Presiden Universitas Hong Kong Mengundurkan Diri karena Tekanan Politik, Kendali dari Beijing

Setahun setelah mengumumkan pengunduran dirinya, Peter Mathieson baru-baru ini meninggalkan Hong Kong University (HKU). Pengunduran diri Mathieson terjadi dua tahun lebih awal dari akhir kontraknya pada 2019. Keputusannya terutama dipengaruhi oleh tekanan politik yang terus meningkat dari Beijing.

Bukan universitas atau standar yang membuatnya melepaskan jabatannya, karena sekolah tersebut telah mendapatkan banyak prestise selama tahun-tahun sebelumnya di bawah arahannya.

Mathieson mengatakan dalam sebuah wawancara bahwa kepergiannya yang lebih awal dari kantor adalah karena ketua dewan universitas, Li Kwok Cheung, dan tekanan yang “datang dari semua penjuru.”

Penindasan Berbicara

Orang bisa memberikan pendapat mereka di HKU, Mathieson berkata, tetapi seharusnya dia yang memiliki ucapan terakhir dan melakukan apa yang terbaik untuk universitas. Namun, terlepas dari posisinya, tekanan “dikendalikan dari jarak jauh” dari para pendukungnya menjadi tak tertahankan.

Meskipun Mathieson adalah kepala universitas tersebut di tingkat manajemen senior, dia hanya diakui sebagai “suara minoritas” di HKU.

“Saya tidak dapat menyuarakan pendapat saya di dewan pemerintahan universitas tersebut, dimana telah muncul situasi yang rumit. Saya berharap para pejabat tidak terlalu mempolitisasi pendidikan tinggi Hong Kong “, Mathieson mengatakan.

Nilai-nilai yang bertentangan

Biasanya, Hong Kong mengizinkan institusi pendidikan mereka memiliki tingkat kebebasan akademik dan otonomi tertentu. Prinsip yang berkaitan dengan kebebasan ini dapat dianggap sebagai kebebasan berbicara menyampaikan pendapat.

universitas Hongkong
Mahasiswa Hong Kong berdemonstrasi pada tahun 2014. (Image: By 湯惠芸 [Public domain], via Wikimedia Commons)

Menurut para kritikus, HKU telah bertentangan dengan kebebasan akademik dan otonomi.

Pada tahun 2015, ketika Li Kwok-Cheung, yang merupakan ketua dewan HKU dan anggota Dewan Eksekutif Wilayah Administratif Khusus Hong Kong, juga ditunjuk untuk memimpin badan pengurus HKU, para siswa mengadakan sejumlah demonstrasi menentang keputusan tersebut.

Akibatnya, demonstrasi mahasiswa dan tindakan mereka dianggap sebagai “peraturan massa,” dan diberlakukan bahwa mereka yang terlibat dalam demonstrasi harus dikeluarkan dari sekolah.

Panggilan untuk resolusi

HKU, seperti kebanyakan universitas-universitas, terbentang tipis antara menjunjung kebebasan akademis dan otonomi, dengan memenuhi kewajibannya terhadap “tangan” yang memberi makan keuangannya

Beijing dikenal karena menjadi penentang terbesar untuk kebebasan berbicara, hak asasi manusia atau bentuk otonomi sipil lainnya.

Namun, Beijing juga merupakan sumber pendanaan utama bagi Universitas Hong Kong.

Dalam pesannya untuk HKU, Mathison mengatakan bahwa dia berharap setelah kepergiannya, universitas tersebut tetap mempertahankan posisi internasionalnya.

“Sementara bekerja sama dengan Tiongkok, HKU juga harus menjaga kemampuan untuk terhubung dengan negara-negara lain di dunia, karena hubungan internasional antar universitas menggambarkan saling menghormati dan kerjasama satu sama lain.” (VisionTimes/ran)

ErabaruNews