Home Blog Page 31

Perdana Menteri Fiji Memerintahkan Polisi Tiongkok Meninggalkan Fiji Demi Menegakkan Demokrasi

oleh Chen Ting

Perdana Menteri Fiji Sitiveni Rabuka telah memerintahkan petugas polisi dari Tiongkok yang berada di negaranya untuk segera meninggalkan Fiji, karena dikhawatirkan dengan semakin besarnya pengaruh Partai Komunis Tiongkok, potensi yang melemahkan lembaga-lembaga demokrasi di kawasan Pasifik akan semakin besar.

Dalam sebuah wawancara dengan Australian Broadcasting Corporation (ABC) pada  Kamis (28 Maret) Rabuka mengatakan : “Petugas polisi (Partai Komunis Tiongkok) yang bekerja di markas kami telah dipulangkan. Kami telah mempertimbangkan masalah ini, dan kami berpendapat bahwa tidak perlu menempatkan petugas polisi (Partai Komunis Tiongkok) ) di Fiji”.

Berdasarkan nota kesepahaman yang ditandatangani antara Pasukan Keamanan Fiji dengan Kementerian Keamanan Publik Tiongkok pada  2011, petugas polisi Tiongkok mulai ditempatkan di Fiji.

Sebelumnya, Rabuka juga mempertanyakan perjanjian tersebut yang ditandatangani oleh pihak polisi Fiji dengan Beijing. Dia mengatakan pada saat itu : “Saya tidak tahu bagaimana ini bisa terjadi dan saya merasa sangat tidak nyaman karena adanya sistem hukum, kepolisian dan metode investigasi yang berbeda antar kedua negara”.

Setelah Rabuka terpilih pada  Desember 2022, ia membatalkan perjanjian tersebut. Dia juga meminta Australia untuk memberikan lebih banyak dukungan polisi dan keamanan kepada Fiji. 

Awal bulan ini, dalam wawancara eksklusif dengan “60 Minutes”, Rabuka mengatakan bahwa dia cenderung bekerja sama dengan polisi Australia karena dia khawatir dengan beberapa praktik yang dilakukan oleh Partai Komunis Tiongkok. Ia juga memperingatkan bahwa “pengaruh yang tidak semestinya” dari Tiongkok selain dapat menyebabkan ketidakstabilan di kawasan Pasifik Selatan, juga berpotensi “merusak beberapa hubungan yang sejak semula sudah stabil”.

Rabuka mengatakan, pemerintahan Fiji sebelumnya sempat tergoda dengan janji-janji Partai Komunis Tiongkok, namun ia sendiri lebih berhati-hati terhadap usulan Beijing. 

“Saya memahami Australia dan Amerika Serikat, namun saya tidak sepenuhnya memahami agenda Tiongkok”, katanya.

Selama setahun terakhir, Fiji berupaya menjalin hubungan yang lebih erat dengan Australia, Amerika Serikat, dan Prancis, sehingga membalikkan kebijakan pro-Beijing yang diusung mantan pemimpin Frank Bainimarama.

Dalam beberapa tahun terakhir, Partai Komunis Tiongkok terus memperluas kerja sama ekonomi dan perdagangan, pembangunan infrastruktur, dan kepolisian dengan negara-negara di Pasifik Selatan. Pengaruh Partai Komunis Tiongkok yang semakin besar telah menjadi topik kontroversial di arena politik negara-negara Pasifik.

Untuk melawan ekspansi PKT, Amerika Serikat juga memperkuat diplomasinya di kawasan Pasifik. Pada  Februari 2022, Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken mengunjungi Fiji, yang merupakan kunjungan pertama diplomat senior AS ke negara Pasifik ini dalam 36 tahun terakhir. (sin)

2 Jenazah Ditemukan dari Jembatan Ambruk di Baltimore, Seorang Pengemudi Uber Menyadari ‘Selangkah Lagi’ dari Bencana

NTD

Jembatan Baltimore di Maryland, Amerika Serikat dihantam oleh kapal kargo pada 26 Maret dini hari, dan para pekerja dari konstruksi sedang mengerjakan jembatan pada saat itu, sebanyak delapan pekerja jatuh ke sungai dan dua orang berhasil diselamatkan pada hari yang sama. Tim pencarian dan penyelamatan dilanjutkan pagi hari di tengah suhu yang rendah dan hujan. Pihak berwenang mengumumkan pada 27 Maret malam bahwa jenazah kedua korban ditemukan di dalam kendaraan barang ringan yang jatuh ke dalam air sedalam sekitar 7,6 meter 

Laporan NBC menyebutkan bahwa kedua korban diidentifikasi sebagai Dorlian Ronial Castillo Cabrera, 26 tahun, dari Guatemala, dan Alejandro Hernandez Fuentes, 35 tahun, dari Meksiko.

Empat pekerja lainnya masih belum ditemukan, termasuk para pekerja migran dari El Salvador dan Honduras. Pada saat kejadian, mereka sedang memperbaiki jalan berlubang dan struktur batu di jembatan Francis Scott Key.

Central News Agency (CNA) Taiwan melaporkan bahwa Polisi Negara Bagian Maryland Roland L. Butler Jr. mengatakan kepada media bahwa operasi pencarian dan penyelamatan pada  27 Maret hingga pukul 16:00, petugas SAR telah berubah dari pencarian dan penyelamatan menjadi penyelamatan, ada banyak puing-puing dan beton di bawah sungai yang disebabkan oleh jembatan yang ambruk, sehingga sulit untuk memastikan keselamatan petugas SAR. Menurut sistem sonar, kendaraan yang jatuh dari jembatan ke dalam sungai mungkin terjebak di reruntuhan jembatan.

Pihak berwenang memasang penghalang jalanan di  sekitar kecelakaan untuk mengontrol akses, dan sejumlah besar media AS dibatasi untuk mengambil gambar dari jauh. Terlepas dari konferensi pers di pagi hari, para pejabat tidak menjelaskan perkembangannya kepada media lagi hingga sekitar pukul 6 sore. Pada pukul 13.00, media mengerumuni seorang pejabat dan bertanya kapan akan ada berita, tetapi pejabat tersebut hanya bisa menjawab “nanti malam” sebagai respon atas ketidakpuasan para wartawan.

Berbagai media masuk ke rumah-rumah terdekat dan menyewa di sekitar lokasi untuk mendapatkan tangkapan gambar atau Video yang lebih jelas. Namun, karena kondisi cuaca yang buruk pada 28 Maret, dengan hujan deras yang tak henti-hentinya dan selimut kabut, hampir tidak mungkin untuk merekam operasi SAR dari kejauhan.

