Teror Mobil Tabrak Massa Tewaskan Warga Jerman

EpochTimesId – Seorang pria mengendarai mobil van dan menabrakkannya kepada kerumunan orang yang duduk di Jerman. Peristiwa itu terjadi di luar sebuah restoran populer di pusat kota tua Muenster di Jerman barat, Sabtu (7/4/2018).

Aksi teror itu menewaskan sejumlah orang. Polisi setempat mengatakan pelaku kemudian mengakhiri aksinya dengan bunuh diri, seperti di kutip The Epoch Times dari Reuters.

“Ada beberapa yang tewas,” kata juru bicara polisi.

Dia menambahkan bahwa beberapa dari mereka yang terluka berada dalam kondisi kritis. Juru bicara polisi itu mengatakan total ada sekitar 30 orang yang terluka.

https://twitter.com/EUniversee/status/982645082238214144

Sumber keamanan itu menambahkan, “Skenario itu sedemikian rupa (mendadak) sehingga serangan tidak dapat dihindari.”

Media harian Bild melaporkan dalam edisi online bahwa tiga orang tewas dalam insiden itu. Foto-foto menunjukkan di mana polisi telah menutup kawasan di lokasi kejadian.

Polisi mengatakan mereka tidak perlu mencari tersangka lebih lanjut. Sebab, sopir van itu bunuh diri setelah kecelakaan.

“Bahaya sudah berakhir,” kata juru bicara polisi.

Walau demikian, polisi meminta warga menjauhi dan menghindari pusat kota Muenster. Belum jelas apakah ada potensi teror susulan setelah serangan teror mobil ini.

Insiden itu datang satu tahun setelah hari setelah serangan truk di Stockholm. Serangan tahun lalu itu menewaskan lima orang, dan juga membangkitkan kenangan serangan truk pada bulan Desember 2016 di Berlin yang menewaskan 12 orang.

Anis Amri, pencari suaka Tunisia yang gagal bergabung dengan teroris Negara Islam (ISIS), membajak sebuah truk pada 19 Desember 2016. Dia menabrak kerumuman massa dan menewaskan 11 orang, serta melukai puluhan orang lainnya. (Reuters/The Epoch Times/waa)

Video Pilihan Erabaru Chanel :

https://youtu.be/fTKcu82AtsA