Gunung Api ‘James Bond’ di Jepang Meletus, Puluhan Penerbangan Dibatalkan

Epochtimes.id- Gunung berapi di Jepang yang pernah dijadikan lokasi syuting dalam film James Bond 1967 “You Only Live Twice” memuntahkan asap dan abu hingga ribuan meter, Selasa (06/03/2018).

Akibat letusan ini menyebabkan pembatalan penerbangan dari bandara terdekat.

Letusan gunung ini kemungkinan akan terus berlanjut untuk beberapa waktu.

Melansir dari japantimes.co.jp, letusan yang terbesar pertama kali sekitar tujuh tahun terakhir di gunung berapi setinggi 1.421 meter yang mengitari prefektur Kagoshima dan Miyazaki.

Otoritas setempat menyatakan tidak ada korban luka yang dilaporkan.

Gunung Berapi Shinmoedake terletak di daerah pedesaan 985 km dari Tokyo di Kyushu.

Gunung ini telah meletus dalam skala yang lebih kecil sejak 1 Maret 2018.

Pada saat itu, hanya akses ke puncak yang dibatasi. Setelah aktivitas terus meningkat, petugas membatasi akses ke seluruh gunung, dan zona bahaya dapat diperluas pada Kamis sampai radius 3 kilometer dari kawah.

Tayangan televisi menunjukkan asap dan abu menjulang tinggi ke langit, dengan lahar terlihat dari kejauhan. NHK mengatakan kolum asap dan abu telah meningkat sejauh 3.650 meter.

“Gunung telah meletus untuk sementara waktu, tapi ini adalah terkuat,” kata seorang pejabat di Badan Meteorologi.

Gara-gara letusan ini lebih 40 penerbangan di bandara sekitar dibatalkan.

Jepang memiliki 110 gunung berapi aktif dan terus memantau 47 gunung berapi di antaranya sepanjang waktu.

Pada September 2014, 63 orang tewas di Gunung Ontake. Banyaknya korban tewas akibat letusan gunung ini merupakan peristiwa terburuk di negara ini dalam waktu hampir 90 tahun.

Pada Januari lalu, seorang anggota Pasukan Bela Diri tewas ketika batu-batu dari letusan gunung berapi menghantam para pemain ski di sebuah resor pegunungan di Jepang. (asr)