Gubernur Maryland Wes Moore mengatakan kepada media pada  26 Maret bahwa sesaat sebelum kapal barang tersebut menabrak jembatan, sebuah sinyal marabahaya dikirim melalui panggilan radio, dan para petugas bergegas untuk menghentikan kendaraan tersebut agar tidak masuk ke jembatan, sehingga menyelamatkan beberapa nyawa.

Dewan Keselamatan Transportasi Nasional (National Transportation Safety Board) mengatakan pada 26 Maret telah menaiki kapal untuk mendapatkan kotak hitam, dengan harapan dapat membantu menentukan penyebab kecelakaan.

Pengemudi Uber:  Selangkah Lagi dari Bencana

Sopir Uber, Gayle Fairman, mengatakan kepada stasiun berita lokal Baltimore WBAL-TV 11 bahwa dia menerima telepon pada 26 Maret pukul 1:16 pagi dan pergi menjemput penumpang. Penumpang terlambat naik mobil beberapa menit. Ketika mereka mendekati Key dan akan melintasi jembatan, dia dihentikan oleh polisi dan mengetahui bahwa jembatan itu runtuh.

Fairman mengatakan dia masih terguncang namun bersyukur. Dia yakin dia dan penumpangnya tinggal selangkah lagi dari bencana, dan jika penumpangnya tidak keluar terlambat kemudian untuk naik mobilnya, mereka mungkin sudah berada di jembatan ketika jembatan itu ambruk.

Gubernur Moore menyatakan pada konferensi pers malam bahwa pekerjaan sekitar 8.000 pekerja pelabuhan akan terpengaruh oleh ambruknya jembatan. Dia menelepon Presiden Joe Biden lagi hari ini dan mengajukan permohonan dana bantuan darurat dari pemerintah federal.

Media AS melaporkan bahwa di antara empat pekerja yang masih hilang, Maynor Suazo Sandoval berasal dari Honduras dan Miguel Luna berasal dari El Salvador.

Stasiun televisi Amerika berbahasa Spanyol Telemundo melaporkan bahwa saudara perempuan Sandoval, Norma, berkata, “Dia bekerja keras setiap hari hanya untuk membuat keluarganya menjalani kehidupan yang lebih baik, dan dia selalu mencari cara untuk menghasilkan uang untuk menghidupi keluarganya. NBC melaporkan bahwa Sandoval memiliki seorang putra berusia 18 tahun dan seorang putri berusia 6 tahun.

Istri Miguel Luna, María del Carmen Castellón, mengatakan kepada World TV bahwa dia dan keluarganya telah menunggu kabar tentang suaminya dan merasa sangat sedih.

CASA, sebuah organisasi nirlaba di Baltimore yang khusus melayani imigran, mengonfirmasi kepada NBC bahwa Sandoval dan Migue; Luna sama-sama anggota organisasi tersebut dan mereka berimigrasi ke Amerika Serikat sekitar 19 tahun lalu. (hui)

Petugas Pemadam Kebakaran Menyelamatkan Anjing yang Terjebak Velg Ban

EtIndonesia. Dalam wujud semangat komunitas dan tindakan cepat yang mengharukan, Franklinville Volunteer Fire Company (FVFC) datang menyelamatkan seekor anjing berbulu kesayangan, Daisy, yang berada dalam situasi sulit – secara harfiah.

Kisah ini dimulai ketika Daisy, anggota komunitas Franklinville yang disayangi, entah bagaimana awalnya dia memasukkan kepalanya ke dalam velg ban di rumahnya.

Letnan Brandon Volpe mengatakan kepada The Philadelphia Inquirer bahwa para kru pertama kali menggunakan sabun cuci piring dan air tetapi tidak dapat membebaskan anjing tersebut, yang “sangat terjebak di sana.”

Mereka kemudian mencoba minyak sayur dan ketika tidak berhasil, mereka membungkus lehernya dengan plastik, berharap minyak dan sabun akan membuatnya cukup licin sehingga dia bisa meluncur ke bawah.

Ketika semuanya gagal, Volpe ingat dia punya pemotong plasma di rumah. Pemotong itu dia gunakan untuk memotong baja dan logam, jadi dia tahu velg ban tidak akan bisa menandingi mesin tersebut.

Para kru dengan hati-hati memasukkan Daisy ke dalam truk pemadam kebakaran dan berangkat ke garasi Volpe, di mana mereka dengan terampil dan berhasil memotong vleg , membebaskan Daisy dari kurungannya.

Dalam sebuah pernyataan di media sosial, departemen tersebut mengungkapkan rasa terima kasih mereka kepada semua orang yang terlibat dalam keberhasilan misi penyelamatan, menekankan komitmen teguh yang mereka berikan pada setiap panggilan bantuan.

“Ini adalah dedikasi dan komitmen yang dapat Anda harapkan dari FVFC setiap kali kami menanggapi panggilan. Kami berterima kasih kepada semua orang yang merespons hari ini untuk membantu Daisy,” kata departemen tersebut. (yn)

Sumber: sunnyskyz

Petaka Runtuhnya Jembatan Baltimore : Apa yang Kita Ketahui Sejauh Ini

Oleh Lawrence Wilson, Jackson Richman, Jacob Burg, Joseph Lord, Andrew Moran, Madalina Vasiliu

Sebuah kapal kontainer menabrak Jembatan Francis Scott Key di Baltimore, Maryland, Amerika Serikat, meruntuhkan sebagian besar struktur sepanjang 1,6 mil dan menceburkan sebanyak 12 kendaraan dan 20 orang ke dalam air dingin di Sungai Patapsco  26 Maret pada pukul 1:28 dini hari. 

Setidaknya dua orang  berhasil diselamatkan. Satu orang menolak perawatan medis dan yang lainnya dibawa ke rumah sakit dalam kondisi kritis.

Gubernur Maryland Wes Moore mengumumkan keadaan darurat.

Ia kepada para wartawan sekitar pukul 10.00 menuturkan, dirinya menyadari bahwa banyak dari kita yang terluka dan cemas saat ini. 

Dirinya ingin memperjelas, kami masih menyelidiki apa yang terjadi, tetapi temuan awal kami mengarah pada sebuah kecelakaan, kami belum melihat bukti yang dapat dipercaya tentang serangan teroris.”

 Agen khusus FBI yang bertanggung jawab atas kantor Baltimore, William DelBagno, kepada para wartawan  mengatakan, Tidak ada informasi spesifik atau kredibel yang menunjukkan adanya keterkaitan dengan terorisme dalam insiden tersebut. 

Operasi penyelamatan, termasuk penggunaan penyelam dan sonar untuk menemukan kendaraan yang tenggelam, sedang berlangsung.

Panggilan darurat dari kapal komersial yang terlibat mungkin telah menyelamatkan nyawa, menurut Gubernur Maryland Wes Moore, yang mengatakan bahwa panggilan tersebut mendorong para pejabat untuk memperlambat lalu lintas ke jembatan.  Ia juga mengatakan, Orang-orang ini adalah pahlawan, Mereka menyelamatkan nyawa semalam.

