‘IGA’s Black and Gold’, dan dua dari enam merek label pribadi, ‘ALDI Bramwell’, juga telah dipalsukan.

Semua sampel ini berasal dari merek yang mengklaim sebagai 100 persen madu, pada kemasannya.

Tidak ada bukti bahwa Capilano, IGA, dan ALDI sadar akan pemalsuan tersebut. Selain itu, tidak ada bukti bahwa produk merek Capilano yang diberi label sebagai ‘madu murni Australia’, tercemar.

Kekhawatiran Atas Madu dari Tiongkok
Kasus ini berawal ketika seorang horticulturalist, Robert Costa khawatir bahwa madu tercemar dari Tiongkok dijual di Australia. Padahal, merek tersebut memasarkan dan mengklaim produk mereka sebagai madu murni, menurut Laporan ABC.

Jadi, dia menyewa salah satu firma hukum ternama Australia, King & Wood Mallesons, untuk mendapatkan 28 botol madu Australia dan impor campuran dari lima rantai supermarket Australia.

Firma hukum menugaskan Laboratorium Jerman mutakhir, Quality Services International (QSI) untuk menjalankan dua tes pada 28 sampel madu. Pemeriksaan itu berupa metode ‘resonansi magnetik nuklir (NMR)’ dan ‘pengujian gula C4’.

Melalui metode NMR, hampir setengah dari semua sampel, yaitu 12 dari 28, terbukti positif tidak murni ‘madu 100 persen’.

Direktur pelaksana QSI, Gudrun Beckh, yang telah menguji madu selama 30 tahun, mengatakan kepada ABC bahwa sebagian besar madu tercemar dihasilkan dari pencampuran madu Australia dengan madu Tiongkok. Dia menegaskan, bahwa madu Australia tidak dipalsukan.

“Madu palsu selalu ada, tetapi di tahun-tahun terakhir ini adalah masalah yang semakin besar karena orang-orang yang curang menggunakan metode yang lebih canggih, jadi lebih rumit untuk mendeteksinya,” kata Beckh.

Dia mengatakan bahwa metode NMR adalah yang terbaik untuk mendeteksi pemalsuan madu.

Phil McCabe, presiden Asosiasi Peternak Lebah Federasi Internasional (Apimondia), mengatakan dia akan merujuk hasil tes QSI ke Interpol untuk penyelidikan lebih lanjut, ABC melaporkan. Apimondia baru-baru ini mengatakan akan menggunakan penapisan NMR sebagai bagian dari aturan kompetisi madu yang baru.

“Secara umum [kenajisan] adalah sejenis sirup yang telah diubah menjadi seperti madu, rasanya seperti madu,” katanya kepada ABC. “Segala sesuatu tentang itu tampaknya adalah madu, padahal sebenarnya hanya sirup gula atau sesuatu yang lain. Konsumen tidak menyadari apa yang mereka beli dan makan bukanlah madu murni.”

Costa mengatakan bahwa dia khawatir bahwa madu yang murah, diimpor, atau campuran, menghancurkan industri lebah di Australia. Ini kemungkinan akan memiliki efek flow-on untuk produksi pertanian, mengingat bahwa sekitar dua pertiga produksi makanan Australia bergantung pada suplai dari lebah madu, kata Costa.

Lebah jenis ‘tetragonula-carbonaria’. (Foto : Aussie Bee & the Australian Native Bee Research Centre)

Pengujian C4, Digunakan oleh Australia, Gagal Deteksi Madu Palsu
Seluruh dari 28 sampel tersebut tidak terdeteksi sebagai madu palsu melalui tes gula C4, menurut temuan laboratorium Jerman, seperti dilaporkan oleh ABC.

Tes gula C4 adalah metode yang saat ini digunakan di Australia untuk menguji kotoran dalam madu. Akan tetapi, tes ini tidak dapat mendeteksi berbagai zat dalam madu yang digunakan sebagai ‘agen bulking’. Misalnya, campuran madu dan sirup beras akan lulus tes C4 dan lolos mendaftar sebagai madu murni, meskipun sebenarnya tidak murni 100 persen.

“Mungkin ada setengah lusin cara berbeda, yang dapat Anda encerkan, larutkan, dan campurkan pada madu untuk memotong biaya,” kata Costa kepada ABC.

