Supermarket Giant di Malaysia Akan Menutup 5 Ritelnya Mulai Awal November

Epochtimes.id- Tak hanya toko-toko ritel Indonesia yang berguguran seperti Matahari Departemen Store dengan menutup sebagian ritelnya, Lotus dan Debenhams, kini giliran Giant Supermarket di Malaysia melakukan hal serupa.

Salah satu perusahaan ritel raksasa di Malaysia ini, mengumumkan sekitar lima cabangnya akan ditutup mulai 5 November tahun ini.

Menurut harian The Sun Daily, lima tempat melibatkan cabang di Sri Manjung (Perak), Sungai Petani (Kedah), Pusat Kota Shah Alam (Selangor), Giant Selayang Lama (Selangor), Giant Sibu (Sarawak).

Axis Reit

CGH Retail (Malaysia) Sdn Bhd, pemilik dan pengelola Giant Supermarket telah mengkonfirmasi hal ini melalui situs mereka pada 26 Oktobe 2017.

Perusahaan telah mengungkapkan, motif penutupnya adalah untuk meningkatkan produksi dan efisiensi perusahaan.

CGH Retail, pemilik Cold Storage, Mercato and Jasons Food Hall mengumumkan bahwa tempat Giant di Bercham, Perak, akan dipindahkan ke lokasi baru di mana ukuran tempat lebih besar dari bangunan lama.

Selain itu, Cold Storage di Kuala Lumpur City Center (KLCC) akan diberi nafas baru dengan konsep terbaru.

Kabar ini mendadak viral di kalangan pengguna media sosial di Malaysia.

Pegiat medsos menganggap ini karena kerugian besar yang dihadapi oleh Giant, terutama di Sri Manjung, Perak, Malaysia. (asr)

Sumber : erabaru.com.my