Penyebab Belum Dipastikan

Penyebab tabrakan belum diketahui, meskipun beberapa laporan mengindikasikan bahwa kapal kehilangan daya sebelum kejadian.

DALI, kapal berbendera Singapura yang memuat sekitar 4.700 kontainer, muncul dalam video siaran langsung dari anjungan, tampak gelap sekitar satu menit sebelum tabrakan.

Synergy Marine, yang mengoperasikan kapal tersebut, melaporkan bahwa kapal tersebut berada di bawah kendali dua pilot lokal ketika menabrak jembatan. Namun, kapal tersebut “kehilangan tenaga penggerak” saat meninggalkan pelabuhan, dan para kru kapal memberitahukan kepada para pejabat Maryland bahwa mereka tidak lagi memegang kendali atas kapal tersebut, demikian menurut laporan ABC News, yang mengutip laporan intelijen AS yang dirahasiakan.

Seluruh 22 awak kapal berhasil ditemukan dan tidak mengalami cedera, bersama dengan dua pilot lokal, menurut pernyataan dari Synergy Marine.

Kapal tersebut dimiliki oleh Grace Ocean Ptd Ltd, yang pada dasarnya dimiliki oleh sebuah grup yang berbasis di Hong Kong. Kapal tersebut disewa oleh perusahaan pelayaran Denmark, Maersk.

Maersk kepada The Epoch Times berkata ; Kami merasa ngeri dengan apa yang telah terjadi di Baltimore, dan doa kami bersama semua yang terkena dampaknya.”

Walikota Baltimore, Brandon Scott, mengeluarkan permintaan agar media berhenti menayangkan video runtuhnya jembatan tersebut. Ia menuturkan, akan menjadi orang pertama yang meminta CNN dan semua orang untuk berhenti menayangkan video tersebut, dalam sebuah panggilan kepada jaringan berita kabel tersebut. 

Ia juga menambahkan, Tidak seorang pun perlu melihat kemungkinan anggota keluarga mereka dan terluka parah, atau sebaliknya, berulang kali karena itu hanya akan membuat masyarakat kita trauma.

Reaksi

Presiden Joe Biden “telah diberi briefing tentang runtuhnya Jembatan Francis Scott Key di Baltimore dan upaya pencarian dan penyelamatan yang sedang berlangsung” dan “akan terus menerima kabar terbaru dari timnya sepanjang hari,” menurut Gedung Putih.

“Berita mengerikan pagi ini,” kata Senator Ben Cardin (D-Md.) dalam sebuah pernyataan di X. “Berdoa untuk mereka yang berada di jembatan FSK. Berterima kasih kepada @USCG @BaltimoreFire dan semua responden pertama yang berada di tempat kejadian.”

Senator Chris Van Hollen (D-Md.) menyebut tragedi tersebut sebagai “berita yang mengenaskan dan mengerikan” dalam sebuah pernyataan di X. “Saya berdoa untuk mereka yang berada di jembatan dan berterima kasih kepada para kru darurat yang merespons bencana ini,” tulisnya. Dia kemudian menyatakan bahwa dia sedang melakukan perjalanan ke Baltimore dan memantau situasi dengan seksama.

Dampak Ambruknya Jembatan

Jembatan Francis Scott Key-diberi nama sesuai dengan pengarang lagu kebangsaan Amerika-dibangun pada tahun 1977. Jembatan ini mampu menyeberangkan rata-rata 31.000 kendaraan setiap hari di sepanjang Interstate 695, membentuk jalur lingkar luar di sekitar kota Baltimore. Bentang utama jembatan, yang mencakup jarak 1.200 kaki (sekitar 366 meter) dalam kondisi hancur.

Lalu lintas kapal yang masuk dan keluar dari Pelabuhan Baltimore ditangguhkan hingga pemberitahuan lebih lanjut. Departemen Administrasi Pelabuhan Transportasi mengatakan bahwa pihaknya masih memproses kedatangan sejumlah truk di dalam terminal pelabuhan.

Pelabuhan ini merupakan salah satu pusat perdagangan yang paling penting di negara ini, dengan 12 terminal laut swasta dan 5 terminal laut milik negara. Tahun lalu, terminal swasta menangani rekor 52,3 juta ton kargo asing, naik 44,2 juta ton dari tahun 2019.

Menurut John Kartsonas, seorang analis pengiriman dan managing partner di Breakwave Advisors, pengiriman mobil baru dan barang-barang konsumen akan menjadi yang paling terdampak.

Kartsonas mengatakan, Baltimore sangat signifikan dalam hal barang konsumsi, mobil, dan hal-hal lain yang diimpor AS dari luar negeri.”

Pelabuhan Baltimore merupakan titik pengiriman lebih dari 847.000 mobil dan truk ringan tahun lalu.

Selain kapal kargo, Baltimore merupakan pelabuhan populer untuk kapal pesiar besar dan industri ini terus meliriknya.

Aktivitas kapal pesiar di Pelabuhan Baltimore, berdasarkan rencana perjalanan yang diterbitkan  2024, mencakup 12 kapal yang melakukan total 115 kunjungan selama tahun kalender 2024.

Pelabuhan ini merupakan pelabuhan kapal pesiar terbesar ke-29 di Amerika Serikat dengan 378.000 pergerakan penumpang yang dijadwalkan melalui pelabuhan ini. Setiap penyesuaian terhadap aktivitas pelayaran saat ini di pelabuhan akan diumumkan segera setelah tersedia oleh masing-masing perusahaan pelayaran.

Van Hollen mengatakan bahwa Departemen Transportasi akan mengalokasikan dana darurat untuk memperbaiki jembatan dan bahwa penjabat Administrator Administrasi Transportasi Jalan Raya Nasional Sophie Shulman dan Menteri Transportasi Pete Buttigieg “akan mengeluarkan dana awal tersebut setelah semua pihak terlibat sepenuhnya.”

Synergy Marine melaporkan bahwa tidak ada pencemaran yang dikeluarkan oleh DALI sebagai akibat dari insiden tersebut. (hui)

Bocah Laki-laki Berusia 5 Tahun Ini Selamat dari Serangan Brutal Anjing dan Disebut “Monster” oleh Masyarakat

EtIndonesia. Di usianya yang baru lima tahun, Ryder Wells kecil telah mengalami lebih banyak kengerian daripada yang dialami kebanyakan orang sepanjang hidupnya.

Melawan segala rintangan, anak laki-laki asal Amerika ini selamat dari serangan brutal dua ekor Rottweiler.

Dia hampir berusia 2 tahun ketika dua anjing seberat 22 kg menyerangnya. Dia kehilangan separuh wajahnya, giginya hancur, lengannya patah dan paru-parunya bocor.

