Seorang Siswi di Uganda Berusia 13 Tahun Melahirkan Bayi Saat Ujian

Sorang siswi sekolah dasar di Uganda dilaporkan melahirkan selama ujian matematika, setelah dibujuk untuk berhubungan badan selama penguncian karena Covid.

Gadis remaja berusia 13 tahun itu dilaporkan melahirkan di SD St Balikuddembe di Buwama, Uganda.

Kepala sekolah Godfrey Ssemanda mengatakan gadis itu melahirkan saat ujian matematika, menurut laporan media lokal.

Dia mengatakan kepada Daily Monitor: “Setelah 20 menit, dia memberi tahu pengawas yang mana adalah rekan kerja saya dan gadis itu dibawa ke pusat medis terdekat.”

Hebatnya, satu jam setelah dibawa ke rumah sakit, gadis itu kembali ke mejanya untuk menyelesaikan ujiannya.

Dia dilaporkan diberi tambahan waktu 45 menit untuk menyelesaikannya.

Gadis itu berkata bahwa dia bertekad untuk menyelesaikan ujiannya.

“Ketika saya merasakan sakitnya melakukan persalinan, saya merasa dunia akan berakhir, tetapi saya yakin bahwa Tuhan menyertai saya dan saya juga tidak akan melewatkan satu ujian pun,” kata gadis itu kepada NTV “Saya senang ini bisa terlewati.”

“Setelah menyelesaikan ujiannya, dia diizinkan untuk kembali ke klinik dan merawat bayinya. Dia juga bisa mengerjakan makalah studi sosialnya di sore hari,” kata Ssemanda.

Perawat Goreth Mirembe mengatakan tidak ada masalah apa pun yang terjadi selama persalinan yang berlangsung selama 20 menit itu.

“Dia sangat beruntung karna dia tidak mengalami komplikasi apapun. ibu serta bayinya baik-baik saja,” kata Mirembe kepada NTV.

Orangtua siswi itu mengatakan dia hamil selama penguncian Covid di Uganda tahun lalu.

“Dia dibujuk untuk melakukan hubungan suami-istri selama penguncian Covid-19 oleh seorang anak laki-laki tertentu karena mereka tidak pergi ke sekolah,” kata orangtuanya.

Di bawah kondisi khusus untuk siswa hamil, Dewan Ujian Nasional Uganda memberi mereka tambahan waktu 40 menit untuk menyelesaikan ujian mereka.

Ketika sekolah kembali setelah penguncian dilonggarkan, Pemerintah Uganda mengumumkan bahwa siswa yang hamil masih dapat mengikuti ujian akhir mereka. (lidya/yn)

Sumber: TheSun

Video Rekomendasi: