Gerombolan Serigala Kabur, Kebun Binatang di Prancis Langsung Ditutup

ETIndonesia- Pihak berwenang Prancis menutup sebuah kebun binatang setelah gerombolan serigala yang berjumlah sembilan ekor kabur dari kandang saat jam berkunjung.

Dikutip dari RTÉ , Jumat (24/12/2021) para pejabat mengonfirmasi insiden itu terjadi akhir pekan lalu di kebun binatang Trois Vallees di Montredon-Labessonnie di wilayah Tarn.

Pejabat setempat Fabien Chollet mengatakan tidak ada pengunjung yang terluka tetapi empat serigala ditembak mati oleh petugas dan lima lainnya berhasil dibius di tempat kejadian,

“Tidak banyak orang di kebun binatang pada saat itu dan tidak ada publik yang berada dalam bahaya,” katanya.

Namun dikarenakan masalah keamanan, kebun binatang tersebut perlu ditutup sampai persoalan selesai.

Pemilik kebun binatang Sauveur Ferrara mengatakan serigala,yang baru tiba di atraksi, melarikan diri setelah menghancurkan fasilitas keamanan. Akan tetapi, para serigala yang kabur tidak berhasil keluar dari kebun binatang.

“Akibat perilaku abnormal dan berbahaya dari beberapa dari mereka, empat serigala dengan sedih ditembak mati oleh petugas taman,” tambahnya. Ia menekankan seluruh pengunjung langsung dievakuasi dari lokasi.

Pada Oktober 2020, kebun binatang itu diperintahkan ditutup karena tindakan keamanan tetapi kemudian dicabut oleh pengadilan.

Halaman media sosialnya mengatakan pihaknya berencana untuk membuka kembali pada pertengahan bulan depan. (asr)