Keluarganya tidak berpikir dia akan bertahan hidup, namun petarung kecil itu berhasil dan telah menjalani sekitar 50 operasi.

Alih-alih dipuji karena selamat dari serangan mengerikan tersebut, anak kecil tersebut kini harus menanggung komentar kejam dari anak-anak dan orang dewasa.

Gurunya mengatakan bahwa ketika Ryder mulai bersekolah, bahkan orang dewasa pun menatapnya dengan ngeri.

“Saat kami pergi ke taman, ada anak-anak yang menunjuk ke arahnya dan berteriak ‘monster’ lalu melarikan diri,” kata ibu Brittany pada The Mirror.

“Suatu hari saat kami berbelanja, seseorang berteriak ‘ hantu ’padanya. Ini sulit dan menghancurkan hati saya sebagai orang tua karena setelah semua yang dia lalui, orang tidak selalu bersikap baik terhadap sesuatu yang tidak bisa dia lakukan.”

“Tetapi dia adalah seorang pejuang, dia tidak membiarkan apa pun menghentikannya.”

Kelangsungan hidup Ryder disebut sebagai “keajaiban” karena bahkan para dokter pun tidak menyangka dia akan berhasil.

Kini ibu berusia 31 tahun dari Granite Falls khawatir putranya mulai bersekolah.

“Dia memakai kacamata dan topi dan terkadang menundukkan kepala untuk menyembunyikan wajahnya. Tapi saya hanya memberitahunya setiap hari bahwa dia tampan, bahwa menjadi berbeda itu indah dan tidak apa-apa untuk menjadi berbeda.

“Saya menenangkannya sebaik mungkin, tapi saya sangat takut dia datang ke sekolah. Akan selalu ada beberapa anak yang tidak baik.”

Kini dia ingin meningkatkan kesadaran mengenai dampak penindasan terhadap orang-orang dengan cacat wajah dan berharap kisah Ryder akan membuat orang berpikir dua kali tentang cara mereka memperlakukan orang yang berpenampilan berbeda.

Kita perlu mengajari anak-anak kita untuk tidak mengecualikan siapa pun yang terlihat berbeda dan bersikap baik sehingga anak-anak seperti Ryder dapat menjalani kehidupan bahagia yang layak mereka dapatkan. (yn)

Sumber: stimmung

Wanita Ini Alergi Terhadap Apa Pun, Makan Nasi, Roti, Atau Mustard Bisa Membunuhnya

EtIndonesia. Makanan apa pun bisa menjadi makan malam terakhirnya jika dia tidak berhati-hati.

Seorang wanita Massachusetts, AS, menderita penyakit kronis langka yang membuatnya alergi terhadap hampir semua hal – bahkan makan makanan sehari-hari seperti nasi, roti, atau mustard dapat membunuhnya.

“Saya berada pada titik di mana diet saya hanya EleCare (merek susu formula bayi) dan oatmeal,” Caroline Cray, 24 tahun, mengatakan kepada South West News Service tentang penderitaannya yang melemahkan dan rencana makannya yang sangat terbatas.

Penduduk Boston ini secara khusus menderita Mast Cell Activation Syndrome (MCAS), suatu kelainan imunologi langka di mana seseorang mengalami “gejala alergi parah berulang yang mempengaruhi beberapa sistem tubuh”, menurut American Academy of Asthma, Allergy and Immunology.

Daftar pemicu alergi potensial mencakup ikan, kacang tanah, wijen, kiwi, dan mustard – serta jamur hitam dan bulu kucing atau anjing.

Mengonsumsi makanan yang salah dapat menyebabkan syok anafilaksis, yaitu reaksi alergi yang berpotensi mematikan.

“Ini benar-benar sulit – Anda tidak memikirkan makanan sama sekali ketika Anda bisa makan dengan normal,” keluh Cray, yang harus membawa makanan dan minuman sendiri setiap kali dia makan di luar.

Warga New England ini pertama kali menyadari ada yang tidak beres pada bulan September 2017 ketika dia mengalami syok anafilaksis setelah makan es krim dan dirawat di rumah sakit selama 12 jam.

Pada bulan yang sama, dia menderita serangkaian serangan yang dipicu oleh konsumsi pizza, roti, serta nasi dan kacang-kacangan – yang kemudian membuatnya harus dirawat intensif selama 12 hari.

Meskipun gejalanya parah, dokter berasumsi bahwa reaksinya hanya akan berlangsung beberapa bulan. Mereka kemudian memberi Cray obat antihistamin dan merujuknya ke dokter spesialis.

Namun, penderitaannya kembali muncul.

“Sungguh mengecewakan bahwa beberapa bulan kemudian saya benar-benar sakit,” kata Cray, yang hidupnya seperti permainan rolet Rusia yang menyebabkan alergi saat dia menunggu keputusan dokter spesialis.

“Setiap hari saya bertanya-tanya apakah saya akan berakhir di rumah sakit. Tenggorokan saya sangat sesak, dan saya merasa gatal dan mengi,” katanya.

Setelah 10 bulan yang penuh penderitaan, Cray didiagnosis mengidap MCAS, yang membuat hidupnya berubah drastis.

“Saya sangat emosional, dan ini sangat mengejutkan bagi saya,” ungkap gadis yang putus asa itu, sambil menambahkan bahwa ibunya, Julia, 59 tahun, juga terpengaruh. “Saya adalah orang yang sangat terluka dan kering, tetapi saya dan ibu saya sama-sama menangis. .”

Menariknya, Cray pada awalnya merasa hal tersebut “memvalidasi” bahwa dia mengidap penyakit kronis – dan oleh karena itu perlu diperlakukan seperti itu.

Namun, dia juga putus asa dengan gagasan harus “menjalani hal ini seumur hidup saya,” katanya.

Memang benar, penyakit ini telah memaksa Cray untuk menghindari makanan-makanan yang disebutkan di atas, dan mengharuskannya mengonsumsi oatmeal dan susu formula bayi berbahan dasar amino sebagai makanannya tiga kali sehari.

“Pemicu terbesar saya adalah proses makan dan mencerna makanan,” ujarnya. “Saat ini saya sedang bertemu dengan terapis MCAS saya untuk mencoba mencoba makanan yang berbeda.”

“Saya akan mencoba satu makanan satu per satu, jadi jika saya mendapat reaksi, kami tahu persis apa yang harus dilakukan,” katanya.

Selain menjalani diet, Cray juga mematuhi rejimen pengobatan yang ketat, termasuk suntikan alergi Xolair setiap 14 hari, antihistamin setiap hari, dan pengobatan defisiensi imun Hizentra setiap tujuh hari.

Terlepas dari pembatasan tersebut, Cray selalu berusaha untuk makan bersama keluarganya setiap malam dan juga sering pergi keluar bersama teman-temannya — hal ini terkadang sangat menyakitkan.

