Kini Komunis Tiongkok Melaporkan Kasus Virus Carrier Tanpa Gejala Setelah Awalnya Menolak

Nicole Hao – The Epochtimes

Komisi Kesehatan Nasional Tiongkok mengakui pembawa virus tanpa gejala dapat menginfeksi orang lain dan menyebabkan wabah.

“Selama penyelidikan epidemiologis, kami menemukan pembawa virus tanpa gejala menyebabkan kluster infeksi,” kata Komisi Kesehatan Nasional Tiongkok dalam artikel tanggal 31 Maret di situs webnya mengenai virus Komunis Tiongkok, yang umumnya dikenal sebagai jenis Coronavirus baru.

Pembawa virus Komunis Tiongkok tanpa gejala tidak menunjukkan gejala seperti demam, batuk, dan sakit tenggorokan, meskipun hasil uji adalah positif selama pengujian asam nukleat.

Ada 1.541 pembawa virus tanpa gejala di Tiongkok pada tanggal 30 Maret, menurut Komisi Kesehatan Nasional Tiongkok. Tetapi komentator Tiongkok menyatakan bahwa jumlah sebenarnya dapat jauh lebih besar.

Dalam artikel tersebut, Komisi Kesehatan Nasional Tiongkok mengakui adalah sulit untuk mengenali pembawa virus tanpa gejala, karena pembawa virus tanpa gejala tidak merasa sakit. Pembawa virus tanpa gejala tidak dideteksi dengan mudah melalui uji asam nukleat atau uji darah saja, demikian Komisi Kesehatan Nasional Tiongkok menambahkan.

Saat ini, pembawa virus tanpa gejala ditemukan setelah diuji — biasanya karena pembawa virus tanpa gejala telah melakukan kontak dekat dengan pasien yang didiagnosis. Mereka terpapar dengan pasien didiagnosis, atau baru-baru ini melakukan perjalanan ke Provinsi Hubei atau negara di mana wabah itu adalah parah, kata Komisi Kesehatan Nasional Tiongkok.

Pihak berwenang kesehatan Tiongkok belum melakukan pengujian skala besar, jadi “ada pembawa virus tanpa gejala di masyarakat yang sulit untuk kita temukan.”

Chang Jile, direktur biro pencegahan dan pengendalian penyakit di Komisi Kesehatan Nasional Tiongkok, mengatakan selama konferensi pers tanggal 31 Maret, di Wuhan bahwa pihak berwenang akan melaporkan pembawa virus tanpa gejala baru dan perkembangan infeksi sebelumnya.

Chang Jile menambahkan bahwa pihak berwenang berencana untuk mengambil sampel dari daerah wabah yang parah, menyelidiki pembawa virus tanpa gejala, dan menganalisis epidemiologi.

 Jumlah yang Sebenarnya

Rezim Komunis Tiongkok sebelumnya tidak menghitung pembawa virus tanpa gejala ke dalam jumlah total infeksi. Juga tidak menghitung pasien yang menunjukkan gejala atau kerusakan paru yang konsisten dengan virus baru tersebut, tetapi dinyatakan negatif selama pengujian asam nukleat.

Tang Jingyuan, komentator Tiongkok yang berbasis di Amerika Serikat,  mengatakan pengumuman Komisi Kesehatan Nasional Tiongkok yang baru kemungkinan karena rezim komunis Tiongkok menyadari, rezim Tiongkok tidak dapat lagi mengabaikan kasus semacam itu dan berisiko wabah besar lainnya.

Tang Jingyuan mengatakan, sementara angka resmi kemungkinan tidak dilaporkan, ia dapat memperkirakan bahwa ada setidaknya 100.000 pembawa virus tanpa gejala di Tiongkok.

Beijing secara resmi melaporkan bahwa ada lebih dari 82.000 orang terinfeksi dengan virus  Komunis Tiongkok di Tiongkok.

Wu Tangchun, seorang ahli kesehatan masyarakat di Universitas Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Huazhong di Wuhan, memimpin sebuah penelitian baru, saat ini dalam pracetak dan belum ditinjau oleh rekan-rekan, yang memeriksa kasus-kasus di Wuhan.

“Menurut perkiraan kami yang paling konservatif, setidaknya 59 persen orang yang terinfeksi keluar dan tanpa diuji dan berpotensi menularkan orang  lain,” kata Wu Tangchun kepada majalah Nature dalam sebuah wawancara. Sebagian besar kasus yang tidak dilaporkan adalah orang-orang dengan gejala ringan atau tanpa gejala, penulis penelitian menyimpulkan.

Menurut perkiraan, angka resmi hanya mewakili kasus yang terdeteksi, atau hanya 41 persen dari semua kasus infeksi, atau sekitar 200.000 kasus infeksi. Dan, sebanyak 118.000 orang adalah pembawa virus tanpa gejala.

Tang Jingyuan mengatakan, rezim Komunis Tiongkok tiba-tiba memutuskan untuk melaporkan pembawa virus tanpa gejala karena wabah lain dapat menyebabkan krisis lain.

Beijing ingin melaporkan tidak ada lagi infeksi virus di dalam negeri “untuk mendorong semua bisnis kembali berproduksi.. tetapi kini, dikhawatirkan orang-orang percaya pada angka yang dikeluarkan oleh pejabat dan tidak akan mengambil tindakan pencegahan kesehatan, yang akan menyebabkan wabah skala-besar,” kata Tang Jingyuan. (Vivi)


FOTO : Seorang staf medis ambulans menyemprotkan disinfektan pada rekannya setelah mereka mengirim seorang pasien, yang baru saja sembuh dari Virus Komunis Tiongkok, di Rumah Sakit Palang Merah Wuhan di Wuhan, Tiongkok pada 30 Maret 2020. (HECTOR RETAMAL / AFP via Getty Images)

https://www.youtube.com/watch?v=cvot01SB6oM