NMR tidak digunakan di Australia untuk menguji madu. Namun, para ahli internasional, akademisi, dan perusahaan swasta, kini semakin bergantung pada metode ini untuk mendeteksi madu palsu.

“Kami tidak memiliki pengujian khusus di negara ini,” kata Costa.

Dalam sebuah email yang bocor pada bulan Juli dari Dewan Industri Lebah Australia (AHBIC), kelompok industri puncak Australia, direktur eksekutifnya Trevor Weatherhead menulis kepada Departemen Pertanian dan Sumber Daya Air untuk meminta agar meninjau cara menguji madu dan mengadopsi NMR untuk mengganti tes C4 yang lawas.

Weatherhead mengatakan bahwa ada laporan bahwa pemasok yang memalsukan madu tahu cara menipu tes C4.

Tanggapan dari Capilano dan Jaringan Supermarket
Dalam sebuah pernyataan pada 3 September, Capilano menyangkal bahwa semua produknya bukan madu murni. Capilano juga menolak NMR sebagai metode terbaik untuk mendeteksi pemalsuan madu.

“Capilano Honey Limited telah menemukan hasil NMR menjadi tidak konsisten antara batch dan laboratorium yang berbeda menilai sampel yang sama,” kata pernyataan itu.

“Tes NMR dilakukan di laboratorium Eropa, dan cacat mendasar dari metode ini adalah ketergantungan pada database referensi madu, dan basis data kurang terwakili untuk madu di wilayah kami,” Ben McKee, managing director Capilano mengatakan dalam pernyataan tertulis.

“Sangat penting bagi konsumen untuk memiliki keyakinan bahwa mereka membeli 100% madu murni. Kita tidak dapat memiliki satu tes yang mengatakan satu hal dan yang lain mengatakan bahwa madu adalah 100% murni. Di situlah kita menemukan diri kita hari ini,” sambung Mckee. “Kami bersikukuh, bahwa madu Allowrie sebagai 100% madu murni.

“Namun pelanggan memiliki pilihan dan ada produk madu Australia murni berkualitas tinggi di pasaran seperti merek Capilano kami, yang dipasok oleh lebih dari 600 keluarga peternakan di Australia,” kata McKee.

Seorang juru bicara ALDI Australia menanggapi Fairfax dalam sebuah pernyataan pada 31 Agustus. Dia mengatakan bahwa mereka telah menarik produk madu yang dituding tidak murni atau dicampur, dari etalase penjualan. Penarikan produk dilakukan, selama pihak mereka menyelidiki masalah tersebut.

“Jika penyelidikan menyimpulkan bahwa produk telah dipalsukan, maka akan dihapus secara permanen dari penjualan di ALDI dan tindakan selanjutnya (hukuman) akan dijatuhkan kepada pemasok,” kata pernyataan itu.

IGA menanggapi dalam sebuah pernyataan yang mengatakan bahwa, “Semua madu Black & Gold bersumber dari produsen Australia yang terkenal, dan memenuhi persyaratan Kode Standar Makanan Australia dan Selandia Baru. Produksi produk berada di bawah kendali langsung dari pemasok Australia.”

Woolworths, yang mendistribusikan merek Allowrie Capilano di rak-rak mereka, menjawab dalam sebuah pernyataan yang mengatakan bahwa. “Memperlakukan ketepatan pelabelan produk dengan sangat serius, dan menaruh perhatian untuk mempelajari klaim ini.”

“Kami sekarang akan bekerja sama dengan pemasok kami untuk meninjau substansi klaim secara detail sebelum menentukan langkah selanjutnya,” kata Woolworths dalam pernyataannya.

Coles pernah membawa madu Allowrie tetapi dalam ulasan terbaru di bulan Juli, supermarket mengeluarkan produk dari rak-raknya. Sebuah pernyataan dari Coles dalam menanggapi berita tentang madu tercemar berbunyi, “Kami bangga mendukung produsen Australia dan pekerjaan peternak lebah Australia yang melakukan pekerjaan penting dalam merawat tanaman dan tanaman pangan di seluruh negeri. Madu merek Coles kami adalah 100% Australia.” (NTD.tv/The Epoch Times/waa)

Simak juga, Pengakuan Dokter yang Dipaksa Panen Organ Hidup :

https://youtu.be/0x2fRjqhmTA

Kepala Badan Legislatif Tiongkok Kunjungi Korea Utara Ulang Tahun Ke-70

0

BEIJING – Pemimpin Tiongkok Xi Jinping akan mengirim Li Zhanshu, kepala badan legislatif stempel karet Tiongkok, ke Pyongyang akhir pekan ini untuk perayaan menandai ulang tahun ke-70 pendirian Korea Utara, kantor berita Xinhua yang dikelola pemerintah Tiongkok melaporkan.

