Seorang Remaja Inggris Melompat ke Laut untuk Menyelamatkan 10 Anak yang Tenggelam, Dia Sendiri Tewas

Fu Yuanxi

Insiden  tenggelam  terjadi sekitar pukul 15.30 pada (26/7/2021) waktu setempat. Saat itu 10 anak-anak hanyut terbawa arus deras saat bermain di Poole Harbour,  selatan Inggris. Callum Osborne-Ward yang berusia 18 tahun melihat situasi kritis itu.  Ia segera melompat ke laut untuk menyelamatkan mereka.

Akhirnya 10 anak-anak semuanya diselamatkan ke darat . Tiga dari mereka dikirim ke rumah sakit untuk perawatan. Sisanya tidak bermasalah serius. Tapi Callum, sang pahlawan penyelamat, hilang dalam insiden itu.

Polisi setempat segera menghubungi Coast Guard dan mengirimkan sekoci, helikopter, pemilik perahu lokal dan jet ski untuk melakukan pencarian besar-besaran di udara dan di laut. Polisi setempat menilai, bahwa Callum mungkin kurang beruntung, tetapi tidak menutup kemungkinan dia hanyut di suatu tempat oleh arus dan dan tersesat.

Polisi mengaku belum bisa memastikan apakah Callum masih berada di air atau hilang di darat.Mereka akan memperluas jangkauan pencarian serta mengumumkan informasi dan ciri-ciri penampilan Callum, dengan harapan masyarakat bisa memberikan petunjuk yang relevan. 

Sayangnya, setelah beberapa hari pencarian yang sulit, tubuh Callum ditemukan di dekat Lake Pier di Poole Harbor sekitar pukul 06:20 waktu setempat pada 31 Juli, kurang dari 1,6 meter dari tempat dia menghilang.

Hal ini membuat keluarga Callum merasa sedih. Pihak keluarga menyebut Callum sebagai “pahlawan tanpa pamrih”, dan masyarakat setempat menyerukan didirikannya tugu peringatan untuknya.

Ada beberapa insiden di pelabuhan di Poole Harbour. Perairan di mana kecelakaan terjadi, juga mengalami insiden serupa belum lama ini. Dua saudara perempuan, 9 dan 13 tahun, juga tersapu ke perairan yang lebih dalam oleh arus yang deras. Untungnya, mereka akhirnya diselamatkan.

Penjaga pantai setempat memperingatkan orang-orang untuk tidak berada di  perairan tanpa mengetahui kondisinya. (hui)