“Fakta bahwa Anda tidak menyantap makanan yang sama di restoran, terutama saat saya membuka Tupperware,” katanya.

Namun, Cray mengatakan dia “tidak keberatan” untuk tidak minum minuman keras karena “tidak semua orang minum atau peduli bahwa Anda tidak minum.” (yn)

Sumber: nypost

Wanita Menemukan Fosil Gigi Mamut Berusia 1, 8 Juta Tahun Saat Berjalan-jalan di Pantai

EtIndonesia. Seorang pemburu fosil amatir membuat penemuan besar.

Chris Bien, 56 tahun, sedang berjalan-jalan di pantai di Holland-on-Sea, Essex, Inggris ketika dia melihat garis bergelombang di pasir dekat air dan menyadari bahwa dia mungkin menemukan sesuatu yang istimewa.

“Saya melihatnya menyembul dan berpikir ‘Pasti ada gigi yang memiliki pola seperti itu. Saya mulai mengikis dengan tangan saya, tetapi benda itu terlalu dalam sehingga tangan saya tidak bisa melakukannya dengan baik,” kata Bien, ibu satu anak dari Goring-by-Sea, West Sussex, kepada SWNS.

Dia dan suaminya menggali gigi tersebut dan menyadari bahwa gigi tersebut telah menjadi fosil sepenuhnya. Penemuan Bien merupakan suatu kebetulan karena pada hari sebelumnya, dia memberi tahu suaminya: “Saya akan menemukan gigi mamut.”

Pantai-pantai di Essex Utara terkenal sebagai rumah bagi harta karun fosil, meskipun Bien masih terkejut menemukannya.

“Saya tidak percaya dan sangat gembira – saat kami menggalinya, saya berharap itu adalah gigi raksasa, tetapi saya terus berkata kepada suami saya: ‘Tidak mungkin.’”

Dia berkata bahwa dia dan suaminya “tertawa terbahak-bahak saat kami berdiri di pantai sambil memegangnya.”

Gigi tersebut – diyakini berasal dari salah satu spesies mamut terbesar yang disebut mamut stepa.

Mamut stepa menjelajahi bumi 1,8 juta tahun yang lalu dan merupakan nenek moyang mamut berbulu.

Bien mengira fosil itu mungkin hanya separuh gigi. Dia berencana mengawetkannya dan merendamnya dalam air suling selama beberapa minggu sebelum dia mengawetkannya dengan lem pengawet dan etanol.

“Saya ingin orang-orang mengetahui sejarah yang mendalam dan kaya di balik penemuan ini – ketika Anda seorang arkeolog, adalah tugas Anda untuk melaporkan temuan Anda, kata Bien, yang telah menjadi anggota Hove Archaeological Society selama 17 tahun terakhir.

“Tetapi saya juga ingin menyimpan dan memajangnya,” jelas Bien, yang juga menjadi sukarelawan di sebuah museum di Worthing. (yn)

Sumber: nypost

Pesan Penting dari Ilmuwan Terkait Gerhana Matahari Bulan Depan

EtIndonesia. Para ilmuwan mengirimkan peringatan tentang gerhana Matahari yang akan datang bulan depan (April).

Banyak orang yang menyukai astronomi dan peristiwa langit besar sangat antusias menyambut bulan April. Saat itulah Bulan akan menutupi Matahari untuk sementara waktu.

Kali ini, Amerika Utara akan mengalami gerhana Matahari total.

Gerhana terjadi pada tanggal 8 April, dan banyak orang Amerika mungkin pergi ke salah satu dari 14 negara bagian di mana Anda dapat melihatnya sepenuhnya. Negara-negara bagian ini termasuk Texas, New York, Ohio, dan Oklahoma.

Jika cuaca bagus, Meksiko juga akan mendapatkan pemandangan gerhana yang bagus sekitar pukul 11:07 PDT.

Kemudian, gerhana akan berpindah ke Kanada dan berakhir di pesisir Newfoundland pada pukul 17:16 NDT.

Namun, dengan banyaknya kegembiraan dan rencana perjalanan untuk melihat peristiwa alam yang indah ini, ada juga kekhawatiran tentang keselamatan semua orang.

Para ilmuwan khawatir gerhana yang akan datang dapat menyebabkan kecelakaan mobil yang lebih mematikan.

Para peneliti dari Universitas Toronto memeriksa catatan Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional dari gerhana Matahari tahun 2017. Mereka memperhatikan ada lebih dari 1.000 kematian di jalan raya di AS sekitar tiga hari sebelum dan sesudah gerhana.

Mereka menemukan bahwa selama gerhana, sekitar 10,3 orang tewas dalam kecelakaan mobil setiap jamnya. Angka ini lebih tinggi dibandingkan dengan 7,9 kematian per jam pada waktu-waktu lain, yang menunjukkan peningkatan sebesar 31% dalam jumlah kecelakaan mematikan.

“Ini berarti rata-rata 1 orang tambahan yang terlibat kecelakaan setiap 25 menit dan 1 tambahan kematian akibat kecelakaan setiap 95 menit,” kata para peneliti.

Meningkatnya lalu lintas diduga karena banyaknya orang yang berangkat untuk mendapatkan spot bagus menyaksikan gerhana.

Untuk gerhana Bulan April ini, diperkirakan sekitar 3,7 juta orang akan melakukan perjalanan ke 14 negara bagian utama untuk melihatnya.

Texas, dengan pemandangan gerhananya yang indah, mungkin dikunjungi antara 270.000 hingga satu juta pengunjung.

Studi tersebut juga mengatakan bahwa peningkatan risiko lalu lintas ini serupa dengan apa yang terjadi pada hari libur besar di AS, seperti Thanksgiving dan Empat Juli.

“Masalahnya adalah pada jam-jam tertentu, ketika orang melakukan perjalanan ke tempat observasi dan terutama setelahnya,” Dr. Donald Redelmeier, salah satu penulis studi dan profesor kedokteran di Universitas Toronto, menjelaskan kepada Live Science. “Kami sangat prihatin dengan perjalanan pulang.”

NASA juga telah membuat peta detail untuk menunjukkan jalur gerhana dari Meksiko hingga Amerika dan masuk ke Kanada. (yn)

Sumber: thoughtnova

UFO Terlihat Terbang di Dekat Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir India 10 Kali dalam Satu Bulan, Menurut Klaim Seorang Ahli

EtIndonesia. Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Kudankulam (atau Koodankulam) terletak di Kota Tirunelveli, India, dan sekarang tampaknya menjadi perhatian khusus bagi alien yang terlihat terbang di sekitarnya.

Serangkaian UFO terlihat terbang di sekitar salah satu pembangkit listrik tenaga nuklir terbesar di dunia sebanyak 10 kali dalam satu bulan, klaim seorang ahli.

Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Kudankulam (atau Koodankulam) terletak di kota Tirunelveli, India, dan tampaknya telah menjadi hotspot UFO/UAP. Menurut peneliti UFO Sabir Hussain, yang bekerja di Indian Society for Extraterrestrial Studies, seorang pejabat setempat melihat kejadian aneh tersebut.

Penampakan pertama terjadi hanya 10 hari setelah orang lain melaporkan melihat UFO di desa terdekat di sekitar pantai Chennai, dan melihat benda aneh itu terbang dengan gaya “zigzag” sambil tampak memancarkan cahaya yang sangat terang di langit malam.

Hussain, yang mengaku telah berbicara dengan seorang pria bernama Syed Abdul Kader, mengatakan: “Syed, seorang lulusan teknik (sekarang menjadi sub-inspektur), telah melihat UFO lebih dari 10 kali di daerah Koodankulam pada Agustus 2023.”

Dan ketika dilacak oleh outlet berita DT Next, Syed berkata: “Setelah bertemu dengan pelacak UFO Sabir dan berdiskusi dengannya, saya lebih dari 100% yakin apa yang saya lihat adalah UFO. Cara ia berdiri diam, cara ia melakukan gerakan zigzag, dan kecepatan menghilangnya – semuanya berbeda.”

Sebuah foto yang diambil oleh Syden menunjukkan cahaya putih terang di langit malam, berbentuk lingkaran – tetapi tidak ada ciri yang dapat dibedakan dari gambar yang dia bagikan. Bagian pertama dari pembangkit listrik tenaga nuklir tersebut dibuka pada tahun 2013, dengan lebih banyak unit yang mulai beroperasi dalam beberapa waktu dalam 10 tahun ke depan.

Pekerjaan pembangunan saat ini sedang berlangsung untuk membuka Unit Enam, dan telah dilakukan bekerja sama dengan Atomstroyexport milik negara Rusia.

Namun, tidak ada laporan mengenai UFO/UAP lainnya sejak pertama kali terlihat pada bulan Agustus, dan tidak ada komentar resmi dari pemerintah India atau manajemen pembangkit listrik tenaga nuklir yang dibuat. (yn)

Sumber: dailystar.co.uk

Obama Turun Tangan Membantu Biden, Trump Terus Melakukan Langkah Cerdas Dalam Kampanyenya

 oleh Ren Hao

Dalam situasi persaingan antara kontestan pemilu presiden AS yang semakin ketat, Partai Demokrat “menurunkan” Obama untuk mendukung Joe Biden, sementara Trump mempromosikan Alkitab untuk mendorong warga Amerika Serikat lebih percaya kepada Tuhan dan berdoa demi masa depan.

Presiden Biden baru-baru ini mengundang mantan Presiden Obama dan mantan Ketua DPR Pelosi untuk mengkritik lawan pemilunya, yaitu mantan Presiden Trump dari Partai Republik atas kebijakan perawatan kesehatan yang diusungnya.

Sebelumnya, Biden dan Obama mengundang sejumlah bawahannya untuk berdiskusi di ruang makan Gedung Putih selama beberapa jam.

Pada Rabu (27 Maret) CNN melaporkan bahwa Obama mengunjungi Gedung Putih bukan untuk bernostalgia, melainkan untuk membahas cara membantu Biden memenangkan pemilih tahun ini. Obama percaya bahwa memberikan warga negara layanan kesehatan yang layak adalah kunci untuk memenangkan pemilu tahun ini.

Pada Kamis (28 Maret), Obama akan bergabung dengan mantan Presiden Clinton, yang juga seorang Demokrat, untuk mendukung Biden pada kegiatan penggalangan dana di Manhattan.

Laporan tersebut mengutip sumber yang mengatakan bahwa Partai Demokrat yakin bahwa Trump akan menghadapi tantangan yang tidak ringan dari Biden tahun ini, dan Obama serta pihak lain akan melakukan yang terbaik untuk membantu Biden, meskipun kunci kesuksesan dari pertarungan yang sulit ini tetap ada di tangan Biden.

Di sisi lain, Trump merekam video promosi “God Bless The USA Bible” untuk mendorong masyarakat AS berdoa dan menyebarkan nilai-nilai Kristiani.

Trump mempromosikan King James Version, dengan harga USD.59,99 yang mencakup chorus tulisan tangan Lee Greenwood untuk lagu “God Bless America”, Konstitusi AS, Deklarasi Kemerdekaan, dan Bill of Rights”, dan “The Pledge of Allegiance”

Trump mengatakan bahwa masih banyak warga Amerika Serikat yang belum mengetahui hak-hak yang diberikan oleh Konstitusi kepada mereka, dan masyarakat kehilangan hak-hak tersebut saat ini.

Buku ini bukan produk Trump Enterprises. Bible.com mengatakan bahwa pihaknya membayar biaya lisensi untuk menggunakan nama dan foto Trump.

Jajak pendapat terbaru yang dilakukan oleh majalah “The Economist” menunjukkan bahwa Trump memimpin Biden dengan dukungan 44% banding 43%.

Kandidat independen Robert Kennedy Jr. yang berpasangan dengan wanita etnis Tionghoa-Amerika juga akan meramaikan pemilihan umum tahun ini.

Pada 26 Maret, Robert F. Kennedy Jr. mengumumkan Nicole Shanahan yang berusia 38 tahun sebagai rekannya dalam pemilu. Ibunda Shanahan berasal dari Tiongkok sedangkan ayahnya menderita penyakit mental. Setelah masa kecil yang sulit, Shanahan memperoleh gelar doktor di bidang hukum dan menjadi pengacara, pengusaha, dan dermawan di Silicon Valley, California. (sin)

Rambut Unik Putranya ‘Melanggar Aturan’, Membuatnya Sulit Mencari Sekolah

EtIndonesia. Kita sering menjumpai kisah anak-anak yang mengalami kendala sehingga tidak bisa bersekolah, karena berbagai alasan. Entah karena pilihan pribadi atau faktor lain, hal ini memprihatinkan jika sistem sekolah tidak akomodatif.

Sala satunya Farouk James yang berusia delapan tahun dari London. Lahir dari ibu Kaukasia dan ayah Ghana, ibunya memilih untuk tidak memotong rambutnya sampai ia berusia tiga tahun, sebagai cara untuk menghormati keinginan budaya ayahnya.

Berbicara dengan Good Morning America, dia mengungkapkan bahwa mereka awalnya bermaksud memotong rambutnya pada usia tiga tahun, tetapi mereka tidak mengantisipasi pertumbuhannya yang terus-menerus.

James menyukai rambut keritingnya, menggambarkannya sebagai sesuatu yang unik, dan memutuskan untuk tidak pernah memotongnya—sebuah pengaturan yang didukung sepenuhnya oleh ibunya. Namun, terlepas dari pendirian mereka, sistem sekolah tidak memiliki pandangan yang sama.