Korea Utara sedang mempersiapkan untuk menjadi tuan rumah sejumlah peristiwa besar untuk peringatan tanggal 9 September, termasuk parade militer, kemungkinan kunjungan oleh delegasi asing, dan, untuk pertama kalinya dalam lima tahun, sebuah pertunjukan koreografi besar yang dikenal sebagai “Mass Games.”

Ada spekulasi di kalangan diplomatik bahwa Xi sendiri akan pergi. Xi dan pemimpin muda Korea Utara, Kim Jong Un, telah bertemu tiga kali tahun ini, setiap kali di Tiongkok, ketika sekutu-sekutu Komunis tersebut telah memantapkan hubungan-hubungannya.

Xinhua memberikan beberapa rincian tentang kunjungan Li, yang merupakan anggota paling senior ketiga dari Partai Komunis Tiongkok, selain mengatakan dia akan tiba pada 8 September.

Dalam laporan terpisah, kantor berita KCNA yang dikelola negara Korea Utara mengatakan Li akan mengunjungi “dari tanggal 8 September,” tanpa mengatakan berapa lama dia akan tinggal.

Korea Utara terkunci dalam kebuntuan dengan Amerika Serikat atas program nuklir dan rudalnya. Kim bertemu dengan Presiden AS Donald Trump pada bulan Juni dan setuju untuk “bekerja menuju denuklirisasi lengkap dari semenanjung Korea,” tetapi negosiasi sejak itu tampaknya telah terhenti, dengan kedua belah pihak semakin mengkritik yang lain karena kurangnya kemajuan.

Trump bulan lalu membatalkan rencana kunjungan ke Korea Utara oleh diplomatnya, Menteri Luar Negeri Mike Pompeo, dengan alasan kemajuan yang tidak memadai dalam pembicaraan denuklirisasi.

Trump telah mempertanyakan peran Tiongkok dalam membantu menyelesaikan krisis atas pengembangan senjata nuklir Korea Utara yang mengancam Amerika Serikat. Dia mengatakan bahwa sementara Tiongkok menggunakan “tekanan luar biasa,” ia juga memasok Pyongyang dengan “bantuan besar.”

Beberapa kapal Tiongkok terlihat telah melakukan transfer minyak secara melanggar hukum ke kapal-kapal kargo Korea Utara, melawan sanksi-sanksi internasional. (ran)

Musim Hujan Akan Datang, BMKG Imbau Masyarakat Waspada Cuaca Ekstrem

0

Epochtimes.id- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menjelaskan bahwa awal musim hujan 2018/2019 akan terjadi pada Oktober-November-Desember 2018.

“Pada setiap wilayah berbeda-berbeda memasuki musim hujan. Sementara itu, puncak musim hujan 2018/2019 terjadi pada Januari-Februari 2019,” jelas Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati, melalui siaran pers yang dirilis Setkab, Selasa (4/9/2018).

Kepala BMKG menjelaskan sebanyak 78 ZOM (Zona Musim) (22.8%) di wilayah Sumatra, sebagian besar Jawa, NTT, sebagian Sulawesi, awal musim hujan terjadi pada Oktober 2018.

Sementara itu, yang awal mulai November 2018 sebanyak 147 ZOM (43.0%) meliputi Sumatra, Jawa, Bali, NTB, NTT, Sulawesi, Kalimantan, Papua, dan 85 ZOM (24.9%) di bulan Desember 2018.

“Awal Musim Hujan 2018/2019 di Indonesia umumnya mundur sebanyak 237 ZOM (69.3%), sama dengan rata-ratanya 78 ZOM (22.8%) dan maju sebanyak 27 ZOM (7.9%),” jelasnya.

