Kritik Keras Rezim Tiongkok Sindiran untuk Pejabat Pelaku Kejahatan yang Lebih Besar

Dalam pemecatan terbaru Partai Komunis Tiongkok (PKT) terhadap seorang pejabat tinggi yang dituduh melakukan korupsi serius, kata-kata peringatan tersebut sangat parah, Partai menyebutnya “langka dan tidak biasa.”

Setelah badan pengawas anti korupsi PKT mengumumkan pada 13 Februari bahwa kepala Administrasi Urusan Cyberspace, Lu Wei, telah kehilangan jabatan dan keanggotaan Partainya, sebuah publikasi online yang berafiliasi dengan People’s Daily, surat kabar juru bicara PKT, menyebut deskripsi-deskripsi badan tersebut tentang kejahatannya “paling kejam” dan “sangat parah, dengan jelas menunjukkan bahwa masalahnya serius.”

Dari tahun 2013 sampai 2016, Lu adalah seorang raja internet yang mengawasi pengawasan ketat dan penyensoran internet Tiongkok. Dia juga dikenal karena menjaga publisitas profil tinggi,  yang tidak biasa bagi birokrat-birokat Tiongkok. Sebagai contoh, dia mendirikan Konferensi Internet Dunia tahunan di Tiongkok, sebuah usaha untuk bersuka cita di hadapan para eksekutif industri mengabaikan reputasi Tiongkok yang memiliki karakterisrik lingkungan internet yang paling ketat.

kampanye anti korupsi xi jinping
Sebuah pos media sosial muncul di sebuah ponsel di Beijing, pada 21 Juli 2017. (Greg Baker / AFP / Getty Images)

Badan tersebut, yang dikenal sebagai Central Commission for Discipline Inspection (CCDI), memanggil Lu untuk sejumlah kesalahan, termasuk “menyetujui secara lahiriah, namun secara diam-diam menentang otoritas,” “membingkai orang secara anonim,” “membentuk kelompok dan fraksi,” ” perilaku buruk,” “telah meningkatkan rasa ambisi,” dan “menggunakan cara apa pun untuk meningkatkan dirinya sendiri.”

Kritik yang tiada henti menunjukkan Lu telah melakukan sesuatu yang sangat salah di mata pimpinan Partai.

Meskipun CCDI tidak menjelaskan, ada beberapa petunjuk tentang kesalahan apa yang mungkin telah membuat Lu terperangkap. Analis urusan Tiongkok Chen Simin menawarkan beberapa analisis yang diambil dari laporan berita masa lalu dan laporan yang telah muncul secara online.

Satu insiden yang mungkin membuat Lu terlibat dalam masalah: pada bulan Maret 2016, pada saat yang sangat sensitif dari pertemuan politik tahunan “lianghui” di Beijing, sebuah situs berita yang berafiliasi dengan pihak berwenang Xinjiang yang disebut Watching Media menerbitkan sebuah surat terbuka yang meminta pemimpin PKT Xi Jinping mengundurkan diri. Situs itu segera ditutup. Pihak berwenang setempat melancarkan penyelidikan, dengan puluhan staf ditanyai atau ditahan.

Karena kemunculan surat yang menghasut itu cukup berbahaya. Chen memprediksi bahwa karena Lu adalah pejabat yang bertanggung jawab untuk berpatroli di web tersebut, dia mungkin akan dihukum karena pelanggaran tersebut. Beberapa pengamat mengatakan bahwa Lu mungkin telah mengatur kejadian itu sendiri.

Kata-kata keras CCDI juga bisa menjadi peringatan bagi para pejabat yang terlibat dalam insiden tersebut yang belum dihukum. “Para pendengar tersebut juga bisa berbagi tanggung jawab,” tulis Chen.

Mengenai tuduhan “membentuk kelompok dan faksi-faksi,” menjelaskan kemungkinan bahwa Lu bersekutu dengan faksi oposisi, Chen menunjuk pada laporan sebelumnya tentang hubungan Lu dengan Ling Jihua, mantan penasihat politik teratas dan anggota dewan “faksi Jiang,” mereka loyal pada mantan pemimpin PKT Jiang Zemin.

kampanye anti korupsi xi jinping
Ling Jihua dalam sebuah pertemuan Konferensi Konsultatif Politik Rakyat Tiongkok di Beijing pada tanggal 8 Maret 2013. (Lintao Zhang / Getty Images)

Kampanye anti korupsi Xi telah menargetkan banyak anggota faksi Jiang yang telah mengancam kontrol Xi atas Partai tersebut.

Pada bulan Desember 2014, beberapa portal web Tiongkok menerbitkan sebuah artikel yang merinci bagaimana saudara Ling Jihua, Ling Wancheng, secara diam-diam mengumpulkan kekayaan dengan menggunakan posisinya sebagai general manager sebuah agen iklan News Agency untuk  surat kabar Xinhua, juru bicara PKT. Selama periode waktu yang sama tersebut, Lu yang bertugas untuk operasional bisnis di Xinhua. Chen menyiratkan bahwa Lu terlibat dalam perilaku serong Ling.

Ling Jihua adalah mantan penasihat politik teratas yang memiliki hubungan dengan jaringan politik Jiang.

Hubungan-hubungan politik Lu mungkin yang akan merugikannya. Lu telah menghabiskan sebagian besar karirnya bekerja di agen propaganda PKT di bawah Liu Yunshan, mantan kepala propaganda yang juga merupakan rekan kunci di faksi Jiang. (ran)

Li Jing dan Xu Meng’er memberikan kontribusi untuk laporan ini.

ErabaruNews