Mobil Tanpa Sopir Uber Tabrak Pejalan Kaki Hingga Meninggal

ErabaruNews – Seorang wanita yang sedang menyeberang jalan ditabrak oleh kendaraan tanpa sopir milik Uber. Korban kemudian meninggal dunia karena luka serius di sebuah rumah sakit di Tempe, Arizona, pada 19 Maret 2018.

Menurut Bloomberg Technology, kendaraan otonom (AV) itu merupakan bagian dari program uji coba internasional dari Uber. Mobil itu memiliki pengemudi manusia di belakang stir kemudi yang dioperasikan secara otomatis.

Wanita tersebut dilaporkan menyeberang bukan pada tempat yang ada tanda penyeberangan penyeberangan. Baik kecerdasan buatan maupun sopir manusia, dinilai akan sulit mengidentifikasi bahaya dalam kondisi tersebut.

Detail kronologis kecelakaan itu masih diselidiki.

“Uber sedang membantu, dan ini masih merupakan penyelidikan aktif,” kata Liliana Duran, juru bicara polisi Tempe.

Uber mengumumkan akan menangguhkan semua pengujian di area Phoenix. Serta beberapa wilayah terkait lainnya, seperti di Pittsburgh, San Francisco, dan Toronto.

“Turut berduka cita untuk keluarga korban,” kata juru bicara Uber di Twitter. “Kami sepenuhnya akan bekerja sama dengan pemerintah daerah dalam penyelidikan insiden ini.”

Leo99 membalas di Twitter, “Memahami apa yang terjadi? Teknologi Anda tidak aman, dan orang yang tidak bersalah sudah mati. Itulah yang terjadi. Duh.”

Ini adalah kematian pertama yang dilaporkan disebabkan oleh AV, setelah jutaan mil pengujian. Waymo, perusahaan AV milik Alfabet, mengklaim dalam sebuah artikel Forbes pada tanggal 2 Maret 2018.

Waymo telah melakukan pengujian sejauh 5 juta mil. Uber mengklaim telah menguji AV-nya melebihi 2 juta mil berkendara di jalan raya.

Sebelum kecelakaan Uber, Waymo punya rencana untuk meluncurkan armada taksi AV sendiri di Phoenix.

Menurut Bloomberg, Uber sudah memiliki insiden buruk di masa lalu. Dalam sebuah insiden, Uber AV menerobos lampu merah di San Francisco, ketika beroperasi tanpa ijin.

Dewan Keselamatan Transportasi Nasional (NTSB) mengirim tim penyidik ke Tempe. juru bicara NTSB Eric Weiss mengatakan mereka akan menyelidiki kecelakaan tersebut. (NTD.tv/The Epoch Times/waa)

Video Pilihan Erabaru Chanel :

https://www.youtube.com/watch?v=fTKcu82AtsA&t=47s