Menurut dia, prakiraan Sifat Hujan selama periode Musim Hujan 2018/2019 diprakirakan Normal atau sama dengan rata-rata nya sebanyak 246 ZOM (71.9%), kemudian 69 ZOM (20.2%) akan Bawah Normal (lebih rendah dari rata-ratanya) dan 27 ZOM (7.9%) akan mengalami Sifat Hujan Atas Normal (lebih tinggi dari rata-ratanya).

Dijelaskan Dwikorita, dalam sepekan ini, berdasarkan pengamatan BMKG, terdapat aktivitas MJO (Madden Jullian Oscillation) atau massa udara basah dan fenomena gelombang atmosfer lainnya (Rossby dan Kelvin Wave) yang cukup signifikan terjadi di wilayah Indonesia.

Akibatnya, lanjut Dwikorita memberikan signifikansi pada peningkatan curah hujan di beberapa wilayah di Indonesia.

Dalam rilis, Dwikorita menerangkan kondisi tersebut pun diperkuat dengan adanya pelemahan pusat tekanan tinggi di wilayah Australia yang mengakibatkan dorongan massa udara kering dan dingin dari Australia semakin melemah sehingga massa udara di wilayah Indonesia khususnya bagian selatan ekuator relatif menjadi lebih lembab.

BMKG menyatakan kondisi ini menyebabkan terjadinya potensi pertumbuhan awan hujan semakin meningkat. Dalam sepekan terakhir tercatat kejadian hujan lebat di wilayah Riau, Bengkulu, Kepri, Jabodetabek, Kalteng, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Maluku, dan Papua.

Dwikorita pun mengimbau masyarakat untuk mewaspadai potensi lebat disertai kilat/petir dan angin kencang di sekitar wilayah Indonesia dalam periode 3 hari kedepan, antara Aceh, Sumatra Barat, Bengkulu, Kalimantan Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat, dan Papua.

Sementara itu, bagi masyarakat pesisir dan para nelayan harap waspada potensi gelombang tinggi 2.5 hingga 4.0 meter hingga 7 hari ke depan yang diperkirakan akan terjadi di Perairan Bengkulu hingga Barat Lampung, Perairan Selatan Banten, Samudra Hindia Barat Bengkulu Hingga Lampung, Samudra Hindia Selatan Banten.

Berdasarkan pengamatan BMKG, masih terjadi gelombang tinggi (1.25-2.5 m) kategori waspada dan bahkan berpeluang mencapai 2.5-4.0 m kategori Berbahaya pada bulan September-Desember.

Pada bulan September, sambung Kepala BMKG, terjadi gelombang 1.25-2.5 m atau kategori waspada di Laut Jawa bagian tengah, Laut Arafuru, Perairan Kep.Sermata-Kep.Tanimbar; sementara di Samudra Hindia barat Sumatra, Samudra Hindia selatan Jawa hingga NTT gelombang mencapai 2.5-4.0 m.

Untuk Bulan Oktober, masyarakat pesisir dan nelayan di sekitar Laut Natuna utara, Pesisir Bengkulu, Laut Jawa bagian tengah, Laut Arafuru, Perairan Kep.Sermata-Kep.Tanimbar harap mewaspadai gelombang setinggi 1.25-2.5 m, sedangkan potensi gelombang setinggi 2.5-4.0 m berpeluang terjadi di Samudra Hindia barat Sumatra, Perairan selatan Jawa-Sumba, Samudra Hindia selatan Jawa-NTT.

Pada bulan November, berpeluang gelombang 1.25-2.5 m di Samudra Hindia barat Sumatra, Perairan selatan Jawa-Sumba, Perairan Kep. Sermata-Kep.Tanimbar; dan bahkan, berpeluang terjadi gelombang tinggi 2.5-4.0 m di Samudra Hindia selatan Jawa-Bali.

Sedangkan, Bulan Desember terjadi gelombang tinggi setinggi 1.25-2.5 m di Perairan barat Sumatra, Perairan selatan Jawa-NTT, Laut Arafuru, Perairan utara Papua; Untuk wilayah Laut Natuna Utara terjadi gelombang setinggi 2.5-4.0 m (berbahaya). (asr)

Sumber : Setkab

Topan Jebi Menerjang Jepang, Lebih 1 Juta Jiwa Diinstruksikan Dievakuasi

0

Epochtimes.id- Jepang menerbitkan instruksi evakuasi untuk lebih dari satu juta orang akibat Topan Jebi. Badai ini membatalkan ratusan penerbangan ketika Topan Jebi menerjang di kawasan barat, Selasa (04/09/2018). Bencana ini menewaskan sedikitnya enam orang.

