Gubernur Jakarta Anies dan Wagub Sandi Hadiri Perayaan Cap Go Meh di Glodok , Ini Harapannya

Epochtimes.id- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menghadiri perayaan Cap Go Meh di kawasan Glodok, Jakarta Barat, Sabtu (3/3/2018). Sosok kedua pejabat teras Pemprov DKI ini mengenakan busana cheongsam warna emas.

Saat didapuk memberikan sambutan, Anies turut mengucapkan selamat merayakan Cap Go Meh kepada warga.  Dia mengatakan kawasan glodok merupakan salah satu pusat kebudayaan Tionghoa di pusat Ibu Kota Jakarta.

Menurut Anies, Pemprov DKI Jakarta selalu ingin memastikan kepada semua bahwa Jakarta adalah tempat di mana semua memiliki kesempatan yang sama untuk merawat menumbuhkan tradisi kebudayaan mereka semua, termasuk bagi masyarakat Tionghoa.

Pada kesempatan itu, Mantan Mendikbud di Kabinet Jokowi  itu berharap wilayah Pecinan sebaiknya tak diubah menjadi nama China Town. Pasalnya, asal muasal nama pecinan memiliki catatan sejarah yang panjang dan perlu dipertahankan.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menghadiri perayaan Cap Go Meh di kawasan Glodok, Jakarta Barat, Sabtu (3/3/2018).(Foto : M.Asari/Epochtimes.id)

Anies optimis perayaan Cap Go Meh mampu  menggerakan perekonomian masyarakat sekaligus mendorong peningkatan perekonomian masyarakat.

“Peraayaan seperti ini bukan hanya warna-warninya Jakarta, tapi ada efek menggerakan ekonomi Jakarta,” ujarnya.

Dia berahrap pada tahun ini menjadi tahun yang membawa berkah dan menambah rezeki bagi semua sekaligus tahun yang damai bagi semuanya.

Menjelang perhelatan Asian Games 2018 akan dilaksanakan Agustus mendatang, Anies mengatakan PemproV Jakarta juga memperhatikan destinasi wisata. Adapun kawasan Glodok menjadi salah satu perhatian daya tarik wisaman mancanegara.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menghadiri perayaan Cap Go Meh di kawasan Glodok, Jakarta Barat, Sabtu (3/3/2018). (Foto : M.Asari/Epochtimes.id)

Mantan Rektor Universitas Paramadina ini mengaku sudah melihat rencana untuk penataan kawasan petak sembilan supaya bisa lebih rapi.

Dia menuturkan pada saat Asian Games mendatang ada begitu banyak orang datang ke Jakarta. Salah satu yang bisa dikunjungi adalah kawasan Pecinan di Glodok.

Lebih rinci, Anies menegaskan jika sudah menjadi salah satu tujuan wisata yang maka harus tetap dijaga dan dikembangkan. Dia juga berjanji akan mendengar dan mewujudkan aspirasi masyarakat tentang penguatan budaya Tionghoa.

“Tadi aspirasi dari warga adalah ingin membuat suasana budaya Tionghoa itu kuat, dikuatkan. Insya Allah nanti kita akan bicarakan,” ujarnya. (asr)