oleh Chen Juncun
Seorang gadis kecil bernama Lily Kwan pada Selasa (20/07/2021) pagi hari, membawa anjing jenis Yorkshire Terrier yang bernama Macy yang berusia 6 tahun berjalan-jalan di sekitar rumah.
Di tengah jalan, seekor anjing serigala berlari mendekati mereka, membuat Lily Kwan takut kalau-kalau dirinya digigit anjing serigala sebagaimana dalam cerita di Facebook yang masih teringat. Karena itu ia langsung lari dan berteriak dengan panik. Dalam keadaan itu tanpa sengaja tali ditangan yang mengikat puppy kesayangannya terlepas.
Rekaman gambar dari monitor cctv tetangga menunjukkan bahwa Lily berlari di atas trotoar menuju rumah tetangga dekatnya, dan menekan bel pintu untuk meminta bantuan. Tetapi tidak ada yang membukakan pintu. Tetapi Macy mencoba untuk melindunginya dengan terus berkelahi dengan anjing serigala coyote itu, sampai beberapa kali mengalami gigitan.
Kepada Canadian Television Company (CTV) Lily Kwan mengatakan : “Dia adalah seekor anjing kecil yang sangat berani dan saya sangat mencintainya. Tadi saya berpikir bahwa anjing yang bertubuh kecil ini dapat melindungi manusia yang badannya lebih besar dengan mencoba untuk melawan anjing serigala yang tubuhnya juga lebih besar”.
Setelah kejadian ini, ibunda dari Lily Kwan hendak keluar rumah menuju tempat kerja. Dia tidak merasa terkejut dengan upaya Macy melindungi putrinya.
“Anjing kecil saya ini dapat melakukan apa saja untuk keluarga kami, jadi saya sebenarnya tidak terkejut dengan caranya melakukan hal itu”, katanya.
Dalam insiden ini, tubuh Macy mendapat sekitar 8 luka gigitan yang cukup lebar dari anjing serigala itu, sehingga harus dibawa ke dokter hewan untuk memperoleh perawatan. Namun, salah satu lukanya yang mengalami peradangan menyebabkan puppy demam, karena itu dia dipindahkan ke unit perawatan intensif.
Meski demikian, dokter dan keluarga yakin bahwa Macy bisa pulih sepenuhnya.
Saat ini, Lily Kwan bersama keluarganya sedang melakukan penggalangan dana untuk membantu membiayai pengobatan si puppy pemberani tersebut melalui situs GoFundMe. (SIN)