Jebi, yang namanya berarti “menelan” dalam bahasa Korea, merupakan angin topan super dan merupakan badai terakhir yang menghantam Jepang musim panas. Ini menyusul hujan, tanah longsor, banjir dan suhu panas yang memecahkan rekor hingga menewaskan ratusan orang.

Tayangan televisi menunjukkan ombak menghantam garis pantai, besi-besi jatuh di tempat parkir, mobil terbalik. Bahkan, lusinan mobil terbakar di area pameran.

Ketika topan itu menerjang, seorang lelaki berusia 71 tahun ditemukan tewas di bawah gudang yang runtuh. Kemungkinan karena angin kencang, dan seorang pria berusia 70-an jatuh dari atap sebuah rumah dan meninggal dunia. Laporan televisi publik NHK menambahkan lebih dari 90 orang terluka.

Penyiar TBS menyebut jumlah kematian mencapai 6 orang.

NHK melaporkan banjir yang meliputi satu landasan di bandara Kansai, Osaka, memaksa penutupan bandara dan meninggalkan wisatawan terdampar.

“Badai ini super (kuat). Saya harap saya bisa pulang, ”seorang wanita dari Hong Kong kepada NHK di bandara.

Angin kencang dan gelombang tinggi menghempaskan tanker berkapasitas 2.591 ton menabrak jembatan yang menghubungkan bandara Kansai, dibangun di pulau buatan di teluk, ke daratan. Jembatan itu rusak tetapi kapal tanker itu kosong dan tidak ada awaknya yang terluka.

Badai itu menerjang di Shikoku, pulau utama terkecil, sekitar tengah hari. Lalu menyapu di bagian barat pulau utama terbesar, Honshu, dekat kota Kobe, beberapa jam kemudian, sebelum menuju ke Laut Jepang di malam hari.

Pusat Jebi berada di laut utara Wajima di Prefektur Ishikawa, Jepang tengah, pada jam 7 malam. (1000 GMT) dan menuju utara-timur laut.

Kerusakan pada Atap di Stasiun Kereta Kyoto

Instruksi evakuasi terhadap lebih dari satu juta orang pada satu titik. Embusan angin hingga 208 km / jam (129 mph) dicatat di salah satu wilayah Shikoku.

Sekitar 100 mm (3,9 inci) hujan melanda satu bagian dari kota wisata Kyoto dalam satu jam, dengan sebanyak 500 mm (20 inci) meluncur di beberapa daerah dalam 24 jam hingga tengah hari.

Video yang diposting di Twitter menunjukkan bagian kecil dari atap stasiun kereta Kyoto jatuh ke tanah. Video lain menunjukkan atap rumah robek, trafo di tiang listrik meledak.

Lebih dari 700 penerbangan dibatalkan, bersama dengan sejumlah layanan feri dan kereta api.

Layanan kereta peluru Shinkansen antara Tokyo dan Hiroshima dihentikan sementara. Operasional Universal Studios Jepang, sebuah taman hiburan populer dekat Osaka ditutup sementara.

Sekitar 1,45 juta rumah tangga tanpa listrik di Osaka dan sekitarnya pada jam 3 sore. (0600 GMT) Toyota Motor Corp mengatakan membatalkan shift malam di 14 pabrik.

Ibukota, Tokyo, lolos dari pusat badai tetap dilanda hujan lebat dan angin kencang. (asr)

Sumber : Reuters via The Epochtimes

Sektor Real Estat Tiongkok Hadapi PHK Besar-besaran Sejak Beijing Mendinginkan Harga Perumahan

0

Industri real estat Tiongkok menghadapi PHK besar-besaran karena para pengembang properti menggelontorkan utang pada tingkat yang belum pernah terjadi sebelumnya dan Beijing berusaha untuk mendinginkan pasar perumahan yang terlalu panas.