Miller sedang mencari sekolah, tetapi peraturan ketat yang dia pertimbangkan menyatakan bahwa gaya rambut James tidak diperbolehkan.

Salah satu sekolah menerapkan kebijakan yang melarang rambut gimbal dan gaya rambut ekstrem lainnya, dengan menetapkan panjang rambut maksimal di atas kerah.

Sementara itu, sekolah lain memperbolehkan rambut panjang untuk anak perempuan, namun mewajibkan rambut pendek untuk anak laki-laki.(yn)

Sumber: thoughtnova

Jet Tempur Jepang Berhasil Mencegat Drone Mata-Mata Tiongkok dan Pesawat Y-9

 oleh Xia Yu

Kementerian Pertahanan Jepang pada 26 Maret mengumumkan bahwa pihaknya menemukan sebuah pesawat pengintai tak berawak WZ-7 milik militer Tiongkok yang sedang terbang di atas Laut Jepang. Saat itu juga Pasukan Bela Diri Udara Jepang meluncurkan jet tempur untuk melakukan operasi pengawasan dan pencegatan. Pada Rabu, sebuah pesawat pesawat mata-mata elektronik Tiongkok Y-9 kembali menyusup masuk ke wilayah udara dekat Jepang. 

Kementerian Pertahanan Jepang menyatakan bahwa drone WZ-7 milik militer Tiongkok tersebut belum sampai memasuki wilayah udara Jepang.

Drone tersebut datang dari arah daratan Asia terbang menuju Laut Jepang dari arah barat. Kementerian Pertahanan Jepang berspekulasi bahwa pesawat tersebut terbang melalui wilayah udara Korea Utara atau Rusia sebelum melintasi Laut Jepang.

Setelah terbang di atas Laut Jepang, drone tersebut kembali menuju benua Asia.

Media “Kyodo News” yang mengutip pernyataan dari Kementerian Pertahanan Jepang melaporkan bahwa ini adalah pertama kalinya mereka mengumumkan berita tentang drone militer Tiongkok yang terbang di Laut Jepang, dan mengatakan bahwa kementerian akan terus menaruh perhatian yang tinggi terhadap gerak-gerik militer untuk memastikan kewaspadaan tinggi”.

Sedikit orang yang mengetahui tentang drone WZ-7 Soaring Dragon milik Tiongkok yang diproduksi oleh Guizhou Aircraft Industry Group, sebuah BUMN Tiongkok yang memproduksi drone, yang memulai debutnya di Zhuhai Air Show pada 2021.

Kementerian Pertahanan Jepang mengutarakan bahwa di masa lalu drone militer Tiongkok ini pernah ditemukan di Laut Tiongkok Timur atau dekat Prefektur Okinawa, tetapi kali ini untuk pertama kalinya drone tersebut ditemukan di Laut Jepang. Kementerian Pertahanan mengatakan bahwa pihaknya akan meningkatkan kewaspadaan serta memperkuat pengawasan akibat Partai Komunis Tiongkok terus memperluas jangkauan penerbangan drone milik mereka.

Motivasi pasti dari penerbangan WZ-7 masih belum jelas diketahui. Namun pada hari yang sama itu, sebuah kapal mata-mata milik Rusia berlayar di perairan internasional di pantai barat Pulau Honshu Jepang. Otoritas Jepang segera melakukan pengawasan dan mengeluarkan pernyataan.

Kementerian Pertahanan Jepang juga menyatakan bahwa dari Rabu pagi hingga sore, sebuah pesawat pengumpul intelijen milik militer Tiongkok Y-9 datang dari Laut Tiongkok Timur, terbang melewati udara antara pulau utama Okinawa dan Pulau Miyako, lalu terbang di atas Sakishima, kepulauan di Pasifik selatan, lalu berbalik terbang kembali ke pulau utama Okinawa dan Miyakojima. Sebagai tanggapan, Pasukan Bela Diri Udara Jepang bergegas meluncurkan jet tempur ke udara.

Selain itu, Pasukan Bela Diri Jepang melaporkan bahwa pada awal pekan ini, mereka juga menemukan 3 buah kapal perang Angkatan Laut Tiongkok yang terdiri dari sebuah kapal perusak, sebuah kapal fregat dan sebuah kapal pasokan sedang berlayar masuk ke Laut Jepang.

Penelitian yang ada menunjukkan bahwa Angkatan Udara dan Angkatan Laut Tiongkok pernah mengerahkan sejumlah kecil drone turbojet, yang diterbangkan melintasi perbatasan Himalaya yang masih disengketakan antara Tiongkok dengan India, serta memasuki udara zona pertahanan udara Taiwan.

Laporan 2018 oleh badan investigasi “Bellingcat” menunjukkan, bahwa militer Tiongkok telah menempatkan drone WZ-7 di Pangkalan Angkatan Udara Yishuntun yang berada di timur laut Provinsi Jilin yang berbatasan dengan Korea Utara.

Pada Januari 2023, radar Jepang mendeteksi sebuah drone WZ-7 yang terbang dari Laut Tiongkok Timur melintasi udara Selat Miyako yang strategis menuju ke Pasifik Barat. Ini adalah pertama kalinya drone tersebut terlihat melakukan operasi di rangkaian pulau utama Jepang. (sin)

Pria Membiarkan Laba-laba Janda Hitam Menggigitnya untuk “Membongkar Mitos” dengan Hasil yang Mengejutkan

EtIndonesia. Seorang pria sengaja membiarkan dirinya digigit laba-laba janda hitam untuk menguji beberapa kepercayaan umum tentang makhluk tersebut.

Namun, eksperimennya justru meningkatkan ketakutan terhadap laba-laba ini bagi sebagian orang.

Sebagai gambaran, bayangkan saluran YouTube Jack Schonhoff sebagai kombinasi Running Wild dengan Bear Grylls dan Jackass.

Salurannya menampilkan Jack, seorang penggemar satwa liar yang tidak hanya mengamati hewan berbahaya dari dekat.

Dia sebenarnya mengizinkan beberapa dari mereka menggigit atau menyengatnya untuk menunjukkan kepada pemirsa seperti apa pengalamannya secara langsung.

Banyak orang yang percaya bahwa gigitan janda hitam bisa berakibat fatal. Namun, hal ini tidak sepenuhnya benar.

Namun demikian, pengalaman Jack menunjukkan mengapa membiarkan seekor janda hitam menggigit Anda dengan sengaja adalah ide yang buruk.

Menurut Jack, butuh waktu hampir dua minggu baginya untuk pulih sepenuhnya dari gigitannya.

Salah satu gejala utama yang ia alami adalah nyeri punggung bawah yang parah.

