EtIndonesia. Korea Selatan telah menempatkan sejumlah besar helikopter militer di dekat Garis 38 untuk bersiap menghadapi tindakan Korea Utara. Banyak helikopter militer terlihat terbang di atas langit Korea Selatan.
Sejak berakhirnya Perang Korea, Korea Selatan dan Korea Utara berada dalam kebuntuan di sepanjang Garis Lintang Utara 38, di mana kedua pihak mempertahankan keseimbangan hingga tingkat tertentu.
Namun, belakangan ini Korea Utara tidak hanya menghancurkan jalur penghubung antara kedua Korea tetapi juga melakukan tembakan peringatan ke arah Korea Selatan, sehingga meningkatkan ketegangan di Semenanjung Korea.
Menghadapi serangkaian gangguan dan intimidasi dari Korea Utara, Korea Selatan juga mulai mengumpulkan kekuatan militer di Garis 38, bersiap untuk menghadapi kemungkinan tindakan dari Korea Utara.
Pengguna X “@tianzige4” membagikan video helikopter militer yang terbang di atas kota-kota di Korea Selatan, menggambarkan sikap pemerintah Korea Selatan sebagai “sangat menakutkan,” namun tidak jelas apakah ini dapat benar-benar menimbulkan ancaman bagi Kim Jong-un.
Netizen membagikan video yang menyatakan bahwa Korea Selatan telah menempatkan banyak pasukan di wilayah perbatasan dekat Korea Utara, menunjukkan bahwa perang besar antara dua Korea mungkin pecah sebentar lagi. Namun jika Kim Jong-un benar-benar melancarkan perang agresi terhadap Korea Selatan seperti kakeknya Kim Il-sung, maka rakyat Korea Utara mungkin “akan dibebaskan” lebih dulu dibandingkan rakyat Korea Selatan.
Netizen juga membagikan beberapa foto yang menunjukkan Korea Utara telah menempatkan banyak peralatan militer dan pasukan di dekat Garis 38, menunjukkan sikap siap untuk perang kapan saja.
Menghadapi situasi yang semakin memanas antara dua Korea, saudara perempuan Kim Jong-un, Kim Yo-jong, kembali memperingatkan komunitas internasional, menyatakan bahwa jika Amerika Serikat dan Korea Selatan terus memprovokasi Korea Utara, maka Korea Utara mungkin akan menggunakan senjata nuklir untuk menyerang negara-negara tersebut.
Namun, jika perang benar-benar pecah lagi antara dua Korea, termasuk Kim Jong-un, dan putrinya Kim Ju-ae, serta Kim Yo-jong, mungkin akan menjadi target “pemenggalan” oleh Korea Selatan, “Jika keluarga Kim dipenggal, maka Korea Utara akan dibebaskan dari cengkraman Kim Jong- un.”
Karena eskalasi konflik antara dua Korea baru-baru ini, banyak netizen mulai bertanya-tanya, apa yang telah dilakukan Korea Selatan sehingga Korea Utara memutuskan untuk meningkatkan konflik antara kedua pihak.
Hal ini mungkin dikarenakan “iklan propaganda” yang dilepaskan Korea Selatan ke rakyat Korea Utara, sehingga membuat marah Kom Jong-un.
Dalam pamflet propaganda yang dilepaskan oleh Korea Selatan, tercantum harga barang mewah yang dimiliki oleh Kim Jong-un dan putrinya Kim Ju-ae, serta standar makanan yang dapat ditukar dengan harga tersebut.
Beberapa netizen setuju dengan pandangan ini, berpendapat bahwa pemerintah Korea Selatan dapat menunjukkan perbedaan kekayaan antara pemimpin Korea Utara dan rakyatnya kepada publik, menanam benih ketidakadilan di hati rakyat Korea Utara, dan menggunakan ketidakpuasan mereka untuk menggulingkan rezim Kim Jong-un. Netizen juga menyatakan bahwa tindakan menggoyahkan “fondasi rezim Kim” ini, sehingga wajar saja jika Kim Jong-un menjadi sangat marah. (jhn/yn)