Trump Serang Obama dengan Foto Anak Pengungsi Tidur di Kandang

EpochTimesId – Presiden Amerika Serikat, Donald Trump mengkritik pendahulunya, mantan Presiden Barack Obama. Trump mengatakan anak-anak imigran gelap diperlakukan dengan tidak manusiawi selama kepemimpinan Obama.

“Obama menempatkan mereka dalam kandang, mereka ‘dibungkus’ (berselimut) dengan (aluminium) foil,” tulis Trump di Twitter pada 23 Juni 2018.

Trump sendiri merujuk pada laporan utama ‘Drudge Report’ yang memberitakan serangkaian foto anak-anak imigran gelap dan pengungsi. Foto itu diambil di fasilitas penampungan imigran pada tahun 2014. Foto-foto itu menunjukkan lusinan anak-anak tidur di lantai mirip kandang ternak. Beberapa anak-anak bahkan tidur dengan berselimutkan aluminium foil yang biasanya digunakan untuk mengemas makanan cepat saji.

“Kami melakukan pekerjaan yang jauh lebih baik (manusiawi), padahal pada saat yang sama mempertahankan perbatasan yang jauh lebih kuat!” Tulis Trump. “Media Mainstream Palsu membenci berita ini.”

Trump mengirim pesan tiga hari setelah menandatangani perintah eksekutif pada 20 Juni 2018. Dia mengeluarkan instruksi presiden untuk mengatasi masalah pemisahan keluarga imigran ilegal di perbatasan.

Di antara instruksi itu, ada juga perintah untuk Jaksa Agung AS, Jeff Sessions agar mengajukan permohonan hukum untuk mengubah ‘Perjanjian Penyelesaian Flores’ yang dikeluarkan pengadilan pada era-Clinton, terkait penegakan hukum yang menyebabkan perpisahan orang tua dan anak-anak. Jaksa Agung Sessions mengajukan permohonan hukum ke pengadilan pada 21 Juni 2018.

Artikel yang dirujuk Trump menggambarkan Pusat Penampungan Bea Cukai dan Perlindungan Perbatasan di Nogales, di Negara Bagian Arizona ketika terjadi krisis imigrasi pada tahun 2014. Ketika itu, lebih dari 40.000 anak dari Amerika Selatan dan Tengah datang ke Amerika Serikat secara ilegal.

Ini bukan pertama kalinya Trump mereferensikan foto-foto itu. Pada 29 Mei lalu, ketika media utama mulai menggoreng berita pemisahan keluarga, Trump menunjukkan beberapa tokoh media terkemuka yang membagikan foto tahun 2014. Para tokoh media itu mengatakan bahwa itu adalah hasil dari kebijakan pemerintahan Trump.

Pemimpin Redaksi Majalah New York Times, Jake Silverstein, penulis pidato Jon Favreau era Obama, dan reporter CNN, Hadas Gold, berbagi foto tersebut. Sebelum mereka akhirnya mengetahui, bahwa foto-foto itu berasal dari pemerintahan Obama.

“Demokrat keliru men-tweet gambar 2014 dari masa pemerintahan Obama yang menunjukkan anak-anak dari Perbatasan di kandang baja,” tulis Trump pada saat itu. “Mereka mengira itu adalah foto terbaru untuk membuat kita terlihat buruk, tetapi (itu) menjadi bumerang.” (Ivan Pentchoukov/The Epoch Times/waa)

Simak juga, Pengakuan Dokter yang Dipaksa Panen Organ Hidup :

https://youtu.be/0x2fRjqhmTA