Di antara perusahaan-perusahaan real estate domestik yang terdaftar, 136 memiliki kewajiban keuangan mencapai 10 triliun yuan (sekitar US$1,47 triliun) secara total, surat kabar Tiongkok yang dikelola pemerintah Changjiang Times mengatakan dalam sebuah artikel pada 3 September, mengutip data dari Wind, sebuah perusahaan layanan informasi Tiongkok. Selain itu, perusahaan-perusahaan ini memiliki rasio utang terhadap aset rata-rata lebih dari 80 persen.

Sebagai tanggapan atas utang besar tersebut, banyak perusahaan, termasuk beberapa perusahaan terbesar Tiongkok di industri tersebut, telah memberlakukan pembekuan perekrutan atau memulai pemecatan besar-besaran. Beberapa dari perusahaan-perusahaan ini termasuk Vanke, yang berbasis di kota Shenzhen di Tiongkok selatan; Greenland Holdings yang berbasis di Shanghai; Agile Property, yang berbasis di Zhongshan, sebuah kota di Provinsi Guangdong, Tiongkok selatan; dan R&F Properties, yang berbasis di Guangzhou, kota lain di Guangdong, menurut Changjiang Times.

Keempat perusahaan tersebut menempati peringkat ketiga, keempat, 17, dan 21 dalam hal total penjualan perumahan pada tahun 2017, menurut data yang diberikan oleh Leju Holdings, penyedia layanan real estat yang berbasis di Beijing.

Pada akhir Agustus, media Tiongkok secara luas melaporkan bahwa pengembang properti CK Asset Holdings, yang dimiliki oleh tokoh bisnis Hong Kong Li Ka-shing, telah mengumumkan PHK untuk tim Shanghai-nya.

Sementara itu, karena lembaga-lembaga keuangan domestik telah mengurangi neraca mereka, perusahaan-perusahaan real estat di Tiongkok mengalami kesulitan mendapatkan pinjaman, Chen Xin, seorang peneliti dari Federasi Asosiasi Ilmu Pengetahuan Sosial Shanghai, yang dikelola negara, mengatakan dalam sebuah wawancara dengan Changjiang Times. Adapun mendapatkan pinjaman di luar Tiongkok, Chen menambahkan bahwa dolar AS yang kuat membuat opsi seperti itu lebih mahal.

Dalam lima bulan pertama tahun ini, Shanghai Stock Exchange menangguhkan sembilan obligasi perusahaan real estat, senilai total 48,4 miliar yuan (sekitar $7,09 miliar), menurut situs berita real estat Mingtiandi. Pekan lalu, R&F Property terlihat obligasi korporasi senilai 6 miliar yuan (sekitar $878 juta) diakhiri oleh bursa Shanghai, menurut Mingtiandi.

Investasi yang semula masuk ke pasar real estat Tiongkok kini masuk ke pasar sewa sebagai gantinya, setelah Beijing berusaha mendukung yang terakhir sejak Juli 2017 sebagai tindakan untuk mendinginkan pasar real estat.

Harga-harga perumahan terus meroket di Tiongkok. Menurut data yang dirilis oleh Biro Statistik Nasional Tiongkok pada 15 Agustus, 65 dari 70 kota menengah dan besar terlihat harga-harga perumahan dalam peningkatan baru pada bulan Juli, dibandingkan dengan bulan sebelumnya.

Zhang Hongwei, presiden Tospur, sebuah perusahaan jasa perumahan dan konsultan yang berbasis di Shanghai, mengatakan bahwa PHK hanyalah permulaan. Dia menjelaskan bahwa akan ada penyesuaian pasar dimulai dengan kota-kota dengan harga-harga real estat tinggi, sebelum perubahan-perubahan tersebut tercermin di kota-kota tingkat pertama dan kedua lainnya. (ran)

Temuan Baru ? MH370 Berada Dalam Hutan Rimba di Kamboja

0

oleh Li Hong

Pesawat penumpang Malaysia Airlines MH370 yang membawa 239 orang telah hilang lebih dari empat tahun lamanya.

Baru-baru ini, Ian Wilson, seorang ahli teknis Inggris yang terus mengikuti berita pencarian pesawat tersebut mengatakan bahwa tampaknya bangkai pesawat itu berada dalam hutan rimba di Kamboja.

