Ledakan Lukai Puluhan Penghuni Apartemen di Jerman

EpochTimesId – Sebuah ledakan dari dalam bangunan merobohkan sebuah apartemen di Jerman Barat, Minggu (24/6/2018) waktu setempat. Sedikitnya 25 orang terluka dalam peristiwa tersebut, dalam operasi penyelamatan yang dramatis.

Polisi mengatakan ledakan itu terjadi di sebuah gedung di kawasan Wuppertal. Dari puluhan korban luka, empat orang diantaranya mengalami luka serius. Ledakan itu dilaporkan menghancurkan tiga lantai teratas dari gedung rumah susun.

Polisi Jerman mengatakan, hanya lima korban yang dirawat inap di rumah sakit, termasuk tiga orang dengan luka sangat serius. “Saat ini tidak ada korban lain yang hilang. Semua penghuni terdata dan terselamatkan,” kata polisi dalam sebuah pernyataan.

Api kemudian membakar bangunan di beberapa bagian gedung apartemen. Petugas pemadam kebakaran kesulitan menyemprotkan air menuju lokasi api, karena bagian-bagian bangunan itu terus runtuh.

Empat orang yang terluka parah, termasuk tiga korban kritis dikabarkan sempat tertimbun reruntuhan bangunan. Mereka diselamatkan setelah petugas menggali reruntuhan gedung, dan mengirim mereka dikirim ke rumah sakit, seperti dikutip dari ‘The Guardian’.

Polisi mengatakan mereka belum yakin dengan penyebab pasti ledakan itu.

“Pekerjaan SAR menjadi lebih sulit, karena bangunan itu saat ini dalam bahaya ambruk total,” kata seorang juru bicara polisi yang menjelaskan situasinya, kepada The Independent. “Bagaimana ini terjadi dan apa latar belakangnya, masih benar-benar tidak jelas.”

Anjing pelacak dari tim SAR sempat dikirim ke tempat kejadian untuk mencari jikalau masih ada yang tertimbun reruntuhan. Namun, pemadam kebakaran akhirnya menegaskan bahwa semua orang di dalam gedung telah diselamatkan.

“Sekarang penyelamatan korban manusia telah selesai, kami berusaha menjaga situasi di sekitar gedung tetap stabil,” kata juru bicara pemadam kebakaran, seperti dilansir dari The Independent. (Jack Phillips/The Epoch Times/waa)

Simak juga, Pengakuan Dokter yang Dipaksa Panen Organ Hidup :

https://youtu.be/0x2fRjqhmTA