Pada satu titik, dia menggambarkannya sebagai “pengalaman paling menyakitkan sepanjang hidup saya”.

Meski berjuang melawan efek gigitannya, niat Jack adalah untuk meningkatkan kesadaran tentang laba-laba seperti janda hitam.

Itu sebabnya dia pertama kali membuat video tersebut.

Jack mengakui potensi reaksi alergi terhadap gigitan laba-laba.

Namun, ia berpendapat, ‘hal ini tidak serta merta membuat [gigitan laba-laba janda hitam] sama berbahayanya dengan yang dipikirkan semua orang’.

“Pada dasarnya, [gigitannya] sangat buruk, menyakitkan, tapi tidak akan membunuh Anda,” jelasnya.

Dia menambahkan: “Sekali lagi, laba-laba janda ini sangat, sangat, sangat enggan untuk menggigit.”

“Satu-satunya cara agar Anda bisa digigit oleh janda hitam adalah jika Anda menempelkannya ke kulit Anda. Jadi, jika Anda meninggalkan sepatu Anda di luar, periksalah sepatu Anda.”

“Jika Anda meninggalkan barang-barang yang Anda pakai di garasi, periksalah sebelum Anda memakainya. Sesederhana itu. Laba-laba ini tidak agresif.”

Meski tujuan Jack untuk meredakan ketakutan terhadap laba-laba janda hitam, beberapa penonton mengaku masih merasa takut.

Menanggapi video YouTube-nya pada tahun 2019, seseorang berkomentar: “Anda telah mengonfirmasi ketakutan saya terhadap janda kulit hitam. Terima kasih.”

Yang lain berbagi: “Anda tidak mengubah pikiran saya tentang janda hitam. Anda masih membuktikan kepada saya untuk menghindari mereka.”

Namun, banyak yang memuji Jack atas keberaniannya dalam mendidik orang lain tentang serangga, dan menyebut salurannya ‘diremehkan secara kriminal’.

Meskipun Jack akhirnya pulih dari gigitan laba-laba, terbukti bahwa ini bukanlah hal untuk dicontoh untuk dilakukan siapa pun di rumah. (yn)

Sumber: thoughtnova

Pilpres AS 2024 : Robert F. Kennedy Jr. Berpasangan dengan Pengacara Etnis Tionghoa-Amerika Asal California 

 oleh Lin Yan

Calon presiden independen Amerika Serikat Robert F. Kennedy Jr. mengumumkan pada  Selasa (26 Maret) bahwa dirinya berpasangan dengan Nicole Shanahan, seorang pengacara etnis Tionghoa-Amerika berusia 38 tahun asal San Francisco dalam pemilihan presiden 2024.

Kennedy Jr. mengatakan dia menginginkan Shanahan sebagai pasangannya karena mereka berdua memiliki “rasa skeptis terhadap satu partai politik yang didominasi oleh korporasi”.

Kennedy Jr membuat pengumuman di Oakland, California. Karena undang-undang dan peraturan negara bagian tertentu, tim kampanye presiden JFK Jr. 2024 harus mengumumkan wakilnya lebih awal dari biasanya.

Nicole Shanahan adalah seorang pengacara dan pengusaha yang telah memberikan dana besar kepada super PAC (political action committee) yang mendukung Kennedy Jr.

Dalam kegiatan hari itu Kennedy Jr. mengatakan bahwa Shanahan adalah putri imigran yang berhasil mengatasi semua rintangan berat untuk mencapai tingkat tertinggi dari impian Amerika Serikat. Ibunda dari Shanahan adalah seorang imigran etnis Tionghoa.

Kennedy Jr. yang kini berusia 70 tahun memilih Shanahan sebagai pasangannya yang berusia 38 tahun dalam pemilihan presiden AS 2024 diharapkan bisa menambah lebih banyak elemen menarik bagi kaum muda dan gender yang berbeda di Amerika Serikat. 

Pada 2024, kandidat terdepan baik dari Partai Demokrat, Republik, maupun Independen semuanya berusia lanjut dan berkulit putih, dan memilih pasangan wanita dapat menjadi daya tarik untuk mengangkat suara.

Shanahan, pendiri dan Presiden Bia-Echo Foundation, memberikan sumber pendanaan yang dapat diandalkan untuk kampanye JFK.

Dia adalah mantan istri salah satu pendiri Google, Sergey Brin. Dia membiayai sebagian besar iklan Super Bowl Kennedy Jr. di  Februari. Iklan tersebut telah berhasil menarik jutaan pemirsa. Setelah Shanahan lulus mengikuti pendidikan hukum, ia juga mendirikan perusahaan analitik “Clear Access IP”.

Kennedy Jr. mengatakan bahwa Nicole Shanahan memahami teknologi dan permasalahan yang ada di Big Tech.

“Itulah sebabnya mengapa saya ingin berpasangan dengan seseorang yang memahami secara mendalam pengetahuan tentang bagaimana perusahaan teknologi besar menggunakan (kecerdasan buatan) untuk memanipulasi publik,” katanya.

Shanahan mengatakan dalam pidatonya bahwa keyakinan politiknya adalah untuk “melayani perdamaian dan membantu masyarakat miskin”. Hal ini yang membuat dirinya condong ke Partai Demokrat pada awalnya. Namun dia berpendapat bahwa Partai Demokrat kini telah “kehilangan arah”.

“Anda bisa memahami kenapa saya condong ke Partai Demokrat. Karena partai itu seharusnya adalah partai perdamaian, partai kasih sayang, dan banyak anggota Partai Demokrat yang masih percaya pada cita-cita tersebut. Tapi sayangnya, sebagai sebuah parpol, mereka sudah kehilangan arah,” katanya.

“Hanya ada satu kandidat anti-perang saat ini, satu kandidat yang cinta perdamaian, dan Anda tidak akan menemukannya di partai Demokrat atau Republik. Dia seorang independen. Dia adalah Robert F. Kennedy, Jr.”, ujar Shanahan.

Dalam pidatonya, Shanahan juga mengumumkan untuk mengundurkan diri dari Partai Demokrat.

Nicole Shanahan mengatakan : “Gerakan kemerdekaan ini terjadi pada saat Amerika Serikat sedang terpecah belah dan mengancam akan memecah-belah negara ini. Sekaranglah waktunya untuk menyelaraskan kembali. Seperti yang dikatakan Bobby Kennedy, sekaranglah waktunya untuk berfokus pada memperjuangkan kembali nilai-nilai pemersatu kita, bukan pada ketidaksepakatan kita”.

Laporan media menyebutkan, kedekatan Shanahan dengan Silicon Valley berarti bahwa Kennedy Jr. menuju Gedung Putih akan memiliki akses yang lebih baik terhadap sumber daya keuangan yang besar, ini penting baginya untuk memenangkan suara sebelum pemilu. (sin)