Menurut laporan beberapa media seperti ‘The Mirror’ dan ‘Daily Star Inggris, Wilson baru-baru ini mengatakan bahwa ia menemukan bangkai pesawat penumpang MH370 yang hilang itu melalui penelusran di Google Maps. Dengan menggunakan zoom, Wilson percaya bahwa puing pesawat penumpang itu berada di dalam hutan Kamboja.

Laporan menyebutkan bahwa Wilson telah merencanakan perjalanan ke dalam hutan untuk membuktikan alasannya.

“Saya menghabiskan beberapa jam untuk menemukan lokasi kemungkinan kecelakaan pesawat itu melalui Google Maps,” kata Wilson.

“Akhirnya, seperti yang Anda lihat, bangkai pesawat berada di tempat yang gelap pada hutan”.

Google Maps menunjukkan panjang pesawat sekitar 70 meter, sedikit lebih panjang dari MH370 yang 63,7 meter. Tapi gambar menunjukkan ada celah besar pada bagian perut pesawat dan ekor. Wilson percaya bahwa itu dimungkinkan akibat terjadi retak saat pesawat menyentuh tanah.

Namun menurut situs The Aviation Safety Network bahwa insiden lain yang tercatat di hutan luas Kamboja tidak sesuai dengan situasi yang digambarkan oleh para saksi mata.

Tetapi sebagaimana catatan yang pernah dipublikasikan oleh Kementerian Transportasi Malaysia sebelumnya, bahwa komunikasi terahir dari kapten pesawat MH370 yang terekam adalah pesawat sedang berada di wilayah udara Kamboja pada saat itu (yakni jam 01:19 waktu setempat).

Petugas navigasi pesawat sipil di Kota Ho Chi Minh bahkan telah mencari informasi terkait dari Phnom Penh, Kamboja. Di sinilah Wilson menunjukkan di Google Maps, tetapi kemudian dinilai salah.

Pesawat MH370 yang membawa total 239 orang terdiri dari 227 orang penumpang dan 12 orang awak pesawat. 154 orang di antaranya adalah warga Tiongkok. Pesawat ini tiba-tiba hilang kontak  dalam penerbangannya dari Kualu Lumpur menuju Beijing pada 8 Maret 2014.

Setelah pesawat tersebut hilang, sejumlah negara ikut dalam operasi pencarian dan penyelamatan berskala besar, meskipun hasilnya nihil sampai sekarang.

Pesawat MH370 menjadi misteri terbesar dalam sejarah penerbangan modern, dan memunculkan sejumlah teori konspirasi, seperti terkena tembakan misil, atau skuadron yang terbang ke daratan untuk bersembunyi dan sebagainya.

Namun, tidak ada laporan saksi yang relevan dalam empat tahun terakhir. Jika pesawat meledak atau terbang ke darat, sulit untuk melarikan diri dari pengawasan radar negara-negara tetangga, sehingga argumen yang relevan tidak memiliki bukti yang andal.

Pemerintah Malaysia mengumumkan laporan terbaru mengenai MH370 pada konferensi pers 30 Juli lalu. Laporan ini dinamakan Laporan Investigasi Keselamatan MH370.

Bagian utamanya terdiri dari 495 halaman, yang isinya mencakup informasi dasar pesawat, komposisi awak, survei dan operasi pencarian. Namun, menurut laporan itu, penyebab hilangnya pesawat tetap tidak jelas.

Penyidik ​​mengatakan bahwa sampai sekarang mereka masih belum dapat menemukan alasan sebenarnya kehilangan pesawat itu.  Tetapi dapat dipastikan bahwa saluran komunikasi pesawat itu telah diputus sebelum hilang, dan kemudian dengan sengaja terbang ke arah sebaliknya selama lebih dari tujuh jam.

Tindakan putar balik pesawat itu dilakukan di bawah kendali tangan manusia, dan tidak dikesampingkan adanya campur tangan pihak ketiga secara ilegal.

Victor Iannello, ketua tim investigasi independen MH370 baru-baru ini mengatakan bahwa ia menemukan hal yang tidak biasa dalam informasi dan laporan investigasi yang dikeluarkan oleh pemerintah Malaysia.

Victor Iannello mengatakan, informasi abnormal telah menyiratkan bahwa laporan investigasi itu tidak lengkap, bahkan ada beberapa isi laporan yang telah direvisi.

Setelah lebih dari empat tahun hilangnya MH370, orang-orang masih meminta otoritas berwenang Malaysia merilis data-data tentang intersepsi, ini yang dianggap mengecewakan. (Sin/asr)

Pengusaha Kaya Tiongkok Dituduh Sebagai ‘Kepala Geng’ Setelah Penahanan Kasus Korupsi $1 Miliar

0

Pihak berwenang di Provinsi Shanxi Tiongkok utara telah menuduh salah satu pria terkaya di wilayah itu sebagai “kepala geng,” menurut laporan setempat.

Tuduhan tersebut terjadi sebulan setelah penangkapan Chen Hongzhi pada Juli, dimana otoritas provinsi sebelumnya telah memuji kesuksesannya.

Memiliki lebih dari US$1 miliar dalam aset, Chen (43 tahun) menjalankan perusahaan batubara, Lingzhi Conglomerate, yang mempekerjakan lebih dari 6.000 orang di empat tambang batubara, serta empat pabrik pencucian batu bara, sekolah menengah, percetakan, hotel mewah, dan pusat perbelanjaan.

Chen, dengan dukungan pemerintah Shanxi, memiliki kursi di Kongres Rakyat setempat (legislatif stempel karet) di kota Lüliang di bagian barat provinsi. Pada tahun 2006, pemerintah provinsi memanggilnya sebagai “wirausahawan yang luar biasa” dan “orang paling depan di dalam pengentasan kemiskinan sosial.”

Namun pada 24 Juli, polisi menangkap Chen setelah serangkaian pengaduan kriminal, dan menyerbu propertinya pada hari-hari berikutnya, menurut media pemerintah,

Menurut laporan, pemerintah provinsi telah memberikan tugas penyelidikan dan menangkap Chen pada polisi di Changzhi, sebuah kota di sebelah timur Lüliang, dimana telah menghindari penggunaan personil penegak hukum di dalam jaringan patronase (perlindungan) Chen.

Pada 28 Agustus, polisi Changzhi mengumumkan bahwa mereka telah menyita aset-aset yang tidak halal senilai 7,84 miliar yuan (sekitar 1,15 miliar dolar AS) milik Chen, termasuk 341 rumah dan properti lainnya di Beijing, Taiyuan (ibukota Shanxi), dan kota-kota lainnya.

Media pemerintah menggambarkan para penyelidik polisi “terkejut” oleh kemewahan Chen, termasuk penemuan emas-emas batangan, jam tangan mewah, dan koleksi barang pecah belah berharga, anggur terkenal, lukisan dan kaligrafi, serta batu-batu permata seperti batu giok.

Dia menghadapi hukuman penjara seumur hidup.

Tuduhan bahwa Chen adalah seorang “kepala geng” adalah karena keberadaan 300 anggota tim keamanan di perusahaannya, seperti yang dilaporkan oleh berbagai media pemerintah. Menurut laporan, sebagian besar staf di dalam rincian keamanan ini adalah “pemalas” dan “pengangguran”. Chen akan menyelamatkan stafnya jika mereka ditangkap karena menggunakan kekerasan, dan terus-menerus membayar gaji mereka saat mereka menjalani hukuman.

Para pejabat dan pengusaha Tiongkok sering terkait dengan kejahatan terorganisir. Geng-geng dapat membantu lembaga-lembaga yang sah melakukan pekerjaan kotor, sebagai imbalannya mempunyai hak untuk mengoperasikan hotel-hotel, klub, dan perusahaan-perusahaan konstruksi.

“Biasanya, geng-geng di Tiongkok menerima perlindungan rahasia dari otoritas publik. Alasannya adalah kurangnya hukum di beberapa bidang,” Hu Xingdou, seorang profesor ekonomi Tiongkok, mengatakan dalam sebuah wawancara dengan Voice of America. “Korupsi dari otoritas publik adalah sumber untuk geng-geng ini.”

Polisi menindaklanjuti penangkapan Chen dengan daftar buron yang mengidentifikasi lebih dari 10 pejabat, termasuk seorang kepala pengadilan setempat, seorang kepala polisi setempat, instruktur polisi, sekretaris Partai Komunis tingkat desa, dan yang lainnya. (ran)